SUKABUMIUPDATE.com - Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Sukabumi, Paoji Nurjaman menyampaikan bahwa program TMMD sudah dirasakan manfaatnya. TMMD merupakan kegiatan pembangunan yang dikelola secara gotong royong.
Hal tersebut disampaikan Paoji seusai menghadiri acara Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) secara virtual, bertempat di Makorem 061/Suryakancana. Rabu (3/5/2023).
Rakornis TMMD yang dipimpin langsung oleh Aster Kasad ini dilaksanakan untuk memberikan gambaran rencana pelaksanaan giat TMMD ke-116 serta sebagai pedoman Dansatgas TMMD, Kementerian/LPNK terkait, Pemda dan mitra TNI dalam peaksanaan giat TMMD ke-116 tahun 2023 yang bertemakan “sinergitas lintas sektoral mewujudkan kemanunggalan TNI-Rakyat semakin kuat”.
Adapun pelaksanaannya akan dibuka pada tanggal 10 mei hingga 8 juni 2023 di 50 tempat sasaran yang meliputi 50 kab/kota, 52 kecamatan 64 desa.
Baca Juga: Warga Jangan Lupa! Inilah 7 Wakil Rakyat Dapil V Kabupaten Sukabumi dan Tugasnya
Hadir Wakil Bupati Sukabumi, Iyos Somantri, Dandim 0607 Kota Sukabumi, Plt. Bappelitbangda Kabupaten Sukabumi serta DPMD.
"Kami mewakili pimpinan DPRD Kabupaten Sukabumi, hadir dalam Rakornis secara virtual, kaitan TMMD se Indonesia, yang hari ini untuk menopang pembangunan dipinggiran. Dengan adanya TMMD tentu sangat mensyukuri," tutur Paoji Nurjaman kepada sukabumiuodate.com.
Paoji menyebutkan bahwa rapat untuk menekankan adanya kolaborasi, dan dukungan pemerintah, serta semua stekholder, terkait anggaran dan pelaksanaan TMMD.
"Untuk TMMD ke-116 tahun 2023, di Kabupaten Sukabumi, memang ada beberapa titik, namun tidak banyak. Harapannya bisa lebih dari satu titik pelaksanaan TMMD di Kabupaten Sukabumi, karena memang masih banyak pembangunan infrastuktur yang belum tercover, karena luas wilayah," jelasnya.