Atta Halilintar Minta Maaf ke Haji Faisal Atas Konten Menyinggung Fuji dan Vanessa Angel

Senin 19 Agustus 2024, 11:30 WIB
Atta Halilintar Minta Maaf ke Haji Faisal Atas Konten Menyinggung Fuji dan Vanessa Angel (Sumber : Instagram/@attahalilintar)

Atta Halilintar Minta Maaf ke Haji Faisal Atas Konten Menyinggung Fuji dan Vanessa Angel (Sumber : Instagram/@attahalilintar)

SUKABUMIUPDATE.com - Youtuber sekaligus suami Aurel Hermansyah, Atta Halilintar meminta maaf kepada Haji Faisal selaku ayah Fuji atas konten yang dinilai menyinggung anak dan menantunya.

Hal tersebut terungkap melalui story anak sulung keluarga gen Halilintar itu yang diunggah pada Jumat, 16 Agustus 2024. Di dalamnya memperlihatkan momen Atta yang sedang video call dengan Haji Faisal.

Bahkan, terlihat dalam tangkapan layar tersebut Atta Halilintar dan ayah dari Fujianti Utami Putri atau Fuji tersenyum saat melakukan video call berdua. Meski tidak tahu apa yang dibicarakan oleh keduanya.

Baca Juga: Lirik Aku Juga Manusia Aurel ft Atta Halilintar, Lagu untuk Korban Body Shaming

Mengutip dari Tempo.co, Atta sendiri membagikan tangkapan layar berisi pesan permintaan maaf yang dikirimkannya melalui WhatsApp dan video call dengan Faisal.

"Assalamualaikum Pak Haji Faisal. Apa kabar semoga sehat selalu bersama Oma Gala, Gala, dan semua keluarga. Saya dari hati yang terdalam ga ada pernah berniat sedikit pun menyindir sama sekali," tulis Atta dalam foto yang dibagikan di Instagram Story yang dikutip dari Tempo.co pada Senin, (19/8/2024).

Atta Halilintar Mengaku Tak Ada Niat Menyindir Fuji

Sebelumnya, Atta membuat konten yang sedang viral 'Jangan ya deh ya'. Kalimat-kalimat yang dilontarkan Atta dinilai banyak netizen menyindir Fuji, adik dari mendiang Bibi Andriansyah, suami Vanessa Angel. Fuji merupakan mantan pacar Thariq Halilintar, adik Atta.

Atta memang tidak menyebutkan nama Fuji dalam kontennya itu. Namun, tidak sedikit netizen mengaitkannya dengan kisah asmara Fuji dengan Thariq yang kandas. Jika berdasarkan klarifikasi Atta, kalimat kontroversial yang diucapkan dalam konten tersebut hanya mengikuti arahan tim pembuat naskahnya dan tidak berniat untuk menyindir siapapun, termasuk Fuji. Ia juga tidak menyangka akan menjadi masalah dan melebar kemana-mana.

"Sampai tim yang membuat script kontennya pun tidak pernah bermaksud sama sekali menyindir.. Dan ini jadi bergulir kemana-mana sampai ada membawa-bawa yang lain," tulis suami Aurel Hermansyah itu.

Baca Juga: Tentang Body Shaming, Aurel Hermansyah ft Atta Halilintar Rilis Lagu Aku Juga Manusia

Atta Halilintar Mengaku Niatnya Ingin Mengingatkan Netizen

Selain Fuji, Atta juga diduga menyindir mendiang anak dan menantu Faisal, Bibi Andriansyah dan Vanessa Angel. Atta terlihat memberikan komentar di salah satu konten TikTok yang membahas soal masa lalu Vanessa Angel.

Komentar Atta berisi doa untuk Vanessa yang disebutnya sebagai orang baik sekaligus temannya. Tidak hanya meninggalkan komentar, Atta juga mengunggah itu di Instagram Story pribadinya. Tindakan tersebut dinilai kurang bijaksana sehingga kembali mendapat cibiran dari netizen hingga Faisal juga sempat mengutarakan kekecewaannya terhadap Atta.

Anak pertama dari 11 bersaudara itu menjelaskan bahwa dia sebenarnya ingin memberikan peringatan kepada netizen supaya tidak lagi mengusik mendiang Vanessa Angel. "Dan untuk story awalnya saya hanya ingin mengingatkan netijen yang mengaku fans saya menggoreng tidak baik kemana-mana," tulis Atta.

Atta meminta maaf atas perbuatannya kepada keluarga Haji Faisal. "Saya pribadi minta maaf kalau cara saya dan tim salah. Kami hanya manusia biasa yang ga jauh dari salah dan sikap. Sekali lagi dari hati yang terdalam mohon maaf lahir batin ya pak. Salam sayang untuk Gala, oma, dan seluruh keluarga," tulisnya.

