SUKABUMIUPDATE.com – Keindahan alam Kabupaten Sukabumi, tidak hanya menyajikan objek wisata pegunungan, laut, air terjun, dan danau. Satu lagi, yakni objek wisata sungai sekaligus menjadi destinasi wisata religi, bisa menjadi pilihan wisatawan domestik saat berkunjung ke kabupaten terluas di Jawa dan Bali ini.
Salah satu wisata religi yang wajib anda kungjungi yakni Sumur Tujuh di Kampung Sumur Bandung RT 03/09, Desa Pasiripis, Kecamatan Surade. Terletak di atas lahan seluas 6x6 meter.
Dari jumlah total tujuh sumur, yang masih terlihat saat ini tinggal empat sumur dengan kedalaman bervariasi, yakni 50, 100, 150 centimeter, hingga yang paling dalam 2 meter.
Kolam tujuh sumur ini tidak pernah kering, karena alirannya berasal dari sumber mata air. Warga sekitar banyak yang memanfaatkan aliran air dari Sumur Tujuh untuk mengairi sawah dan tanaman lain di saat musim kemarau.
Bahkan di siang dan sore hari, banyak warga Desa Pasiripis sengaja mandi untuk menikmati jernih dan sejuknya air sumur tersebut. Tidak hanya itu, sudah sejak lama air dari sumur tujuh ini dijadikan media pengobatan alternatif dan ritual ngabungbang setiap tanggal 14 Mulud atau Rabiul Awwal.
BACA JUGA:
Destinasi Wisata Istimewa, Curug Panganten Mekarjaya Kabupaten Sukabumi
Curug Banteng, Kabupaten Sukabumi, Pilihan Wisata Akhir Pekan
Yuk, Refreshing dan Tubing di Curug Indra Sukamaju Kabupaten Sukabumi
Ewing (35), warga setempat kepada sukabumiupdate.com mengatakan, setiap hari banyak yang mandi di kolam Sumur Tujuh, baik warga setempat atau dari wilayah Jampang lainnya.
Sementara A.K.M. Soleh (34) tokoh spiritual, warga Kamung Sukamaja RT 04/09, Desa Pasiripis mengatakan, jika dibedah sejarahnya, Sumur Tujuh akan panjang sekali. Namun yang jelas pada tahun 1940 tempat itu sudah dijadikan media kebatinan oleh kakeknya, turun temurun sampai sekarang.
“Waktu memandikan nya pada malam Jumat dan pada acara ritual Ngabungbang,†ujarnya, Jumat (28/4).
Sementara Unang (40) warga Kampung Ciloa RT 05/07, Desa Caringinnunggal, Kecamatan Waluran, mengaku menjadi salah satu yang melakukan meditasi dan mandi tengah malam di Sumur Tujuh. “Saya salah seorang yang mandi tengah malam di Sumur Tujuh. Intinya meditasi,†akunya.