Artis Cilik Puput Novel Meninggal Dunia, Sempat Berjuang Lawan Kanker

Senin 09 September 2024, 08:50 WIB
Artis Cilik Puput Novel. Foto: Instagram/@puputnovel_

Artis Cilik Puput Novel. Foto: Instagram/@puputnovel_

SUKABUMIUPDATE.com - Putri Zizi Novianti atau Puput Novel meninggal dunia pada Minggu, 8 September 2024 kemarin.

Aktris sekaligus penyanyi yang telah terjun ke dunia hiburan sejak kecil ini menghembuskan nafas terakhir beberapa hari setelah merayakan ulang tahun ke-50 pada Sabtu, 31 Agustus 2024.

Kabar duka meninggalnya Puput Novel disampaikan oleh rekan sesama artis, Vonny Cornellya. Vonny membagikan tiga foto Puput Novel dari masa ke masa.

Baca Juga: 7 Kelebihan Cushion Dibandingkan Bedak Bayi untuk Kulit Remaja

Vonny juga mendoakan Puput Novel dan segenap keluarga yang ditinggalkan agar diberikan keikhlasan.

"Innalillahi wa innaillaihi rojiun... Selamat jalan mba Puput Novel. Semoga husnul khotimah. Mendapat tempat terbaik disisi Allah SWT, dilancarkan jalan menuju surgaNya. Keluarga dan sahabat diberikan kekuatan, ketabahan, keikhlasan. Aamiin YRA," tulis Vonny Cornellya di Twitter/X, dikutip Senin (9/9/2024).

Menurut keterangan Vonny, sebelum Puput Novel meninggal dunia, ia tengah berjuang melawan kanker.

"Menurut kerabat dekatnya, kanker mas," tulis Vonny.

Baca Juga: Resep Pepes Tahu Kerupuk Sederhana, Tambah Kemangi Lebih Nikmat!

Profil Puput Novel

Puput Novel adalah aktris sekaligus penyanyi yang lahir di Jakarta pada 31 Agustus 1974.

Merujuk Tempo.co, Puput Novel lebih dikenal sebagai seorang artis cilik di era 70-an.

Puput Novel diketahui telah memiliki 36 album yang menunjang karirnya sebagai penyanyi. Ia juga pernah membintangi sejumlah film dan sinetron.

Puput Novel pernah menjadi perwakilan Indonesia untuk ajang pencarian bakat Asia Bagus di Singapura pada era 90-an. Puput Novel juga sempat menjadi bintang iklan untuk beberapa produk tertentu.

Baca Juga: Resep Pepes Tahu Kerupuk Sederhana, Tambah Kemangi Lebih Nikmat!

Soal pendidikan, Puput Novel tak kalah sukses, meskipun dirinya berprofesi sebagai artis.

Puput Novel berhasil menyelesaikan studi pendidikan tinggi di Universitas Kristen Indonesia dengan mengambil jurusan Sastra Inggris.

Perempuan bernama asli Putri Zizi Novianti itu juga melanjutkan studi S2-nya di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia. Setelah lama tak derdengar kabarnya, Puput Novel diketahui sempat terjun ke dunia politik sebagai seorang kader.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)
Food & Travel22 November 2024, 08:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim
Sukabumi Memilih22 November 2024, 06:55 WIB

Adu Kekayaan Pasangan Cabup Cawabup Sukabumi, Siapa Paling Kaya?

Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi akan diikuti oleh dua pasangan calon, mereka adalah Iyos Somantri - Zainul yang diusulkan oleh koalisi 11 partai politik dan Asep Japar - Andreas yang diusulkan oleh koalisi 5 partai politik.
Pasangan calon Pilkada Kabupaten Sukabumi: Iyos Somantri-Zainul dan Asep Japar-Andreas | Foto : sukabumiupdate
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)
Jawa Barat21 November 2024, 20:40 WIB

Gempa Beruntun Guncang Cianjur, Sejumlah Gedung Sekolah Dilaporkan Rusak

Gempa tektonik terjadi secara beruntun, Kamis 21 November 2024. Warga yang merasakan getaran gempa itu pun terbatas wilayahnya yaitu Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Gempabumi Cianjur, Kamis (21/11/2024) | Foto : Pixabay
Sukabumi21 November 2024, 20:18 WIB

Sempat Tertutup Longsor, Akses Ke Pondok Halimun dan Goalpara Sukabumi Kembali Normal

Dua bencana longsor terjadi dampak hujan deras di Kabupaten Sukabumi. Longsor dan pohon bambu tumbang di jalan menuju wisata Pondok Halimun di Kecamatan Sukabumi, dan longsor di jalan Cisarua - Goalpara, Kecamatan Sukaraja.
Longsor di Jalan Pondok Halimun, Kecamatan Sukabumi | Foto : Istimewa
Food & Travel21 November 2024, 20:00 WIB

Wisata Populer di Banten, Kamu Harus Kunjungi 5 Tempat Ini Saat Liburan!

Dengan beragam pilihan destinasi, mulai dari pantai yang eksotis hingga peninggalan sejarah yang kaya, Banten mampu memanjakan setiap wisatawan.
Pulau Peucang, Banten memang menyimpan segudang pesona wisata yang sayang untuk dilewatkan, terutama saat liburan. (Sumber : tnujungkulon.menlhk.go.id)