Bikin Kaget, CL 2NE1 Jadi Bintang Tamu Mengejutkan di Konser Final TREASURE

Jumat 16 Agustus 2024, 14:30 WIB
Bikin Kaget, CL 2NE1 Jadi Bintang Tamu Mengejutkan di Konser Final TREASURE (Sumber : Instagram/@yg_treasure_official)

Bikin Kaget, CL 2NE1 Jadi Bintang Tamu Mengejutkan di Konser Final TREASURE (Sumber : Instagram/@yg_treasure_official)

SUKABUMIUPDATE.com - CL 2NE1 sedang ramai dibicarakan oleh para Kpopers setelah muncul sebagai bintang tamu yang mengejutkan dalam konser final TREASURE yang dilaksanakan pada 15 Agustus 2024, di KSPO DOME, Seoul.

Dari video yang beredar di X, terlihat CL yang muncul di atas panggung sambil berteriak untuk menyemangati penggemar TREASURE yang datang. Kemunculannya langsung mendapatkan sorakan meriah dari Treasure maker yang ada KSPO DOME.

Tentu saja suasana konser final TREASURE kemarin semakin meriah begitu CL tampil di atas panggung dan membawakan lagu miliknya. Bahkan, ia terus berteriak meminta penggemar boygrup tersebut untuk tetap semangat.

Baca Juga: Berikut Harga Tiket Konser DAY6, Siap Gebrakan Bali, Surabaya, dan Jakarta

Tangkapan layar CL 2NE1 di konser final TREASURE di Korea SelatanTangkapan layar CL 2NE1 di konser final TREASURE di Korea Selatan (sumber: X/@ichigorutoo)

Di dalam video yang tersebar, CL tampil dengan membawakan dua lagu solo miliknya yaitu The Baddest Female dan MTBD. Leader 2NE1 tampil memukau sampai tidak berhenti mendapatkan sorakan meriah dari penggemar TREASURE yang datang.

Tangkapan layar CL 2NE1 di konser final TREASURE di Korea SelatanTangkapan layar CL 2NE1 di konser final TREASURE di Korea Selatan (Sumber: X/@HYUH4YI)

Tangkapan layar CL 2NE1 di konser final TREASURE di Korea SelatanTangkapan layar CL 2NE1 di konser final TREASURE di Korea Selatan (Sumber: X/@HYUH4YI)

Pastinya penampilan CL sebagai bintang tamu dalam konser final TREASURE langsung menjadi pembicaraan para kpopers di berbagai media sosial. Mereka semua tidak menyangka bahwa sang leader 2NE1 bisa hadir di konser junior satu agensi grupnya.

“Reaksiku sangat terkejut saat menyadari itu CL,” tulis akun @he******

“Lautan teumes yang mendukung penampilan CL. Ini sangat ikonik,” tulis akun @ho*******

“Treasure dan 2NE1 bersatu menjadi kenyataan di tahun 2024, tapi ini adalah sesuatu yang tidak pernah diharapkan hari ini! CL bersama lautan teulight,” tulis akun @sw*******

“Kejutan yang paling luar biasa! CL 2NE1 membuat penampilan mengejutkan selama konser TREASURE’S REBOOT Final di Seoul,” tulis akun @ph****

TREASURE mengucapkan aku mencintaimu dan terima kasih kepada CL Sunbaenim setelah penampilannya dan sebelum penampilan Wonderland mereka,” tulis akun @ik*

Baca Juga: Konser 2NE1 di Seoul Tambah Hari Karena Tingginya Antusias Penggemar

Setelah itu, nama CL menjadi trending topic di X pada Kamis, 15 Agustus 2024, karena banyak yang membicarakan penampilannya di konser TREASURE dan sangat luar biasa memukau panggung.

Seperti diketahui, TREASURE menggelar konser final sebagai akhir dari rangkaian world tour TREASURE RELAY TOUR [REBOOT] pada 15 Agustus 2024 di KSPO DOME, Seoul.

Konser itu dibagi menjadi dua bagian pada pukul 13.00 dan 18.00 waktu Korea Selatan. Di sesi keduanya, CL hadir yang mengejutkan penonton dan membuat heboh dengan gebrakannya itu.

Adapun CL saat ini tengah disibukkan dengan persiapan konser comeback 2NE1 yang akan dilaksanakan selama tiga hari yaitu, 4,5,dan 6 Oktober 2024, di Olympic Park Olympic Hall, Seoul, Korea Selatan.

Setelah itu, CL akan sibuk dengan rangkaian world tour dari Jepang hingga beberapa negara di tahun 2025, yang hingga saat ini belum diumumkan oleh YG Entertainment.

Baca Juga: DAY6 Akan Menggelar Konser FOREVER YOUNG di Tiga Kota Indonesia

Pada Jumat, 16 Agustus 2024, TREASURE membagikan momen bersama CL di belakang panggung dengan mengunggah foto bersama di akun instagram milik boygrup tersebut.

