Profil Fajar Hidayatullah, Pemain Preman Pensiun yang Pernah Liburan di Sukabumi

Sabtu 21 Januari 2023, 13:00 WIB
Profil Fajar Hidayatullah pemeran Kang Ujang di Preman Pensiun. | (Sumber : Instagram/@fajar_khuto).

Profil Fajar Hidayatullah pemeran Kang Ujang di Preman Pensiun. | (Sumber : Instagram/@fajar_khuto).

SUKABUMIUPDATE.com - Kang Ujang Rambo atau pemilik nama asli Fajar Hidayatullah adalah seorang pemeran bintang sinetron Preman Pensiun yang dikenal mempunyai tubuh kekar dan suka mengendarai motor trail.

Punya hobi motoran, Fajar Hidayatullah dan pasangannya pernah mengeksplor tempat wisata yang ada di daerah Selatan Sukabumi. Ia kerap membagikan pengalamannya lewat channel Youtube Supermoto Joy.

Lalu seperti apa profil Fajar Hidayatullah alias Ujang Rambo pemeran bintang sinetron Preman Pensiun 7. Dikutip dari berbagai sumber, berikut profilnya.

Profil 

Fajar Hidayatullah atau Ujang Preman Pensiun. | Instagram/@fajar_khutoFajar Hidayatullah atau Ujang Preman Pensiun. | Instagram/@fajar_khuto

Mochammad Fajar Hidayatullah atau lebih dikenal sebagai Fajar Khuto adalah seorang aktor, binaragawan yang lahir di Pekalongan, Jawa Tengah pada 17 Juli 1984. 

Baca Juga: Lirik dan Terjemahan Lagu You & I Oleh Diego Gonzales

Fajar Khuto juga merupakan seorang olahragawan balap sepeda motor gaya bebas.

Ia juga pernah tergabung dengan komunitas freestyler  bernama Popeye Extreme. Hobinya dalam motoran kerap iya bagikan lewat Youtube atau Instagram pribadinya.

Selain itu, Fajar Khuto telah menekuni olahraga binaraga sejak tahun 2007 silam. Maka tak heran di sinetron Preman Pensiun badannya sudah terlihat kekar dan berisi.

Baca Juga: Intip Keseruan Kang Ujang Preman Pensiun Jelajahi Tempat Wisata di Selatan Sukabumi

Dalam sinetron Preman Pensiun, Fajar Khuto sosoknya dikenal sebagai Ujang Rambo yang memiliki badan kekar, mengenakan topi flatcap dan mengendarai motor trail. 

Fajar Khuto sudah membintangi serial Preman Pensiun sejak Preman Pensiun 1 sampai Preman Pensiun 7. Ia saat itu diceritakan menjadi anak buah Kang Mus yang bertugas menagih iuran pedagang kaki lima (PKL).

Barulah di Preman Pensiun 5, Ujang Rambo diangkat menjadi karyawan untuk mengurus bisnis kicimpring milik keluarga Kang Mus.

Baca Juga: Kenali 6 Bahasa Tubuh Wanita, Tanda-Tanda Dia Jatuh Cinta Padamu

Namun di Preman Pensiun 7, Fajar Khuto atau Ujang Rambo diceritakan membantu istrinya berjualan kerudung tetapi masih sering kumpul bareng dengan sosok Kang Cecep dan Kang Murad di Pabrik Kicimpring.

Kabarnya juga Fajar Khuto akan kembali terlibat di Preman Pensiun Season 8 yang direncanakan bakal tayang pada Ramadhan 2023 ini.

Memiliki cerita menarik tentang kehidupan seorang mantan pensiunan preman, membuat sinetron Preman Pensiun ini menjadi tontonan favorit yang ditunggu-tunggu masyarakat.

Biodata

Fajar Hidayatullah dan Pasangannya. | Instagram/@agiscntnFajar Hidayatullah dan Pasangannya. | Instagram/@agiscntn

Nama Lengkap : Mochammad Fajar Hidayatullah

Tempat Tanggal Lahir : Pekalongan 17 Juli 1984

Umur : 39 Tahun

Pendidikan : SDN Bojongloa, SMP Negeri 38 Bandung, SMA Pasundan 3 Bandung

Pekerjaan: Aktor, Olahragawan, Freestyler

Nama Lain: Fajar Khuto atau Abi Khuto

Nama Pasangan: Agnis Cantini

Akun Instagram : @fajar_khuto

Sinetron

Fajar Hidayatullah atau Ujang Rambo saat membintangi sinetron Tukang Ojek Pengkolan. |Fajar Hidayatullah atau Ujang Rambo saat membintangi sinetron Tukang Ojek Pengkolan. | Instagram/@fajar_khuto

  1. Preman Pensiun Season 1 sampai 7
  2. Preman Pensiun: Sang Juara
  3. Awas, Banyak Copet
  4. Tukang Ojek Pengkolan
  5. Gober

Itulah profil dan sederet kisah perjalanan hidup Fajar Hidayatullah yang dikenal sebagai Ujang Rambo di sinetron Preman Pensiun.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sehat22 November 2024, 10:00 WIB

7 Khasiat Belimbing untuk Kesehatan, Salah Satunya Atasi Maag

Belimbing memang menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan. Buah yang satu ini memiliki rasa yang segar dan kandungan nutrisi yang cukup lengkap.
Ilustrasi - Belimbing, selain enak ternyata memiliki sejumlah manfaat kesehatan. | (Sumber : Pixabay.com/sarangib)
Internasional22 November 2024, 09:57 WIB

Prabowo Perpanjang Kunjungan Luar Negeri, Setelah dari Inggris ke Uni Emirat Arab

Awalnya, Inggris menjadi negara terakhir dalam rangkaian kunjungan luar negeri Presiden Prabowo Subianto yang dilakukan sejak 8 November 2024.
Presiden Prabowo Subianto saat menghadiri KTT G20 yang berlangsung di Museum of Modern Art (MAM), Rio de Janeiro, Brasil, pada Senin, 18 November 2024. (Sumber : Setneg RI)
Food & Travel22 November 2024, 09:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim
Sukabumi Memilih22 November 2024, 06:55 WIB

Adu Kekayaan Pasangan Cabup Cawabup Sukabumi, Siapa Paling Kaya?

Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi akan diikuti oleh dua pasangan calon, mereka adalah Iyos Somantri - Zainul yang diusulkan oleh koalisi 11 partai politik dan Asep Japar - Andreas yang diusulkan oleh koalisi 5 partai politik.
Pasangan calon Pilkada Kabupaten Sukabumi: Iyos Somantri-Zainul dan Asep Japar-Andreas | Foto : sukabumiupdate
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)