Lama Tak Dengar Kabarnya, Jang Geun Suk Mengidap Kanker Tiroid Sejak Tahun Lalu

Senin 19 Agustus 2024, 12:30 WIB
Lama Tak Dengar Kabarnya, Jang Geun Suk Mengidap Kanker Tiroid Sejak Tahun Lalu (Sumber : Instagram/@_asia_prince_jks)

Lama Tak Dengar Kabarnya, Jang Geun Suk Mengidap Kanker Tiroid Sejak Tahun Lalu (Sumber : Instagram/@_asia_prince_jks)

SUKABUMIUPDATE.com - Kabar kurang menyenangkan datang dari aktor asal Korea Selatan, Jang Geun Suk yang mengungkapkan bahwa dirinya didiagnosa mengidap kanker tiroid.

Hal kurang baik tersebut diberitahukan langsung aktor berjulukan Prince of Asia melalui video di Youtube yang diunggah pada Jumat, 16 Agustus 2024 lalu. Ia mengungkapkan bahwa sudah sakit sejak tahun lalu.

Jang Geun Suk sendiri terakhir aktif di dunia hiburan Korea Selatan ketika membintangi drama korea Decoy atau The Bait di tahun 2023 lalu sebagai Gu Do Han. Di drama, ia beradu akting dengan Heo Sung Tae dan Lee Elijah.

Setelah satu tahun tidak muncul, sang aktor justru datang dengan membawa kabar kurang baik mengenai keadaannya yang tengah mengidap kanker tiroid dan tengah berada dalam masa pemulihan.

Baca Juga: Lee Hi Jadi Line Up Selanjutnya di City Camp, Siap Hibur Penggemar Lewat Lagunya

Menghimpun dari Tempo.co, Bintang yang dikenal lewat drama You're Beautiful bersama Park Shin Hye itu mengakui ia tidak langsung mengungkapkan penyakitnya lantaran berpikir kabar itu akan mengejutkan banyak orang terutama penggemarnya. Ia tak ingin membuat penggemarnya khawatir karena kabar kurang baik itu.

"Halo, ini Jang Geun Suk. Ada yang ingin aku akui. Saya menyapa kalian di sini untuk pertama kalinya setelah sekian lama. Sebenarnya, saya didiagnosis mengidap kanker tiroid sekitar setahun yang lalu," kata bintang yang berjuluk Prince of Asia dikutip dari Tempo.co pada Senin, (19/8/2024).

Jang Geun Suk Ungkap Kondisinya Membaik dan akan ke Pulau Jeju

Pria kelahiran Danyang, 4 Agustus 1987 itu menjelaskan ia sudah melakukan operasi. "Untungnya, operasinya berhasil," katanya.

Saat ini, kondisinya makin membaik. "Sekarang sudah 2 minggu, dan kondisi saya baik. Saya senang saya akhirnya bisa berbicara seperti ini," tuturnya.

Baca Juga: JTBC Meminta Maaf Telah Menyiarkan CCTV yang Salah Terkait Kasus DUI Suga BTS

Di video itu, ia menunjukkan wajahnya yang bengkak. Mulutnya disumpal dengan tisu. Jang Geun Suk mengakui, ia sangat ketakutan dengan kondisinya. "Selama delapan hari, saya sangat takut sehingga saya tidak melakukan apa pun yang membuat saya stres." Pada bagian akhir video, Jang Geun Suk menuturkan, ia berencana memulihkan diri dengan menghabiskan waktu berlibur di Pulau Jeju.

Agensi Jang Geun Suk, Craft 42 Ent, berbagi dengan media Korea Selatan Ilgan Sports bahwa artisnya telah didiagnosis menderita kanker tiroid pada Oktober tahun lalu. Jang Geun Suk telah menjalani operasi pada Mei lalu setelah memenuhi sebagian dari jadwalnya sebelum kemudian memutuskan hiatus.

Perjalanan Karier Jang Geun Suk

Jang Geun Suk memulai kariernya sejak usia lima tahun sebagai model cilik. Perjalanan karier Jang Geun Suk itu bermula saat seorang agen bakat melihatnya kala orang tuanya hendak menjual rumah mereka. Sang agen pencari bakat membujuk orang tua Jang Geun Suk untuk memoles putranya menjadi bintang.

