Tujuh Taman di Kota Sukabumi yang Bisa Jadi Tempat Nyantai Libur Lebaran

Rabu 05 Juni 2019, 01:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Halo warga Sukabumi! Bagi kamu yang sedang pulang kampung atau mudik di Sukabumi, ini dia tujuh taman yang ada di Kota Sukabumi yang bisa dijadikan tempat nongkrong atau kumpul bersama keluarga tercinta.

1. Taman Kota Lapang Merdeka

Sesuai dengan namanya, taman ini berlokasi tepat di Lapang Merdeka Kota Sukabumi. Di taman ini, kamu bisa menikmati suasana perkotaan namun masih dalam suasana yang asri, karena dikeliling oleh pepohonan hijau di area Lapang Merdeka tersebut. Akses menuju Taman Kota Lapang Merdeka ini sangat mudah, karena lokasinya yang sangat strategis di pusat kota.

2. Taman Skateboard atau Skatepark

Lokasinya masih di area Taman Kota Lapang Merdeka Kota Sukabumi, karena masih berada di area Lapang Merdeka Sukabumi. Khusus pecinta olahraga skateboard, kamu bisa bermain di tempat ini bersama teman-temanmu, sepuasanya.

3. Alun-alun Digital Sukabumi

Tempat yang tepat berada di halaman Masjid Agung Kota Sukabumi ini, menawarkan kesan menarik bagi kamu yang memiliki hobi digital. Karena disini, kamu bisa berkumpul bersama keluarga dan terus terhubung dengan koneksi internet, tentunya dengan membeli vouchernya.

4. Taman Aspirasi

Taman yang berlokasi di Jalan Pelabuhan II Citamiang Kota Sukabumi ini, bisa menjadi tempat yang cocok bagi kamu yang senang berdiskusi dan mencari ide untuk Kota Sukabumi. Karena disini, tersedia kotak aspirasi yang bisa kamu isi dengan berbagai masukanmu untuk Kota Sukabumi tercinta. Ohiya, untuk bisa ke Taman Aspirasi ini, kamu bisa menggunakan angkutan umum dengan trayek Balandongan atau Lembursitu.

5. Taman Cikondang

Sesuai dengan namanya, taman ini berlokasi di Jalan Pramuka, Kelurahan Cikondang, Kecamatan Citamiang Kota Sukabumi. Di taman ini, ada beberapa fasilitas yang bisa kamu nikmati, seperti gazebo dan taman bermain yang cukup luas untuk berloahraga. Untuk sampai di lokasi ini, kamu bisa menggunakan angkutan umum dengan trayek Balandongan.

6. Ruang Ekspresi

Tempat ini berada di Jalur Lingkar Selatan, tepatnya di area Gedung Widaria Kencana (GWK) Sukabumi. Tempat ini menjadi unik, karena di tempat ini kamu bisa memasang "Gembok Cinta" dan disimpan di pagar Ruang Ekspresi tersebut.

7. Taman Nobar

Taman yang berlokasi di Jalan KH Ahmad Sanusi (Depan Jalan Pasar Seni) ini, cocok sekali bagi kamu yang hobi mengadakan berbagai macam kegiatan komunitas di libur lebaran ini. Di taman ini, tersedia fasilitas bagi kamu untuk mengadakan kegiatan nonton bareng atau sekedar bersantai bersama keluarga. Lokasi taman ini cukup strategis karena tepat berada di pinggir jalan ktama Kota-Kabupaten Sukabumi.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Motor25 April 2024, 11:00 WIB

8 Dampak yang Terjadi Apabila Motor Jarang Dipanaskan, Yuk Kenali!

Jarang memanaskan motor dapat menimbulkan beberapa dampak negatif.
Jarang memanaskan motor  dapat menimbulkan beberapa dampak negatif. | (Sumber : Freepik.com/@ pressfoto)
Sehat25 April 2024, 08:00 WIB

10 Rekomendasi Asupan Sehat untuk Mengatasi Serangan Asam Urat

Berikut Rekomendasi Asupan Sehat untuk Mengatasi Serangan Asam Urat. Yuk Coba Konsumsi!
Ilustrasi. Minyak Zaitun. Rekomendasi Asupan Sehat untuk Mengatasi Serangan Asam Urat (Sumber : pixabay.com/@SteveBuissinne)
Life25 April 2024, 07:00 WIB

