SUKABUMIUPDATE.com - Nama Keisya Levronka kembali dibacakan di berbagai media sosial, mulai dari TikTok sampai Twitter, bahkan saat ini menjadi trending.
Hal tersebut lantaran Keisya Levronka dinilai memiliki sikap yang buruk saat menjadi bintang tamu di podcast Volix.
Bahkan saat di interview oleh Marlo Ernesto, Keisya memberikan jawabannya nyeleneh, songong, dan mengeluarkan kata-kata tak baik.
Baca Juga: Terjemahan Lagu Better On My Own Keisya Levronka, Lagi Hype di TikTok
Podcast Keisya yang viral tersebut pun sudah di take down oleh pikah Volix. Namun sudah banyak netizen yang memposting potongan video perilaku buruk yang ditunjukan oleh penyanyi jebolan Indonesian Idol tersebut.
"Kenapa harus semua-semua ditanyain sih?" ucap Keisya Levronka dalam unggahan video Instagram @folkshitt, dikutip Kamis (20/7/2023).
"Namanya kan interview," sahut Marlo dengan wajah yang nampak bad mood.
Baca Juga: Lirik Lagu Kalem Aya Urang Melly Goeslaw, Lagu Sunda yang Asik Didengarkan
"Ohh ini namanya interview ya," timpal Keisya Levronka dengan nada suara tengil.
Selain itu pelantun Better My Own itu juga mengeluarkan kata-kata kasar sampai membuat Marlo istighfar.
"Astagfirullah. Gini idol loh ya mulutnya gak terlatih yah?" ucap Marlo
"Oh harus terlatih, kan terlatih dibidang nyanyi aja. Kalau komunikasi emang kurang," jawab Keisya Levronka seenaknya. Bahkan Marlo langsung mempertanyakan mengapa Keisya Levronka tidak melakukan public relation trainee untuk melatih komunikasinya.
Kemudian saat closing atau penutupan acara, Keisya yang buru-buru melepaskan headphonenya padahal Marlo masih berbicara.
“Waduh Keisya katanya kamu masih banyak acara,” ucap Marlo.
“Iya, aduh makasih ya,” balas Keisya sambil melepaskan Headphonenya.
“Udah kan? Gue udah boleh pergi duluan gak?” tanya Keisya. Marlo yang sedikit menahannya karena belum selesai closing.
“Jangan dong kan belum closing,” ucap Marlo. Namun Keisya menunjukan ekspresi yang membuat Marlo akhirnya mengizinkan Keisya pergi.
Melihat banyaknya potongan video tersebut banyak warganet yang menghujat karena dinilai memiliki prilaku yang buruk.
“Ini siapa sih yang kepikiran ngundang bintang tamu kaya gii? Wkwkwk emosi dari awal sampe akhir,” ujar netizen.
"Lo cantik, lo punya kuasa, tapi lo nggak punya etika," ujar netizen lain.
“Artis sotoy dia gak ada attitudenya sama sekali," hujat netizen.
"Bukan 'Gak diajarin komunikasi' tapi lebih ke 'Gak punya attitude” ujar yang lain.
"Itu bocah dididiknya gimana si sama orangtuanya, terus gaul di lingkungan kayak gimana kok bisa jadi produk gagal manner gitu," tanggapan lainnya.