4 Alasan Harus Menonton Serial Rencana Besar yang Penuh Misteri di Dalamnya

Senin 09 Oktober 2023, 20:00 WIB
4 Alasan Harus Menonton Serial Rencana Besar yang Penuh Misteri di Dalamnya | Sumber: Instagram /@primevideoid

4 Alasan Harus Menonton Serial Rencana Besar yang Penuh Misteri di Dalamnya | Sumber: Instagram /@primevideoid

SUKABUMIUPDATE.com - Rencana besar merupakan serial terbaru Indonesia yang tayang secara eksklusif pada Kamis, 5 Oktober 2023 lalu, dengan menawarkan cerita peristiwa kriminal dengan sejumlah misteri di dalamnya.

Begitu dirilis, serial Rencana Besar menarik perhatian penikmat series dan film karena ceritanya menarik dalam menumpas suatu skandal besar yang diselidiki semakin dalam justru membuat bank tersebut mengalami kerugian.

Serial Rencana Besar akan menumpas sebuah skandal besar di Universal Bank of Indonesia atau UBI yang berkaitan dengan terungkapnya kasus penggelapan uang sebesar Rp. 17 miliar.

Baca Juga: 11 Ciri Orang yang Pura-Pura Baik Padahal Aslinya Tidak Suka dengan Kita

Selain itu, serial yang diadaptasi dari novel berjudul sama karya Tsugaeda itu dibintangi aktor dan aktris ternama Indonesia dari Dwi Sasono, Adipati Dolken, Prisia Nasution, Chicco Kurniawan, Hanggini, Arswendy Bening Swara, dan Khiva Iskak.

Berikut 4 alasan harus menonton serial Rencana Besar yang mengutip dari Tempo.co

1. Serial multi-genre

Sutradara Danial Rifki menjelaskan bahwa Rencana Besar merupakan serial dengan perpaduan genre yang unik. “Kisahnya membawa unsur drama, politik, kriminal, dan detective mystery. Semua aspek ini diracik dan dikemas menjadi sebuah thriller," katanya dalam keterangan yang dikutip dari Tempo.co pada Senin (9/10/2023)

Aktor Dwi Sasono juga mengatakan bahwa kemasannya menjadikan serial ini sebagai sesuatu yang baru dan tidak biasa. Dengan adanya kombinasi multi-genre, tentunya penonton dapat menantikan jalan cerita yang penuh keseruan dan akan memancing rasa penasaran di setiap episodenya.

2. Adaptasi novel yang dikemas lebih modern

Rencana Besar adalah hasil adaptasi dari novel berjudul sama karya Tsugaeda. Sang sutradara pun mengakui tertarik untuk menggarapnya menjadi sebuah serial karena genre dan cerita yang dibawa novel ini.

“Ini tantangan baru karena saya belum pernah menggarap genre thriller. Saya mencoba mempertahankan inti cerita dari novel, namun mengemasnya menjadi lebih modern agar dapat menjadi lebih relevan dengan masa kini,” ujar Danial.

Hal ini memungkinkan para penggemar untuk melihat karakter favorit mereka dihidupkan di layar dengan latar yang lebih modern, sekaligus mengajak penonton untuk menyelami sebuah cerita investigasi yang intens dan penuh teka-teki.

Baca Juga: 8 Ciri Orang yang Terlihat Baik-Baik Saja Padahal Banyak Masalah Hidup

3. Pesan yang mendalam

Menceritakan penggelapan dana dan skandal yang tersimpan di baliknya, serial Rencana Besar membawa pesan-pesan yang mendalam. Adipati Dolken berkomentar bahwa serial ini menyorot sebuah perjuangan untuk mendapatkan keadilan sosial, di mana hal tersebut disetujui oleh Prisia Nasution yang juga melihat bagaimana serial ini bercerita mengenai menyuarakan kebenaran.

4. Kisah para karakter yang beragam

Rencana Besar menghadirkan karakter-karakter yang sangat beragam. Dwi Sasono berperan sebagai Makarim, detektif unit kriminal siber yang menginvestigasi kasus penggelapan dana di bank UBI. Tersangka pun jatuh kepada empat pegawai: sang personil IT Reza (Chicco Kurniawan), sang pimpinan serikat pekerja Rifad (Adipati Dolken), sang internal auditor Ayumi (Prisia Nasution), dan Amanda (Hanggini) dari divisi pemasaran.

Chicco Kurniawan menjelaskan bahwa backstory yang kuat dari para karakter memberikan warna dan bumbu ke dalam serial ini. Hanggini juga berkomentar bahwa hubungan keluarga dari para karakter pun menjadi momen yang membekas baginya. Tentunya penonton ingin melihat bagaimana para karakter ini terlibat dalam kasus penggelapan dana dan apakah detektif Makarim mampu menemukan dalang di balik semuanya.

Baca Juga: Ini 10 Ciri Orang yang Suka Cari Muka, Sikapnya Pura-pura Baik!

