Persilahkan Warga Kibarkan Bendera Relawan Adjo Iman, Hergun: Inisiatif dan Bergeraklah!

Sabtu 19 September 2020, 09:26 WIB

SUKABUMIUPDATE.com – Tim pemenanganan pasangan Adjo Sardjono – Iman Adinugaraha membuka pintu selebar-lebarnya bagi warga Kabupaten Sukabumi untuk berjuang di Pilkada tahun 2020. Warga dipersilahkan mengibarkan bendera relawan Adjo Iman (AMAN) dan bergerak dengan kemampuan dan bidang masing-masing. 

Hal ini diungkapkan salah seroang Dewan Penasehat Tim Pemenangan AMAN, Heri Gunawan saat kepada sukabumiupdate.com melalui pesan singkat, Sabtu (19/9/2020). “Silakan dirikan seribu bendera relawan Adjo Iman. Dimulailah dari yang hal yang paling sederhana yakni mengamankan pemilih dalam rumahnya untuk memilih Adjo Iman,” ucap Heri Gunawan yang saat ini menjabat sebagai Ketua DPP (Dewan Pimpinan Pusat) Partai Gerindra.

Menurut pria yang akrab disapa Hergun ini, namanya juga relawan jadi bebas berinisiatif dan bergerak sesuai dengan kemampuan dan bidang masing-masing.  Mereka yang bergabung jadi relawan Adjo Iman apa pun nama organisasinya, sambung Hergun tugasnya cuma satu memenangkan Adjo Iman.

“Dengan perpaduan struktur dan relawan, bersama kita menangkan Adjo Iman untuk Bupati Sukabumi, Semangat baru, Sukabumi unggul, Aman, Sejahtera,” ungkapnya.

BACA JUGA: Amankan Pilkada Sukabumi! Heri Gunawan Panaskan Mesin Politik Dengan Konsolidasi Total

Hergun yang juga menjabat sebagai sebagai anggota DPR RI Komisi IX ini juga mengapreasi bergabungnya sejumlah relawan dan tokoh-tokoh Sukabumi dibarisan pendukung pasangan Aman. Terbaru tokoh dari kalangan pengusaha di Sukabumi, Ado Murtado bergabung memenangkan Adjo Iman bersama Totong Suparman.

Ado dan Totong adalah duet tokoh Sukabumi yang sempat menjadi kontestan pada Pilkada Kabupaten Sukabumi tahun 2015 silam. “Apa yang kita saksikan bersama hari ini adalah wujud komitmen dan tugas kita sebagai Rakyat Sukabumi yang menginginkan Perubahan Kepemimpinan Politik di Kabupaten Sukabumi,” tegasnya.

BACA JUGA: Beda Pilihan di Pilkada Sukabumi, Gerindra Ajukan Kader ke Mahkamah Kehormatan Partai

Pilkada ucap Hergun adalah sebuah hajatan besar untuk memperbaiki kehidupan masyarakat Sukabumi dimasa depan, maka akan banyak tokoh yang ingin ikut berjuang seperti Pak Totong dan Pak Ado.

 “Tentunya Pak Adjo dan Pak Iman akan memberi ruang seluasnya untuk bekerjasama. Beliau-beliau yang bergabung memiliki tugas bersama memenangkan Adjo Iman.  Bersama kita jadikan Pilkada 2020 ini menjadi modal awal semangat baru perubahan di Kabupaten Sukabumi,” pungkas Hergun.

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Jawa Barat20 April 2024, 11:11 WIB

Pemerintah Siapkan Pompanisasi untuk Dongkrak Produksi Beras Termasuk di Sukabumi

ementerian mengantisipasi hal-hal semacam itu agar tak menghambat produksi padi. Salah satunya lewat program pompanisasi di setiap daerah.
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman mengikuti rapat koordinasi ketahanan pangan dan produktivitas pertanian di Jawa Barat, di Gedung Sate, Bandung, Kamis, 18 April 2024 (Sumber: dokpim)
Sehat20 April 2024, 11:00 WIB

