Adele Mengumumkan Rehat dari Dunia Musik dalam Waktu Cukup Lama

Selasa 03 September 2024, 11:30 WIB
Adele Mengumumkan Rehat dari Dunia Musik dalam Waktu Cukup Lama (Sumber : Instagram/@adele)

Adele Mengumumkan Rehat dari Dunia Musik dalam Waktu Cukup Lama (Sumber : Instagram/@adele)

SUKABUMIUPDATE.com - Kabar mengejutkan dari penyanyi, Adele yang secara resmi mengumumkan bahwa dirinya sedang bersiap untuk istirahat sementara atau hiatus dari dunia musik.

Kabar Adele akan hiatus dalam waktu cukup lama diumumkan langsung olehnya ketika tampil dalam konsernya di Munich, Jerman, pada Sabtu, 31 Agustus 2024 lalu. Tentu saja hal tersebut mengejutkan para penggemar pemilik lagu Someone Like You.

Adapun penyanyi bernama lengkap Adele Laurie Blue Adkins MBE ini akan memulai istirahat panjang dari dunia musik setelah melakukan konsernya di Las Vegas.

Baca Juga: Usai Hiatus Selama 10 Bulan, Lia ITZY Siap Kembali Aktif Lewat Album Baru

Meski begitu, dikutip dari Tempo.co, Adele mengatakan akan mengambil jeda atau hiatus dari dunia musik untuk waktu yang tidak ditentukan.

"Aku punya 10 pertunjukan yang harus kulakukan, tetapi setelah itu aku tidak akan menemuimu untuk waktu yang sangat lama, dan aku akan selalu menyayangimu di hatiku," kata Adele yang dikutip dari Tempo.co pada Selasa (3/9/2024).

Spekulasi Adele akan Menikah dengan Rich Paul

Tidak sedikit penggemar yang berspekulasi bahwa Adele sedang meluangkan waktu dari kariernya untuk menikahi tunangannya, Rich Paul. Adele sebelumnya mengkonfirmasi pertunangannya dengan agen olahraga berusia 42 tahun itu di salah satu pertunjukannya di Munich bulan lalu.

Adele pernah berharap untuk memiliki seorang anak perempuan. Ia telah memiliki seorang putra berusia 11 tahun, Angelo, dengan mantan suaminya, Simon Konecki. Saat konser di Las Vegas pada Mei lalu, Adele mengatakan kepada penggemar bahwa dia ingin punya bayi setelah selesai dengan semua kewajiban dan pertunjukannya.

"Setelah semua kewajibanku dan semua pertunjukanku selesai, aku ingin punya bayi," kata Adele. "Saya ingin anak perempuan karena saya sudah punya anak laki-laki. Saya merasa dia mungkin orang yang paling saya cintai di dunia, tetapi mungkin juga orang yang paling saya benci di dunia — itulah yang saya rasa akan terjadi."

Baca Juga: Resmi Hiatus dari Industri Musik, NOAH: Kami Pamit Sampai Jumpa Lain Waktu

Adele akan Istirahat dan Tidak Berencana Bikin Karya Baru dalam Waktu Dekat

Adele akan kembali ke Las Vegas untuk menggelar konser yang berlangsung dari 25 Oktober hingga 23 November mendatang. Dua tahun menjalani konser residensi tersebut, Adele mengatakan bahwa dia berencana untuk beristirahat setelah rangkaian pertunjukan mendatang, pada Juli lalu.

"Saya sama sekali tidak punya rencana untuk membuat musik baru," ungkapnya kepada stasiun penyiaran publik Jerman, ZDF. "Saya ingin istirahat sejenak setelah ini dan saya rasa saya ingin melakukan hal-hal kreatif lainnya, hanya untuk sementara waktu."

Adele merilis album terakhirnya 30 pada 2021. Kemudian ia memulai residensinya di Munich pada awal Agustus 2024, dengan tampil dua kali seminggu sepanjang bulan itu. Tempat tersebut juga menampilkan Adele World, sebuah pengalaman luar ruangan bagi pemegang tiket dengan bianglala, pub Inggris asli, dan bar 'I Drink Wine'.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Inspirasi18 Januari 2025, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik.com/@ASphotofamily)
Sukabumi18 Januari 2025, 14:58 WIB

Pengendara Terjebak Berjam-jam, Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi Buka Tutup Pasca Longsor

Saat ini jalan sudah dibuka, tetapi dengan sistem buka tutup.
Antrean kendaraan di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cimapag, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Dokumen Pengendara
Sukabumi18 Januari 2025, 14:13 WIB

Pulihkan Ekosistem Pasca Bencana, Penanaman Pohon di DAS Sungai Cikaso Sukabumi

Kegiatan ini untuk mencegah bencana serupa di masa depan.
Penanaman pohon di DAS Cikaso, Desa Cibadak dan Desa Pabuaran, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Dokumentasi Panitia
Food & Travel18 Januari 2025, 14:00 WIB

Menikmati Deburan Ombak di Pantai Karang Tawulan, Wisata Eksotis Mirip Tanah Lot di Tasikmalaya

Tersembunyi di wilayah selatan kabupaten, pantai Karang Tawulan menawarkan keindahan alam yang masih asri dan jauh dari hiruk pikuk kota.
Pantai Karang Tawulan adalah sebuah destinasi wisata pantai yang menarik di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. (Sumber : Instagram/@riskardr/@dadanwardana99).
Bola18 Januari 2025, 12:00 WIB

Prediksi PSM Makassar vs PSBS Biak di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025.
PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025. (Sumber : Instagram/@psbsofficial/X/@psm_makassar).
Sukabumi18 Januari 2025, 11:57 WIB

Satpam Asal Sukabumi Tewas di Rumah Mewah Bogor, Keluarga Temukan Banyak Luka Serius

Korban sempat menghubungi istrinya melalui pesan singkat.
Rumah duka Septian (37 tahun) di Kampung Cibarengkok RW 01, Desa Citarik, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi. | Foto: SU/Ilyas Supendi
Sukabumi18 Januari 2025, 11:36 WIB

Daftar SKPD dengan Aduan Terbanyak pada 2024, Menurut Data Diskominfo Kota Sukabumi

Pemerintah Kota Sukabumi menerima 106 aduan masyarakat sepanjang 2024.
Apel di Lapang Setda Balai Kota Sukabumi pada Senin (15/7/2024). | Foto: Dokpim Kota Sukabumi
Sukabumi18 Januari 2025, 11:20 WIB

Tahun 2025, Dishub Kota Sukabumi Bakal Perketat Pengawasan Kendaraan Pariwisata

UPTD PKB Dishub akan melakukan upaya untuk mendukung pemerintah pusat.
Kepala UPTD PKB Dishub Kota Sukabumi, Endro. | Foto: Website Kota Sukabumi
Aplikasi18 Januari 2025, 11:15 WIB

Raksasa Mesin Pencari Google Mulai Ditinggalkan, Ternyata Teknologi Ini Penggantinya!

Google perlahan-lahan mulai ditinggalkan oleh pengguna, terutama para generasi muda.
Google perlahan-lahan mulai ditinggalkan oleh pengguna, terutama para generasi muda. (Sumber : Pixabay.com/@Simon).
Sukabumi18 Januari 2025, 11:06 WIB

Diskominfo Rilis Laporan 2024: SP4N-Lapor Kota Sukabumi Terima 106 Aduan Masyarakat

Mei menjadi bulan tertinggi dengan 15 aduan.
(Foto Ilustrasi) Diskominfo Kota Sukabumi merilis data yang masuk ke SP4N Lapor sepanjang 2024. | Foto: Istimewa