Cak Imin dan AHY Perkuat Pilkada 2020, PKB Sukabumi Sebut Nama-nama Calon Duet Adjo

Kamis 09 Juli 2020, 08:58 WIB

SUKABUMIUPDATE.com – Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Cak Imin dan Ketum Demokrat AHY sepakat untuk bekerjasama di 30 daerah yang menggelar pilkada serentak tahun 2020. Apakah salah satunya Kabupaten Sukabumi? 

Dikutip dari cnnindonesia, pertemuan pucuk pimpinan dua partai ini berlangsung di Kantor DPP PKB, Jakarta, Rabu kemarin tanggal 8 Juli 2020. Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) mengatakan pihaknya akan bekerja sama dengan Partai Demokrat di sekitar 30 daerah dalam Pilkada Serentak 2020.

Muhaimin tak merinci daerah yang jadi tempat koalisi PKB dan Demokrat. Namun ia memastikan koalisi itu telah disepakati dengan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)  dalam pertemuan tersebut.

"Kita bersepakat kerja sama lebih dalam lagi di bidang kepala daerah, pilkada," ujar Muhaimin dalam jumpa pers di Kantor DPP PKB, Jakarta, Rabu (8/7). "Tadi dihitung sudah tiga puluhan dengan Demokrat," lanjut dia.

Merespons hal tersebut, AHY menyambut positif. Dia membuka peluang koalisi PKB dan Demokrat di lebih banyak daerah. "Insyaallah ke depan semakin dekat, sesuai yang disampaikan Ketua Umum PKB bahwa Demokrat dan PKB banyak kesamaan, keselarasan dalan melihat Indonesia secara utuh," ujar AHY.

BACA JUGA: Hejo Ludeung Bubar? PKB: Ganti jadi Hejo Aswaja untuk Pilkada Sukabumi

Saat itu, keduanya pun mengenang pemerintahan era Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Cak Imin menyebut PKB dan Demokrat telah menjalin kerja sama yang lama, dimulai saat berkoalisi mendukung pemerintahan SBY.

"Partai Demokrat dan PKB adalah dua partai yang sudah sangat lama bekerja sama, sepuluh tahun di zaman Presiden SBY dan di parlemen," kata Muhaimin dalam jumpa pers usai pertemuan.

Bagaimana dengan Pilkada Kabupaten Sukabumi?  Dihubungi terpisah via pesan singkat, Ketua DPC PKB Kabupaten Sukabumi Asep Supriatna menyambut baik pertemuan dua pemimpin PKB dan Demokrat. “Kami di daerah siap dengan rekomendasi DPP. Pertemuan tersebut merupakan angina segar bagi daerah,” tegasnya kepada sukabumiupdate.com, Kamis (9/7/2020).

Asep menyebut belum ada intruksi atau komunikasi dari DPP pasca pertemuan Cak Imin dan AHY. Untuk Kabupaten Sukabumi DPP PKB tegas Asep sudah mengetahui adanya rekomendasi atau surat tugas yang diberikan kepada Adjo Sardjono (Wakil Bupati Sukabumi saat ini) untuk menjadi pasangan koalisi di Pilkada 2020. 

“Kita tetap komit dengan rekomendasi surat tugas yang diberikan oleh DPP melaui pengurus wilayah Jawa Barat untuk Adjo Sardjono. Artinya pertemuan dengan Demokrat oleh DPP PKB bisa jadi membicarakan dukungan kepada Adjo atau mencarikan figur yang tepat untuk mendampingi Adjo Sarjono di Pilkada Kabupaten Sukabumi,” sambung Asep.

BACA JUGA: 30 Menit Fit and Proper Test Kedua Gerindra, Adjo Sebut Dukungan Partai di Pilkada Sukabumi

Ia sendiri tidak membantah bahwa saat ini setidaknya ada sejumlah nama yang disebut-sebut berpeluang mendampingi Adjo Sardjono. Ada Iman Adinugraha kader PAN, Agus Mulyadi (kader Partai Golkar), Yudha Sukmagara dan Toni Mustahsani Aprami (keduanya kader Partai Gerindra).

“Masih berproses kita komunitas intens dengan partai-partai tersebut,” pungkas Asep

Sayang hingga berita ini diturunkan, Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Sukabumi Hendar Darsono belum memberikan tanggapan atas pertemuan Ketum PKB dan Demokrat di Jakarta.

