SUKABUMIUPDATE.com - Kabar kurang menyenangkan datang dari salah satu member aespa, yaitu Karina yang tidak bisa tampil bersama dengan grup pada konser SYNK: PARALLEL LINE di Osaka pada Minggu, 28 Juli 2024.
Karina aespa tidak bisa tampil dalam konser dikarenakan masalah kesehatan. Bahkan, SM Entertainment selaku agensi mengumumkan kabar tersebut. Berdasarkan rekomendasi dokter pemilik nama asli Yoo Jimin itu harus istirahat dengan cukup dan absen dari konser.
Mengutip dari Soompi, SM Entertainment meminta pengertian penggemar yang hadir di konser SYNK: PARALLEL LINE Osaka atas ketidakhadiran Karina, karena sedang dalam keadaan tidak sehat.
“Kami dengan tulus berterima kasih atas dukungan Anda terhadap aespa yang selalu ada. Terkait dengan susunan peserta konser 2024 aespa LIVE TOUR – SYNK : PARALLEL LINE in JAPAN yang akan diselenggarakan pada tanggal 28 Juli di Asue Arena Osaka, anggota aespa Karina tidak dapat menghadiri konser hari ini karena alasan kesehatan berdasarkan diagnosis yang dibuat oleh dokter setelah latihan,” kata pihak SM Entertainment mengutip dari Soompi pada Senin, 29 Juli 2024.
Baca Juga: Bruno Mars, Aespa, Hingga Enhypen, Berikut Jadwal Konser di Indonesia Paruh Kedua 2024
Pihak agensi dari girl grup beranggotakan empat orang itu juga memohon maaf kepada penggemar yang akan hadir nanti, dan meminta untuk mendukung aespa selama menggelar konser.
“Kami mohon maaf yang sebesar-besarnya karena telah merepotkan para penggemar yang mendukung aespa dan Karina dan yang telah menantikan konser hari ini.Kami mohon pengertian Anda,” lanjutnya.
Meski begitu, konser LIVE TOUR – SYNK : PARALLEL LINE – in JAPAN di Asue Arena, Osaka tetap berlangsung dengan tiga member aespa.
“Konser hari ini akan diadakan dengan tiga anggota: Winter, Giselle, dan Ningning,” kata pihak agensi.
Baca Juga: Lirik Lagu Armegeddon Aespa, yang Trending di Youtube Music Indonesia
aespa saat ini memang tengah disibukkan dengan rangkaian tur mereka di tahun 2024 bertajuk LIVE TOUR – SYNK : PARALLEL LINE. Beberapa negara di Asia Tenggara, termasuk Indonesia masuk ke dalam daftar yang akan didatangi oleh Karina, Winter, Giselle, dan Ningning.
Girl grup yang debut pada 17 November 2020 lalu, memulai rangkaian tur dengan menggelar konser selama dua hari yaitu 29-30 Juni 2024, di Jamsil Indoor Stadium, Seoul, Korea Selatan.
Untuk di Indonesia, aespa akan datang menghibur penggemar melalui konser LIVE TOUR – SYNK : PARALLEL LINE yang diselenggarakan pada 24 Agustus 2024 di Beach City International Stadium, Jakarta.
Sumber: Soompi.