Menikmati Keindahan Pantai di Sukabumi Tanpa Khawatir Terganggu, Ini Tempatnya!

Sabtu 11 Juli 2020, 03:46 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Wilayah Kabupaten Sukabumi memang terkenal dengan keindahan alamnya, sehingga banyak tempat wisata yang menjadi incaran wisatawan karena elok dan menawan. 

Tidak hanya menyajikan keindahan wisata alamnya, Kabupaten Sukabumi juga memiliki daya tarik dari sisi budaya hingga kulinernya. Inilah yang membuat wisatawan tidak pernah bosan untuk menjelajah berbagai tempat wisata menarik di Kabupaten Sukabumi.

Dari deretan tempat wisata itu, pantai masih menjadi objek wisata unggulan yang dimiliki Kabupaten Sukabumi. Ada banyak cara untuk menikmati pantai-pantai eksostis di Sukabumi, salah satunya dari ketinggian. Dari tempat yang tinggi ini, pengunjung bisa melihat bentang alam tanpa khawatir dengan banyak gangguan yang mengurangi kenyamanan.

Dimana saja tempatnya, berikuit ini adalah spot yang bisa melihat pantai Sukabumi dari atas.

Perahu Goong Cisolok Sukabumi

Wisatawan yang sering berkunjung ke objek wisata Pantai Cikembang, Desa Pasirbaru, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi akan semakin betah berlama-lama.

Bagaimana tidak, di sekitar objek wisata Pantai Cikembang ini sekarang ada objek wisata baru yang dijamin akan memberikan sensasi tersendiri lantaran dibangun sebuah sebuah tempat yang bisa di gunakan untuk berfoto selfie menyerupai perahu nelayan. Bahannya terbuat dari batangan bambu hitam di atas bukit sekitar 20 meter. Namanya Perahu Goong.

Lokasinya tepat menghadap Pantai Cikembang dan Puncak Habibie. Membuat wisatawan yang berfoto selfie di atas ujung. Dari lokasi tersbeut para wisatawan akan disuguhkan pemandangan hamparan laut dari atas ketinggian, serta latar belakang Puncak Habibie.

Wisatawan yang ingin berkunjung ke tempat ini tidak perlu takut kesasar. Untuk sampai menuju Pantai Cikembang dari pusat kota Palabuhanratu tinggal menuju ke arah Barat, melalui jalan menuju Pantai Sawarna, Banten. 

Spot I Love U

Menikmati pemandangan Pantai Cikembang, Desa Pasir Baru, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi, kini bisa dilakukan dari tempat yang istimewa berupa spot selfie papan kayu berbentuk I Love U.

Spot ini dibangun di atas bibir jurang setinggi 10 meter, sehingga selain pantai, pemandangan laut, gunung dan pesawahan juga akan terlihat begitu menawan. Dengan adanya, spot ini maka ada dua spot foto yang instagramabel di pantai tersebut karena sebelumnya sudah ada spot selfie Perahu Goong. 

Puncak Habibie

Puncak Habibie, begitu warga setempat menyebut sebuah puncak yang dekat dengan jalan yang menghubungkan Sukabumi dengan Kabupaten Lebak, Banten. Di Puncak Habibie ini, deretan perbukitan hingga pantai di Teluk Palabuhanratu menjadi pemandangan sangat indah.

Objek wisata Puncak Habibie yang berada di Desa Pasirbaru, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi, ternyata menyimpan keindahan yang luar biasa pada waktu malam.

Saat siang, pengunjung akan disuguhkan indahnya pemandangan pegunungan dan laut Palabuhanratu. Lalu pada malamnya, dari Puncak Habibie ini akan terlihat lautan cahaya dari lampu-lampu rumah warga Palabuhanratu dan perahu nelayan.

Sebelum bernama Puncak Habibie, masyarakat sekitar mengenal tempat itu dengan nama Puncak Kembang. Perubahan nama itu terjadi pada tahun 1990, ketika Industri Pesawat Terbang Nusantara atau IPTN membangun fasilitas radar udara di sana. Radar udara tersebut dibangun oleh BJ Habibie yang saat itu menjabat sebagai Menteri Riset dan Teknologi.

Puncak Darma

Pemandangan yang satu ini bisa membuat wisatawan betah. Namanya Puncak Darma, sebuah dataran tertinggi di daerah Geopark Ciletuh yang ada di Desa Girimukti, Kecamatan Ciemas, Sukabumi.

Dari tempat ini pengunjung dapat menyaksikan secara langsung dan lebih dekat pemandangan indah Geopark Ciletuh berupa lautan lepas, pulau-pulau kecil, Pantai Palangpang, Teluk Ciletuh, hamparan sawah hijau yang menyegarkan mata serta bukit-bukit.

