Profil Andre Rosiade: Ayah Azizah Salsha dan Mertua Pratama Arhan yang Juga Anggota DPR

Rabu 21 Agustus 2024, 13:00 WIB
Andre Rosiade, anggota DPR RI sekaligus ayah Azizah Salsha dan mertua dari Pratama Arhan. (Sumber : Instagram/@andre_rosiade).

Andre Rosiade, anggota DPR RI sekaligus ayah Azizah Salsha dan mertua dari Pratama Arhan. (Sumber : Instagram/@andre_rosiade).

SUKABUMIUPDATE.com - Nama politisi Andre Rosiade kini sedang trending di media sosial khususnya X (dulu Twitter), imbas dari ramainya dugaan kasus perselingkuhan yang menerpa anaknya Azizah Salsha.

Azizah Salsha seorang selebgram sekaligus istri pesepakbola Timnas Indonesia Pratama Arhan, namanya kini menjadi perbincangan hangat terkait isu dugaan perselingkuhan yang di ungkap oleh beberapa netizen.

Namun tak hanya nama Azizah Salsha dan Pratama Arhan saja yang namanya trending, sosok Andre Rosiade selaku ayah dan juga mertua ikut-ikut terseret dalam pusaran ini.

Lalu siapakah sosok Andre Rosiade tersebut? Yuk simak profil dan kehidupannya dibawah ini.

Profil dan Biodata Andre Rosiade

  • Nama: Andre Rosiade
  • Tempat Lahir / Tgl Lahir: Padang 07 November 1978
  • Agama: Islam
  • Istri: Nurul Anastasia
  • Anak: Nurul Azizah Rosiade, Muhammad Ammar Tsaqif Rosiade
  • Orang tua: Yanziwar Ade, Rosita Yurnetty
  • Menantu: Pratama Arhan
  • Anggota DPR RI: Fraksi Partai Gerakan Indonesia Raya, Daerah Pemilihan Sumatera Barat I

Riwayat Pendidikan

  • SD , YOS SUDARSO PADANG . Tahun: 1985 - 1991
  • SMP , YOS SUDARSO PADANG . Tahun: 1991 - 1994
  • SMA , SMA 2 PADANG . Tahun: 1994 - 1997
  • S1 FE, UNIVERSITAS TRISAKTI. Tahun: 1997 - 2002

Riwayat Organisasi

  • DPP Partai Gerindra, Sebagai: Wakil Sekretaris Jenderal. Tahun: 2015 - 2019
  • KAMMI Jakarta Barat, Sebagai: Ketua. Tahun: 2000 - 2001
  • Universitas Trisakti, Sebagai: Presiden Mahasiswa. Tahun: 2000 - 2001


Sekilas Tentang Andre Rosiade

Mengutip laman andrerosiade.co, Andre Rosiade lahir di Padang, Sumatera Barat pada 7 November 1978. Ia adalah seorang pengusaha dan juga politisi Indonesia dari Partai Gerindra.

Saat ini Andre Rosiade menjabat sebagai Ketua Partai Gerindra Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Sumatera Barat.

Andre lahir di kota Padang dan melewati masa kecil dan pendidikan hingga menengah atas disana. Lalu ia melanjutkan pendidikan tingginya di Fakultas Ekonomi Universitas Trisakti Jakarta.

Kepiawaiannya dalam berpolitik ternyata tumbuh saat dirinya dipercaya menjadi Presiden Mahasiswa Universitas Trisakti pada tahun 2000-2001.

Selesai dengan pendidikannya, Andre Rosiade kemudian memulai karir dan merintis bisnis sebagai pengusaha.

Selain itu ia juga aktif di berbagai organisasi seperti di kepengurusan HIPMI Sumbar dan Ketua Gerakan Ayo Jadi Pengusaha Wil.

Namun, publik lebih mengenalnya saat ia terjun ke politik dan tergabung sebagai anggota DPR RI dari fraksi partai Gerindra.

Di partai Gerindra, Andre mengawali karir politiknya sebagai Kepala Departemen Penggalangan Jaringan Mahasiswa dan Pemuda DPP Gerindra.

Setelahnya, Andre Rosiade menjadi Wakil Sekretaris Jenderal DPP Gerindra dan sebagai salah satu dari kader terbaik Gerindra.

Andre Rosiade kemudian dipercaya menjadi juru bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi pada pemilu legislatif 2019 lalu.

Kemenangan yang diraih oleh pasangan Prabowo-Sandi di daerah Sumatera Barat sejalan dengan raihan partai Gerindra yang sukses mendapatkan 3 kursi DPR RI (2 kursi Sumbar I dan 1 kursi Sumbar II).

Dimana Andre Rosiade juga berhasil mengumpulkan suara terbanyak, yakni 133.994 suara pada Daerah Pemilihan Sumbar I.
Hingga saat ini Andre Rosiade masih dipercaya sebagai juru bicara Prabowo dan Partai Gerindra.

Ia juga dikenal menjadi wakil rakyat yang paling sering menyuarakan dan memperjuangkan kebutuhan khususnya masyarakat Sumatera Barat.

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Food & Travel22 November 2024, 09:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim
Sukabumi Memilih22 November 2024, 06:55 WIB

Adu Kekayaan Pasangan Cabup Cawabup Sukabumi, Siapa Paling Kaya?

Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi akan diikuti oleh dua pasangan calon, mereka adalah Iyos Somantri - Zainul yang diusulkan oleh koalisi 11 partai politik dan Asep Japar - Andreas yang diusulkan oleh koalisi 5 partai politik.
Pasangan calon Pilkada Kabupaten Sukabumi: Iyos Somantri-Zainul dan Asep Japar-Andreas | Foto : sukabumiupdate
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)
Jawa Barat21 November 2024, 20:40 WIB

Gempa Beruntun Guncang Cianjur, Sejumlah Gedung Sekolah Dilaporkan Rusak

Gempa tektonik terjadi secara beruntun, Kamis 21 November 2024. Warga yang merasakan getaran gempa itu pun terbatas wilayahnya yaitu Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Gempabumi Cianjur, Kamis (21/11/2024) | Foto : Pixabay
Sukabumi21 November 2024, 20:18 WIB

Sempat Tertutup Longsor, Akses Ke Pondok Halimun dan Goalpara Sukabumi Kembali Normal

Dua bencana longsor terjadi dampak hujan deras di Kabupaten Sukabumi. Longsor dan pohon bambu tumbang di jalan menuju wisata Pondok Halimun di Kecamatan Sukabumi, dan longsor di jalan Cisarua - Goalpara, Kecamatan Sukaraja.
Longsor di Jalan Pondok Halimun, Kecamatan Sukabumi | Foto : Istimewa