Karier akting Jang Geun Suk mulai dikenal sejak turut membintangi drama Hwang Jini pada 2006. Kariernya meraih puncak saat membintangi serial Hong Gil Dong pada 2008. Berkat drama itulah, berbagai tawaran bermain drama dan film mengalir kepada Jang Geun Suk.

Baca Juga: Agensi Umumkan Jeonghan dan Jun SEVENTEEN Tidak akan Berpartisipasi Dalam Kegiatan Grup

Pada 2018, Jang Geun Suk menjalani wajib militer, meskipun agensinya menjelaskan ia mengidap gangguan bipolar. Kondisi ini sudah diidapnya sejak 2011. Dengan kondisinya ini Jang Geun Suk ditempatkan di Kantor Pusat Kebakaran dan Bencana Alam Seoul, bekerja di sektor pelayanan publik dan bukan menjadi tentara aktif.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Musik22 November 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes yang Viral di TikTok

Berikut Lirik Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes, cocok untuk playlist musik hari ini!
Official Video Lirik Lagu Thats The Dream Shawn Mendes. Foto: YouTube/Shawn Mendes
Sukabumi Memilih22 November 2024, 16:56 WIB

Iyos-Zainul: Komitmen Nyata untuk Sukabumi yang Lebih Baik, Bukan Sekadar Janji!

Iyos-Zainul hadir dengan komitmen nyata! Dari gizi balita, pasar murah, hingga 10 ribu lapangan kerja, mereka tawarkan solusi untuk Sukabumi yang sejahtera, agamis, dan inovatif. Yuk, kenali visi mereka!
Iyos-Zainul: Bersama Wujudkan Sukabumi yang Lebih Baik! Dari bantuan gizi hingga peluang kerja, mereka hadir membawa perubahan nyata untuk Sukabumi. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 16:44 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Kata Kedua Paslon soal Isu Perikanan, Cold Storage Jadi Sorotan

Kata kedua Paslon soal isu perikanan dan kelautan dalam Debat Terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024.
Suasana debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 membahas isu kelautan dan perikanan. (Sumber : YouTube Sukabumiupdate)
Sukabumi22 November 2024, 15:46 WIB

Sukabumi dalam Lingkaran Setan Judi Online

Sadbor merupakan fenomena gunung es kasus judi online di Sukabumi.
Foto ilustrasi tentang kasus judi online di Sukabumi. | Foto: SU
Food & Travel22 November 2024, 15:30 WIB

Curug Dengdeng, Surga Air Terjun Tersembunyi di Garut Selatan

Air Terjun Dengdeng adalah sebuah objek wisata alam tersembunyi yang terletak di bagian selatan Kota Intan, Garut.
Curug Dengdeng Garut Selatan. Foto: IG/curugdengdeng_grt
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:16 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Asep Japar-Andreas Sampaikan Kunci Wujudkan Sukabumi Mubarakah

Paslon nomor urut 2, Asep Japar-Andreas paparkan komitmen dan kunci dalam mewujudkan Kabupaten Sukabumi Mubarakah.
Paslon nomor urut 1 Asep Japar-Andreas saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:13 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Iyos-Zainul Sebut Solusi Masyarakat Sejahtera Tak Cukup Melanjutkan

Paslon Iyos-Zainul berkomitmen mengelola seluruh potensi demi mewujudkan Sukabumi yang Agamis, Sejahtera, Inovatif dan Kolaboratif.
Paslon nomor urut 1 Iyos-Zainul saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Inspirasi22 November 2024, 15:00 WIB

Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:55 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Asep Japar - Andreas: Visi Misi

Ajang adu gagasan pasangan calon ini disiarkan secara langsung oleh stasiun tv nasional atau bisa diakses melalui kanal youtube sukabumiupdate.com.
Paslon 02 pilkada kabupaten sukabumi 2024, Asep Japar - Andreas (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Life22 November 2024, 14:39 WIB

Media Sosial: Senjata Baru dalam Kampanye Politik?

Media sosial mengubah kampanye politik: cepat, luas, dan interaktif. Namun, hoaks dan manipulasi jadi tantangan. Bagaimana memanfaatkan peluangnya tanpa terjebak risikonya? Simak ulasannya di sini!
Media sosial: alat kampanye politik yang efektif, tapi penuh tantangan. Bijaklah dalam menggunakan dan menerima informasi! (Sumber : freepik)