Komunikasi Terbuka, 10 Cara Mendidik Anak Laki-laki yang Susah Diatur

Penting untuk terus beradaptasi dengan kebutuhan dan kepribadian anak laki-laki yang sulit diatur sambil tetap memegang nilai-nilai dan prinsip yang diyakini.
Ilustrasi pola asuh orang tua. | Komunikasi Terbuka: Cara Mendidik Anak Laki-laki yang Susah DiaturFoto: Freepik/@foto tekan
Food & Travel25 April 2024, 06:00 WIB

Cara Membuat Rebusan Daun Mahkota Dewa untuk Mengatur Gula Darah, Ini 7 Langkahnya!

Jika Anda memiliki kondisi kesehatan tertentu atau sedang mengonsumsi obat-obatan tertentu, penting untuk berkonsultasi dengan profesional kesehatan sebelum mengonsumsi rebusan atau ramuan herbal apa pun, termasuk rebusan daun mahkota dewa.
Cara Membuat Rebusan Daun Mahkota Dewa. Foto: Instagram/@kebuhbuahkita
Science25 April 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 25 April 2024, Pagi Cerah Berawan dan Siang Potensi Hujan

Cuaca Sukabumi dan sekitarnya pada 25 April 2024, berpotensi pagi cerah dan hujan siang hari di semua wilayah Jawa Barat.
Ilustrasi - Cuaca Sukabumi dan sekitarnya pada 25 April 2024, berpotensi pagi cerah dan hujan siang hari di semua wilayah Jawa Barat. (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih25 April 2024, 00:04 WIB

Ditutup 25 April, DPC Demokrat Jaring 7 Bacalon Bupati/Wakil Bupati Sukabumi

Tercatat sebanayk tujuh orang yang menyatakan akan maju menjadi calon bupati / wakil bupati Sukabumi yang akan maju melalui partai demokrat
Bambang Topan Firmasyah bakal calon wakil Bupati di Pilkada 2024 saat mendaftar di Kantor DPC Partai Demokrat Kabupaten Sukabumi | Foto : Ilyas Supendi
Sukabumi24 April 2024, 23:27 WIB

Dinas PU Perbaiki Titik Kerusakan di Jalan Ahmad Yani Palabuhanratu Sukabumi

Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sukabumi melakukan perbaikan jalan rusak yang sempat menjadi keluhan warga di ruas Jalan Jendral Ahmad Yani, Kelurahan Palabuhanratu, Kecamatan Palabuhanratu.
Petugas Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sukabumi perbaiki jalan Jendral Ahmad Yani di Palabuhanratu | Foto : Ilyas Supendi
Sukabumi24 April 2024, 22:55 WIB

Pelaksanaan PSAJ Tingkat SMP di Kabupaten Sukabumi Diikuti 25.576 Siswa

Pelaksanaan ujian sekolah kini berganti nama menjadi Penilaian Sumatif Akhir Jenjang (PSAJ).
Siswa SMPN 1 Bojonggenteng Kabupaten Sukabumi saat mengikuti Penilauan Sumatif Akhir Jenjang atau PSAJ | Foto : Ibnu Sanubari
Sukabumi24 April 2024, 22:03 WIB

Pengelola Parkir Pasar Surade Sukabumi Anggap Keluhan Pengunjung Bahan Evaluasi

Pengelola parkir di Pasar Surade Kabupaten Sukabumi memberikan tanggapan terkait keluhan pengunjung soal tata cara memungut uang parkir yang dilakukan oleh petugas.
Kondisi pasar Surade Sukabumi pada, Rabu (24/4/2025) | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi24 April 2024, 21:13 WIB

Pria Paruh Baya Tewas Tergantung di Bojonggenteng Sukabumi Tinggalkan Secarik Surat

Belum diketahui motif bunuh diri yang dilakukan pria paruh baya di Bojonggenteng Sukabumi tersebut.
(Foto Ilustrasi) Pria paruh baya ditemukan tewas tergantung di Bojonggenteng Sukabumi. | Foto: Istimewa