Atta kemudian menutup permasalahannya ini dengan membagikan foto saat video call dengan Faisal. Ia seolah ingin menunjukkan kepada netizen bahwa hubungan mereka sudah kembali membaik.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi20 September 2024, 00:27 WIB

Terbang ke Aceh, Sekda Ade Beri Dukungan ke Atlet PON XXI Asal Kabupaten Sukabumi

Sekretaris Daerah, Ade Suryaman, bersama sejumlah pejabat Pemkab Sukabumi terbang ke Aceh untuk memberikan dukungan kepada para atlet asal Kabupaten Sukabumi yang bertanding di PON XXI
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman dan jajaran saat bertemu para atlet asal Kabupaten Sukabumi di PON XXI di Aceh | Foto : Dokpim
Sukabumi19 September 2024, 23:23 WIB

Desa Wisata Hanjeli Sukabumi Sabet Penghargaan Wonderful Indonesia Impact Kemenparekraf

Enam desa wisata terbaik mendapat penghargaan Wonderful Indonesia Impact dari Menparekraf bekerja sama dengan MarkPlus. Salah satunya adalah Desa Wisata Hanjeli, Kabupaten Sukabumi
Asep Hidayat saat menerima Penghargaan Wonderful Indonesia Impact dari Menparekraf Sandiaga Uno di Jakarta, Kamis (19/9/20204) | Foto : Istimewa
Sukabumi19 September 2024, 21:47 WIB

Sepakat Damai Cabut Laporan Usai Bentrok, PP dan Garis Sukabumi Saling Memaafkan

Pasca insiden yang melibatkan dua kelompok ormas PP Kota Sukabumi dan ormas Garis Sukabumi Raya pada Jumat 13 September 2024 lalu, kedua belah pihak bersepakat untuk islah atau berdamai.
Para Pimpinan kedua ormas usai tandatangani nota perdamaian di MWC Pemuda Pancasila (PP) Kota Sukabumi. Kamis (19/9/2024) | Foto : Asep Awaludin
Sukabumi19 September 2024, 21:18 WIB

Puluhan Perahu Wisata Terparkir Sepi Imbas Keringnya Curug Cikaso Sukabumi

Puluhan perahu angkutan wisata yang biasa mengantar jemput wisatawan ke Curug Cikaso kini terparkir sepi di dermaga apung Sungai Cikaso, Kampung Ciniti, Desa Cibitung, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Sukabumi.
Puluhan perahu wisata terparkir di sungai cikaso imbas keringany curug Cikaso di Sukabum | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi Memilih19 September 2024, 20:58 WIB

KPU Kabupaten Sukabumi Tetapkan DPT Pilkada 2024, Terjadi Penurunan Jumlah Pemilih

Jumlah DPT Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 terdiri dari 1.001.764 pemilih laki-laki dan 981.642 perempuan.
Rapat pleno terbuka rekapitulasi DPSHP dan penetapan DPT yang diselenggarakan KPU Kabupaten Sukabumi. (Sumber : SU/Ibnu)
Sukabumi19 September 2024, 20:42 WIB

Tepergok Curi Helm, Pria Cianjur Babak Belur Diamuk Massa di Dago Sukabumi

Berikut kronologi pria Cianjur nyaris tewas diamuk massa di Dago Sukabumi karena tepergok curi helm.
Tangkapan layar video viral pria babak belur diamuk massa karena tepergok curi helm di Dago Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi Memilih19 September 2024, 20:40 WIB

Panwaslu Sukaraja Sosialisasi Netralitas ASN, TNI/Polri dan Perangkat Desa di Pilkada Sukabumi

Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan Sukaraja mengadakan kegiatan sosialisasi pengawasan netralitas ASN, TNI, Polri, Kepala Desa, dan perangkat desa dalam Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024.
Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan Sukaraja saat melakukan sosialisasi netralitas ASN, TNI/Polri dan Aparat Desa, Kamis (19/9/2024) | Foto : SU
Sukabumi Memilih19 September 2024, 20:19 WIB

Tak Ada Tanggapan Masuk, KPU Menuju Tahap Penetapan Paslon Pilbup Sukabumi 2024

Nihin tanggapan dan masukan dari masyarakat terkait 2 bapaslon Pilbup Sukabumi 2024. KPU bersiap menuju tahapan berikutnya.
Ketua Divisi Teknis dan Penyelenggara KPU Kabupaten Sukabumi, Abdullah Ahmad Mulya. (Sumber : SU/Ibnu)
Life19 September 2024, 20:00 WIB

Usir Muda Mudi yang Meresahkan, Kota di Finlandia Ini Putar Musik Klasik untuk Atasinya!

Kota di Finlandia ini punya cara unik mengusir pemuda yang selalu meresahkan di daerahnya.
Ilustrasi - Kota di Finlandia ini punya cara unik mengusir pemuda yang selalu meresahkan di daerahnya. (Sumber : Freepik.com).
Sukabumi19 September 2024, 19:26 WIB

Hindari Jalan Bergelombang, Kronologi Truk Tabrak Pemotor Hingga Tewas di Tanjakan Baeud

Berikut keterangan polisi terkait kronologi kecelakaan maut di Tanjakan Baeud Warungkiara Sukabumi, Truk ekspedisi tabrak pemotor hingga tewas.
Kecelakaan maut Truk boks ekspedisi tabrak pemotor di Tanjakan Baeud Warungkiara Sukabumi. (Sumber : Istimewa)