SUKABUMIUPDATe.com - 925 dus berisi surat suara Pemilihan Gubernur Jawa Barat 2018, Sabtu (26/5/2018) sekitar pukul 15.14 WIB tiba di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukabumi. Menggunakan truk tronton, surat suara ini tiba dan langsung disimpan di kantor KPU Kabupaten Sukabumi dengan pengawalan ketat aparat kepolisian dan TNI.
BACA JUGA: Biar Nggak Keder, PPK Kecamatan Simpenan Simulasi Coblos dan Hitung Suara
Ketua KPU Kabupaten Sukabumi, Dede Haryadi menegaskan surat suara seluruh masih aman berada di dalam dus yang tersegel begitu pula dengan truk tronton yang mengangkutnya. "Belum dibuka sampe masuk ke tahapan proses sortir, seluruh surat suara ini masuk ke gudang KPU dan dijaga ketat," jelas Dede.
KPU Kabupaten Sukabumi masih menunggu kiriman sejumlah logistik lainnya terkait kelengkapan di tempat pemungutan suara. Selanjutkan surat suara ini akan mulai proses sortir dan pelipatan yang melibatan 250 relawan yang sudah direkrut oleh KPU Kabupaten Sukabumi.
"Kalau agenda sortir mulai tanggal 1, dengan rencana kedatangan surat suara tanggl 28 tapi ini lebih cepat dua hari. Kita mau rapat dulu, apakah sortir bisa dipercepatan, misalnya Senin bsok sudah mulai," lanjut Dede.