Bikin Kaget, CL 2NE1 Jadi Bintang Tamu Mengejutkan di Konser Final TREASUREBikin Kaget, CL 2NE1 Jadi Bintang Tamu Mengejutkan di Konser Final TREASURE (Sumber: Instagram/@yg_treasure_official)

“Senior CL itu suatu kehormatan! Terima kasih dari lubuk hatiku yang paling dalam. Sebuah kehormatan, CL! Terima kasih banyak,” tulis TREASURE di instagram yang dikutip Jumat, (16/8/2024).

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Life19 September 2024, 10:00 WIB

Semua Orang Mau, Tapi Ini Langkahnya! 7 Cara Menjadi Kaya di Usia Muda

Menjadi kaya di usia muda adalah impian banyak orang, tetapi membutuhkan kombinasi dari strategi keuangan yang tepat, mindset, dan disiplin.
Ilustrasi - Menjadi kaya di usia muda adalah impian banyak orang, tetapi membutuhkan kombinasi dari strategi keuangan yang tepat, mindset, dan disiplin. (Sumber : pixabay.com/@ArbazKhan)
Jawa Barat19 September 2024, 09:53 WIB

Update Gempa Bandung, Pemerintah Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana

Penetapan status tanggap darurat dilakukan untuk mempermudah pemberian bantuan.
Kondisi kerusakan bangunan pasca-gempa bumi Bandung dan Garut. | Foto: Istimewa
Inspirasi19 September 2024, 09:52 WIB

Link Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi CPNS Kabupaten Sukabumi 2024

Pelamar CPNS Kabupaten Sukabumi 2024 bisa mengunjungi situs resmi atau melalui portal SSCASN untuk mengetahui apakah namanya tertera di Hasil Memenuhi Syarat (MS) atau Tidak Memenuhi Syarat (TMS).
Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi CPNS Kabupaten Sukabumi 2024 (Sumber : Ist)
Food & Travel19 September 2024, 09:29 WIB

Cerita Warga Cisaat Rela ke Parungkuda Buat Jogging di Tol Bocimi Sukabumi

Deni biasanya berangkat dari rumah sekira pukul 05.30 WIB.
Suasana olahraga dan jogging di pintu keluar Tol Bocimi Seksi 2 di Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa
Sehat19 September 2024, 09:00 WIB

5 Cara Hidup Sehat Usia 40 Tahun, Bahagia dan Tetap Fit Menjalani Aktivitas

Memasuki usia 40 tahun, gaya hidup sehat menjadi sangat penting untuk menjaga vitalitas dan mencegah berbagai penyakit.
Ilustrasi - Memasuki usia 40 tahun, gaya hidup sehat menjadi sangat penting untuk menjaga vitalitas dan mencegah berbagai penyakit. (Sumber : Freepik.com/@diana.grytsku)
Sukabumi19 September 2024, 08:50 WIB

Kota Sukabumi Raih Penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra 2023

Nirwasita Tantra merupakan bentuk apresiasi pemerintah pusat kepada kepala daerah.
Pj Wali Kota Sukabumi Kusmana Hartadji menerima penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra 2023 dari KLHK. | Foto: Dokpim Kota Sukabumi
Inspirasi19 September 2024, 08:30 WIB

Lulusan Baru Jadi Pegawai Tetap? Cek Info Loker D3 Berikut!

Lulusan Baru Jadi Pegawai Tetap, Loker D3 Berikut dibuka hingga 17 November 2024 mendatang.
Ilustrasi Lowongan Kerja Indofood Lulusan SMA Sederajat (Sumber : Freepik)
Kecantikan19 September 2024, 08:00 WIB

Bagaimana Cara Membuat Bulu Mata Lentik Alami? Coba 8 Tips Ini!

Dengan perawatan rutin dan penggunaan bahan-bahan alami, bulu mata bisa menjadi lebih lentik, kuat, dan terlihat lebih panjang tanpa perlu alat atau produk kimia yang berlebihan.
Ilustrasi. Dengan perawatan rutin dan penggunaan bahan-bahan alami, bulu mata bisa menjadi lebih lentik, kuat, dan terlihat lebih panjang tanpa perlu alat atau produk kimia yang berlebihan. (Sumber : Freepik/freepik)
Life19 September 2024, 07:00 WIB

10 Gaya Hidup Minimalis yang Bisa Membuat Cepat Kaya, Hindari Hutang!

Gaya hidup minimalis mendorong seseorang untuk hanya membeli barang-barang yang benar-benar diperlukan dan berguna, bukan yang sekadar diinginkan.
Ilustrasi. Menyisihkan lebih banyak uang untuk investasi memungkinkan uang tumbuh dan berlipat ganda dalam jangka panjang, yang merupakan kunci untuk membangun kekayaan. (Sumber : GhasoubAlaeddin)
Food & Travel19 September 2024, 06:00 WIB

Resep Mochi Isian Kacang Khas Sukabumi, Oleh-Oleh Liburan yang Nikmat!

Mochi Sukabumi terkenal dengan isi kacang yang manis dan gurih. Intip Resep Mochi Isian Kacang Khas Sukabumi, Oleh-Oleh Liburan yang Nikmat!
Ilustrasi. Mochi telah menjadi simbol kuliner tradisional Sukabumi. Foto:Instagram/@detikviliana