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Sukabumi26 April 2024, 21:49 WIB

Akibat Banjir, Toko Alat Listrik di Cidahu Sukabumi Alami Kerugian hingga Belasan Juta

Banjir yang terjadi di Kampung Pasirdoton, Desa Pasirdoton, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Sukabumi, pada Kamis, 25 April 2024 membuat beberapa pihak mengalami kerugian yang cukup besar.
Sejumlah warga dan karyawan toko memindahkan barang yang sebelumnya terendam banjir di Kampung Pasirdoton, Desa Pasirdoton, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Sukabumi | Foto : Ibnu Sanubari
Life26 April 2024, 21:05 WIB

6 Mental Miskin yang Membuat Hidup Anda Melarat di Masa Depan, Yuk Hindari!

Orang yang memelihara mental miskin tentu akan berpengaruh terhadap masa depannya, melarat atau berjaya. Itulah pentingnya hal ini.
Ilustrasi. Mental miskin yang wajib dijauhi. | Sumber foto : Pexels/Mehmet Turgut Kirkgoz
Life26 April 2024, 21:00 WIB

8 Sikap Baik Orang Sopan yang Membuatnya Dihargai dan Dihormati

Inilah Contoh Sikap Baik Orang Sopan yang Membuatnya Dihargai dan Dihormati. Apa Kamu Salah Satunya?
Ilustrasi - Sikap Baik Orang Sopan yang Membuatnya Dihargai dan Dihormati . (Sumber : Freepik.com)
Sukabumi26 April 2024, 20:57 WIB

Jelang Kongres, PAN Kabupaten Sukabumi Pastikan Dukung Zulhas Tiga Periode

DPD PAN Kabupaten Sukabumi menyatakan sikapnya untuk mendukung kembali Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan kembali melanjutkan kepemimpinan di periode ketiga pada masa jabatan 2025-2030.
Mansurudin, Ketua DPD PAN Kabupaten Sukabumi | Foto : Sukabumi Update
Life26 April 2024, 20:30 WIB

Kamu Akan Tetap Miskin Jika 10 Kebiasaan Ini Masih Terus Dilakukan!

Kebiasaan buruk dapat menghambat kemajuanmu dan membuatmu terjebak dalam jurang kemiskinan.
Ilustrasi - Kebiasaan buruk dapat menghambat kemajuanmu dan membuatmu terjebak dalam jurang kemiskinan. (Sumber : Freepik)
Inspirasi26 April 2024, 20:24 WIB

5 Kebiasaan Orang China yang Membuat Hidupnya Gampang Kaya dan Jauh dari Kemiskinan

Orang China memiliki kebiasaan yang membuat hidupnya selalu kaya dan jauh dari kehidupan miskin di masa depannya, apalagi di hari tuanya.
Ilustrasi. Kebiasaan orang china yang membuatnya hidup kaya. | Sumber foto : Pexels/Pixabay
Sukabumi26 April 2024, 20:09 WIB

Kades Ungkap Penyebab Banjir hingga Rendam Jalan dan 18 Rumah Warga di Cidahu Sukabumi

Data sementara terdampak banjir yang melanda Kampung Pasirdoton Desa Pasirdoton Kecamatan Cidahu Kabupaten Sukabumi, pada Kamis, 25 April 2024 bertambah
Kondisi jalan raya Cidahu dan rumah warga yang terendam banjir. (Sumber : Istimewa)
Life26 April 2024, 20:07 WIB

6 Cara Membaca Karakter Orang Pecundang di Sekitar Kita, Kenali Ciri-cirinya

Membaca karakter orang pecundang di sekitar kita sesungguhnya cukup mudah. Tentunya dengan mengenali beberapa karakter yang melekat di dalam dirinya.
Ilustrasi. Membaca karakter orang yang pecundang. | Sumber foto : Pexels/Mike Greer
Keuangan26 April 2024, 20:00 WIB

Sumber Pendapatan Pasif, 6 Manfaat Investasi dalam Pengelolaan Keuangan

Beberapa jenis investasi, seperti saham dividen, obligasi, atau properti sewa, dapat menghasilkan pendapatan pasif secara teratur. Pendapatan dari investasi ini dapat membantu meningkatkan arus kas dan memberikan stabilitas finansial tambahan.
Ilustrasi. Perhitungan Ekonomi. Manfaat Investasi dalam Pengelolaan Keuangan. (Sumber : Pexels/Mikhail Nilov.)
Life26 April 2024, 19:53 WIB

Terapkan Konsekuensi, Ini 7 Cara Memperbaiki Perilaku Tidak Baik Pada Anak

Ekspektasi orang tua terhadap anaknya kadang membuat mereka tertekan. Maka dari itu, lakukan tips berikut untuk membuat anak memperbaiki perilakunya.
Ilustrasi cara memperbaiki perilaku tidak baik anak / Sumber Foto : Freepik/jcomp