Ditegur KPI, Ivan Gunawan Pilih Keluar Brownies Daripada Ganti Gaya Busana

Selasa 09 Januari 2024, 13:45 WIB
Ditegur KPI, Ivan Gunawan Pilih Keluar Brownies Daripada Ganti Gaya Berpakaiannya | Foto: Instagram/@ivangunawanprive

Ditegur KPI, Ivan Gunawan Pilih Keluar Brownies Daripada Ganti Gaya Berpakaiannya | Foto: Instagram/@ivangunawanprive

SUKABUMIUPDATE.com - Artis Ivan Gunawan baru-baru ini heboh diperbincangkan warganet usai dirinya memutuskan keluar dari acara Televisi Brownies Trans TV. Ivan Gunawan keluar dari Brownies lantaran gaya busananya ditegur Komisi Penyiaran Indonesia (KPI).

Padahal, desainer Ivan Gunawan telah menjadi presenter Brownies selama kurang lebih enam tahun. Bersama Ayu Ting Ting, Wendy Cagur dan Ruben Onsu, Ivan Gunawan terkenal sebagai ikon Brownies Trans TV.

Melalui Instagram pribadinya, Ivan Gunawan mengunggah kolase video dirinya selama tampil di acara Brownis. Ivan Gunawan turut mengungkap rasa terima kasihnya bisa berada di program Brownies Trans TV.

Baca Juga: 9 Cara Membaca Bahasa Tubuh Orang yang Tidak Menyukai Kita

Sebagaimana diketahui, Ivan Gunawan beserta acara Brownis ditegur lantaran penampilannya yang dianggap menyerupai perempuan dalam salah satu segmen acara tersebut. Ia tampil mengenakan mahkota dan berlenggak lenggok.

Sementara itu, merujuk Suara.com, keputusan Ivan Gunawan keluar dari televisi (Acara Brownies Trans TV) lantaran ia masih tak terima dandanannya ditegur. Melalui Instagram Story, ia sempat mengungkap keinginannya untuk hengkang dari pertelevisian Indonesia dibanding harus mengubah cara berpakaiannya.

"Gue yakin, gue masih berkarya dan jadi diri gue tanpa gue ada dan nongol di TV," tulis Ivan Gunawan, dikutip via Suara.com, Senin (9/1/2024).

Igun juga menjelaskan bila namanya sudah terkenal hingga mancanegara bukan karena penampilannya di acara televisi Brownis. Dirinya bahkan tak mempermasalahkan bila seandainya tak ada televisi yang memanggilnya kembali lantaran penampilan tersebut.

"Insya Allah, gue akan tetap hidup. Gue dikenal di dunia internasional, bukan karena gue ada di Brownis. Bismillah, kehidupan gue akan berlanjut," ungkapnya. 

"Kalau mau pakai gue, mesti terima konsekuensi karakter gue yang kayak perempuan. Kalau nggak terima, nggak usah pakai jasa gue," katanya lagi.

Baca Juga: Profil Franz Beckenbauer, Legenda Sepak Bola Jerman dan Bayern Munich

Igun, panggilan akrab Ivan Gunawan, mengungkap rasa terima kasih tidak hanya pada program televisi yang menaungi namanya tersebut. Ia juga berterima kasih kepada para rekan host di acara tersebut serta produser.

"Thank you Brownis udah memberikan tempat buat aku berkarya selama ini. Ruben, Ayu Ting Ting, Wendy Cagur maaf kalo ada salah selama kita kerja selama ini. Mba JCK_Desaratu terima kasih kesempatannya," tulis Ivan Gunawan di Instagram pribadinya, dikutip Senin (9/1/2024).

Rumor hengkangnya Ivan Gunawan dari acara tersebut juga diperkuat pernyataan dari sang mega bintang sendiri. Ivan Gunawan mengaku bakal melanjutkan kehidupannya di tempat baru seolah menekankan bila dirinya tak lagi berada di acara Brownis.

"Terima kasih kesempatannya, semua team, maafin mamih harus melanjutkan kehidupan di tempat lain," sambung Ivan Gunawan.

Unggahan Ivan Gunawan keluar dari Brownies tentunya memantik beragam komentar dari warganet. Tak sedikit yang mengaku sedih lantaran sosok fenomenal tersebut mengisyaratkan hengkang dari acara tersebut. 