5 Minuman Tinggi Protein Purin yang Tidak Dianjurkan untuk Penderita Asam Urat

Cara mengelola keinginan penderita asam urat konsumsi asupan tinggi protein purin bisa dengan mengonsumsi banyak buah-buahan, sayuran, biji-bijian utuh, dan protein nabati rendah lemak, serta membatasi konsumsi daging merah, makanan laut, dan alkohol.
Kopi. Salah Satu Minuman Tinggi Protein Purin yang Tidak Dianjurkan untuk Penderita Asam Urat. (Sumber : pexels.com/ChevanonPhotography)
Keuangan20 April 2024, 10:46 WIB

Buruh di Sukabumi: Kami Berjuang Sendirian! Mediasi Tunggakan Upah Kembali Buntu

proses mediasi turut dihadiri oleh para petinggi perusahaan yakni HRD, Personalia, PPIC, kepala produksi, direktur utama hingga penasehat perusahaan serta dihadiri sekurangnya 60 eks buruh.
Puluhan eks-buruh PT Bahtera Dingga Jaya (BDJ) kembali melakukan mediasi bersama Pihak Perusahaan untuk memperjuangkan haknya datangi Disnakertrans (Sumber: istimewa)
Life20 April 2024, 10:00 WIB

7 Kebiasaan Sederhana yang Bisa Membuat Hidup Tenang, Yuk Lakukan!

Ingin Hidup Tenang dan Bahagia? Yuk Lakukan Kebiasaan Sederhana Ini!
Ilustrasi. Kebiasaan Sederhana yang Membuat Hidup Tenang (Sumber : Pexels/Kaushal Moradiya)
Sehat20 April 2024, 09:00 WIB

5 Bahan Alami untuk Menurunkan Kadar Kolesterol dalam Tubuh, Tanpa Obat!

Manfaat bahan herbal seperti daun kemangi atau surawung ternyata sangat baik untuk kesehatan seperti untuk kolesterol.
Ilustrasi - Manfaat bahan herbal seperti daun kemangi atau surawung ternyata sangat baik untuk kesehatan seperti untuk kolesterol.| Foto: Pixabay/_Alicja_
Sehat20 April 2024, 08:00 WIB

Bisa Menurunkan Gula Darah, 5 Manfaat Kencana Ungu untuk Kesehatan

Selain sebagai tanaman hias, beberapa spesies kencana ungu juga memiliki nilai pengobatan tradisional dalam beberapa budaya.
Ilustrasi. Cek Diabetes. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa ekstrak daun kencana ungu dapat membantu menurunkan kadar gula darah, yang bermanfaat bagi penderita diabetes atau orang yang memiliki masalah kontrol gula (Sumber : Pexels/PhotoMixCompany)
Life20 April 2024, 07:00 WIB

10 Ciri Orang yang Mengalami Gangguan Kesehatan Mental, Apakah Kamu Salah Satunya?

Orang yang mengalami gangguan kesehatan mental dapat menunjukkan berbagai ciri-ciri, baik secara emosional, perilaku, maupun pikiran.
Ilustrasi - Orang yang mengalami gangguan kesehatan mental dapat menunjukkan berbagai ciri-ciri, baik secara emosional, perilaku, maupun pikiran. (Sumber : Freepik.com)
Food & Travel20 April 2024, 06:00 WIB

Cara Membuat Rebusan Asam Jawa untuk Menurunkan Gula Darah, Ini 8 Langkahnya!

Begini Cara Membuat Rebusan Asem Jawa untuk Menurunkan Gula Darah, Ikuti 8 Langkahnya Yuk!
Asam Jawa. Cara Membuat Rebusan Asem Jawa untuk Menurunkan Gula Darah, Ini 8 Langkahnya! (Sumber : Freepik/jcomp)
Science20 April 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 20 April 2024, Cek Dulu Sebelum Berakhir Pekan!

Prakiraan cuaca hari ini Sabtu 20 April 2024, Sukabumi dan sekitarnya.
Ilustrasi - Prakiraan cuaca hari ini Sabtu 20 April 2024, Sukabumi dan sekitarnya. (Sumber : Freepik)
Sukabumi20 April 2024, 00:14 WIB

Usai Lebaran, Pasien Membludak di RSUD Palabuhanratu Sukabumi

Humas RSUD Palabuhanratu Sukabumi sebut pasien yang datang rata-rata mengeluhkan penyakit demam, pencernaan, metabolik, serta penyakit dalam.
Kondisi di sekitar IGD RSUD Palabuhanratu Sukabumi, Jumat (19/4/2024). (Sumber : SU/Ilyas)