Itulah alasan harus menonton serial Rencana Besar yang tentang kriminal dan misteri terbesar di Indonesia. Daripada penasaran langsung kunjungi prime video dan tonton langsung.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
DPRD Kab. Sukabumi22 November 2024, 13:34 WIB

Apresiasi Kunjungan KPK, Ketua DPRD Sukabumi: Perkuat Komitmen Bersama Perangi Korupsi

Menurut Budi, kegiatan ini merupakan program rutin tahunan yang dilakukan oleh KPK untuk memberikan pendidikan antikorupsi kepada pemerintah daerah.
Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Budi Azhar Mutawali. (Sumber : SU/Ilyas)
Sukabumi22 November 2024, 13:30 WIB

KPK Beri Penyuluhan Pencegahan Korupsi untuk Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi

Adapun penyuluhan yang diberikan yang pertama terkait pendidikan anti korupsi, kedua pencegahan dan ketiga penindakan.
Kepala Satuan Tugas Wilayah II Koordinasi dan Supervisi KPK RI, Arif Nurcahyo saat memberikan penyuluhan kepada 60 anggota DPRD Kabupaten Sukabumi. (Sumber : SU/Ilyas)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 13:11 WIB

Dipandu Yasmin dan Agung, Daftar Panelis Debat ke II Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024

Debat antara paslon 01, Iyos - Zainul dan paslon 02 Asep Japar - Andreas akan berlangsung Jumat (22/11/2024) di Hotel Sutan Raja Bandung, mulai pukul 14.00 WIB.
Presenter INews TV Yasmin Athania akan memandu (hots) debat publik II Pilkada Kabupaten Sukabumi, Jumat (22/11/2024) (Sumber: akun medsos Yasmin Athania)
Food & Travel22 November 2024, 13:00 WIB

Kebun Teh Cipasung, HTMnya Rp10.000 Spot Menarik untuk Healing di Majalengka

Biaya masuk ke Kebun Teh Cipasung cukup terjangkau, sehingga Anda tidak perlu mengeluarkan biaya yang besar untuk menikmati keindahan alam ini.
Dengan semua kelebihan yang dimiliki, Kebun Teh Cipasung memang layak untuk dijadikan tujuan wisata Anda. (Sumber : Screenshot YouTube/@Apri Subroto).
Bola22 November 2024, 12:00 WIB

Prediksi Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persebeya vs Persija akan tersaji sore ini dalam lanjutan liga 1 pekan ke-11.
Persebeya vs Persija akan tersaji sore ini dalam lanjutan liga 1 pekan ke-11. (Sumber : X/@persebayaupdate/@Persija_Jkt).
Sukabumi22 November 2024, 11:58 WIB

Diduga Pecah Ban, Truk Muatan Pasir Masuk Jurang di Parungkuda Sukabumi

Berikut kronologi sementara kecelakaan tunggal truk muatan pasir masuk jurang di Parungkuda Sukabumi.
Kondisi truk muatan pasir yang masuk jurang di pinggir jalan raya di Parungkuda Sukabumi. (Sumber : SU/Ibnu)
Sukabumi22 November 2024, 11:51 WIB

Babi Hutan Masuk Sumur di Cidolog Sukabumi, Upaya Evakuasi Sampai Dua Jam

Warga Cidolog Sukabumi geger babi hutan masuk sumur 7 meter. Bahu membahu evakuasi hingga membutuhkan waktu dua jam.
Warga evakuasi babi hutan yang masuk ke sumur sedalam 7 meter di Cidolog Sukabumi. (Sumber : Tangkapan layar video/Istimewa)
Science22 November 2024, 11:13 WIB

14 Kecamatan di Sukabumi Waspada! BMKG Keluarkan Peringatan Potensi Banjir

BMKG memprakirakan intensitas curah hujan di sebagian besar wilayah Jawa Barat pada dasarian atau sepuluh hari ketiga November 2024 berkategori menengah hingga tinggi.
Ilustrasi. Motor terseret banjir di Gang Peda Pasar kawasan Ahmad Yani Kota Sukabumi, 5 November 2024. (Sumber: istimewa)
Sukabumi22 November 2024, 11:02 WIB

Warga Jampangtengah Sukabumi Dibacok OTK hingga Luka Parah di Kepala dan Dagu

Seorang pria di Jampangtengah Sukabumi mengalami luka parah di kepala dan dagu usai dibacok sajam oleh orang tak dikenal (OTK).
Ilustrasi. Seorang pria warga Jampangtengah Sukabumi dibacok OTK hingga luka parah. (Sumber Foto: Istockphoto/ Zoka74)
Inspirasi22 November 2024, 11:00 WIB

Sarjana dengan IPK 3,00 Cari Kerja? Cek Info Loker Jawa Barat Berikut!

Lulusan S1 masih nganggur? Berikut Info Loker Jawa Barat untuk Anda!
Ilustrasi. Karyawan Tetap. Info Loker Jawa Barat Lulusan Sarjana dengan IPK 3,00 (Sumber : Freepik/@katemangostar)