"Jangan pergi dong mas, aku salah satu penonton yang nggak akan nonton kalo nggak ada mas Igun. Kalian berempat uth udah cocok banget," komentar seorang warganet.

"TV kehilangan berlian yang berkilauan," timpal warganet lain.

"Kak Igun libur aja berasa ada yang kurang walopun ada yang gantiin. Lah sekarang nggak ada lagi di Brownis," tambah warganet yang berbeda.

Baca Juga: 10 Cara Mengenali Orang yang Tidak Menyukai Kita, Perhatikan Sikapnya!

Hengkangnya Ivan Gunawan dari acara Brownis diduga masih berkaitan dengan teguran yang dilayangkan KPI beberapa waktu lalu.

Sumber: Suara.com 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi18 Januari 2025, 17:07 WIB

Longsor Gerus Rumpun Bambu, Satu Rumah Warga Di Benda Sukabumi Terdampak

Longsor terjadi di Kampung Bangkongreang RT 1/4, Desa Benda, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, pada Sabtu (18/1/2025) sekitar pukul 05.00 WIB
Longsor timpa teras rumah warga di Benda Cicurug Sukabumi | Foto : P2BK Cicurug
Musik18 Januari 2025, 17:00 WIB

Lirik Lagu ‘Mengapa Harus Shin Tae Yong’ - Icha Yolanda dan Om Nirwana

Lagu ‘Mengapa Harus Shin Tae Yong’ yang dipopulerkan Icha Yolanda dan Om Nirwana kini sedang viral.
Lagu ‘Mengapa Harus Shin Tae Yong’ yang dipopulerkan Icha Yolanda dan Om Nirwana kini sedang viral. (Sumber : Screenshot YouTube/ iYon Nirwana).
Bola18 Januari 2025, 16:00 WIB

Prediksi Madura United vs Barito Putera: Duel Dua Tim Papan Bawah!

Madura United akan menjamu Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 pekan ke-19 malam ini.
Madura United akan menjamu Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 pekan ke-19 malam ini. (Sumber : Instagram).
Sukabumi18 Januari 2025, 15:45 WIB

Buruh dan Pelajar Collab Edarkan Hexymer-Tramadol di Sukabumi, Ditangkap saat Transaksi

Barang bukti yang disita adalah empat paket hexymer dan lima setrip tramadol.
Kedua terduga pelaku kasus obat keras terbatas yang ditangkap di Kecamatan Sagaranten, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Polsek Sagaranten
Sukabumi18 Januari 2025, 15:23 WIB

Lindas Material Longsor, Truk Terguling di Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi

Longsor ini sempat menutup Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua.
Truk terguling di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cisarakan, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Istimewa
Inspirasi18 Januari 2025, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Sukabumi Sebagai Cook Sushi, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik.com/@ASphotofamily)
Sukabumi18 Januari 2025, 14:58 WIB

Pengendara Terjebak Berjam-jam, Jalan Nasional di Simpenan Sukabumi Buka Tutup Pasca Longsor

Saat ini jalan sudah dibuka, tetapi dengan sistem buka tutup.
Antrean kendaraan di Jalan Nasional Bagbagan-Kiara Dua, tepatnya di Kampung Cimapag, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/1/2025). | Foto: Dokumen Pengendara
Sukabumi18 Januari 2025, 14:13 WIB

Pulihkan Ekosistem Pasca Bencana, Penanaman Pohon di DAS Sungai Cikaso Sukabumi

Kegiatan ini untuk mencegah bencana serupa di masa depan.
Penanaman pohon di DAS Cikaso, Desa Cibadak dan Desa Pabuaran, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Dokumentasi Panitia
Food & Travel18 Januari 2025, 14:00 WIB

Menikmati Deburan Ombak di Pantai Karang Tawulan, Wisata Eksotis Mirip Tanah Lot di Tasikmalaya

Tersembunyi di wilayah selatan kabupaten, pantai Karang Tawulan menawarkan keindahan alam yang masih asri dan jauh dari hiruk pikuk kota.
Pantai Karang Tawulan adalah sebuah destinasi wisata pantai yang menarik di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. (Sumber : Instagram/@riskardr/@dadanwardana99).
Bola18 Januari 2025, 12:00 WIB

Prediksi PSM Makassar vs PSBS Biak di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025.
PSM Makassar vs PSBS Biak akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2024/2025. (Sumber : Instagram/@psbsofficial/X/@psm_makassar).