Keindahannya membuat destinasi wisata di Teluk Ciletuh ini tak pernah sepi dari incaran wisatawan. Objek wisata perbukitan ini bisa dikunjungi setiap hari oleh kalangan umum dan lokasinya cocok untuk menyaksikan pemandangan matahari terbenam.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Inspirasi26 April 2024, 20:24 WIB

5 Kebiasaan Orang China yang Membuat Hidupnya Gampang Kaya dan Jauh dari Kemiskinan

Orang China memiliki kebiasaan yang membuat hidupnya selalu kaya dan jauh dari kehidupan miskin di masa depannya, apalagi di hari tuanya.
Ilustrasi. Kebiasaan orang china yang membuatnya hidup kaya. | Sumber foto : Pexels/Pixabay
Sukabumi26 April 2024, 20:09 WIB

Kades Ungkap Penyebab Banjir hingga Rendam Jalan dan 18 Rumah Warga di Cidahu Sukabumi

Data sementara terdampak banjir yang melanda Kampung Pasirdoton Desa Pasirdoton Kecamatan Cidahu Kabupaten Sukabumi, pada Kamis, 25 April 2024 bertambah
Kondisi jalan raya Cidahu dan rumah warga yang terendam banjir. (Sumber : Istimewa)
Life26 April 2024, 20:07 WIB

6 Cara Membaca Karakter Orang Pecundang di Sekitar Kita, Kenali Ciri-cirinya

Membaca karakter orang pecundang di sekitar kita sesungguhnya cukup mudah. Tentunya dengan mengenali beberapa karakter yang melekat di dalam dirinya.
Ilustrasi. Membaca karakter orang yang pecundang. | Sumber foto : Pexels/Mike Greer
Keuangan26 April 2024, 20:00 WIB

Sumber Pendapatan Pasif, 6 Manfaat Investasi dalam Pengelolaan Keuangan

Beberapa jenis investasi, seperti saham dividen, obligasi, atau properti sewa, dapat menghasilkan pendapatan pasif secara teratur. Pendapatan dari investasi ini dapat membantu meningkatkan arus kas dan memberikan stabilitas finansial tambahan.
Ilustrasi. Perhitungan Ekonomi. Manfaat Investasi dalam Pengelolaan Keuangan. (Sumber : Pexels/Mikhail Nilov.)
Life26 April 2024, 19:53 WIB

Terapkan Konsekuensi, Ini 7 Cara Memperbaiki Perilaku Tidak Baik Pada Anak

Ekspektasi orang tua terhadap anaknya kadang membuat mereka tertekan. Maka dari itu, lakukan tips berikut untuk membuat anak memperbaiki perilakunya.
Ilustrasi cara memperbaiki perilaku tidak baik anak / Sumber Foto : Freepik/jcomp
Gadget26 April 2024, 19:30 WIB

3 Cara Mengetahui Password Wifi yang Lupa Melalui HP, Mudah dan Cepat!

Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengetahui password wifi yang lupa.
Ilustrasi. Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengetahui password wifi yang lupa. (Sumber foto : Pexels/PhotoMIX Company)
Life26 April 2024, 19:27 WIB

6 Kebiasaan Penting yang Membuat Anda Lebih Bijak Menghadapi Masalah Hidup

Menghadapi masalah dengan bijak tentu harus dibiasakan. Untuk itu, perlu melakukan kebiasaan yang membuat lebih bijak.
Kebiasaan yang bikin bijak hadapi masalah. | Sumber Foto : Pexels/Sanket Mishra
Internasional26 April 2024, 19:26 WIB

140 Negara Secara Resmi Mengakui Palestina sebagai Negara, Terbaru Jamaika

Jamaika secara resmi mengumumkan pengakuan Palestina sebagai sebuah negara. Keputusan ini diambil lewat musyawarah kabinet pada Senin, 22 April 2024.
Jamaika resmi mengakui Palestina sebagai negara | Foto : Ist
Life26 April 2024, 19:11 WIB

Tarik Perhatian Mereka, Terapkan 8 Tips Berikut Untuk Mengajak Anak Bekerja Sama

Setiap orang tua pasti menginginkan anak yang baik, patuh dan mudah di ajak kerja sama. Untuk menerapkannya coba terapkan beberapa tips berikut.
Ilustrasi tips mengajak anak bekerja sama / Sumber Foto : Freepik/@freepik
Life26 April 2024, 19:00 WIB

5 Kebiasaan Malas Orang Miskin yang Membuatnya Sulit Kaya

Masalah Finansial, Awas Jangan Lakukan Kebiasaan Malas Orang Miskin yang Membuat Hidup Sulit Kaya Ini!
Ilustrasi - Masalah keuangan. Kebiasaan Malas Orang Miskin yang Membuatnya Sulit Kaya (Sumber : Pixabay.com/@30726203)