Pembantaian Harun Kabir dan Pejuang Sukabumi (1945-1950), Belanda Tawarkan Kompensasi

Rabu 21 Oktober 2020, 14:20 WIB

SUKABUMIUPDATE.com – Pengadilan Belanda memutuskan pemerintahnya bersalah dan harus memberikan kompensasi pada anak-anak pejuang dan rakyat Indonesia, korban pembantaian pasca kemerdekaan Republik Indonesia periode tahun 1945 -1950. Selain aksi kejam westerling di Sulawesi, di Sukabumi pun tak sedikit pejuang dan rakyat yang “dibantai” serdadu belanda pada periode tersebut, salah satunya Kapten Harun Kabir yang dieksekusi tentara belanda di depan istri dan anak-anaknya.

Dalam kesepakatan penyelesaian kasus lewat persidangan yang berlangsung panjang, pemerintah Belanda menjanjikan dana kompensasi sebesar sekitar 5 ribu euro atau sekitar Rp87 juta. Dana ini diberikan kepada setiap orang yang memiliki klaim kredibel terhadap pembunuhan atau eksekusi terhadap ayah mereka oleh tentara Belanda.

Perang kemerdekaan Indonesia berlangsung sejak berakhirnya Perang Dunia II pada 1945 dan berakhir pada Desember 1949. Saat itu, pemerintah kerajaan Belanda mengakui kemerdekaan Indonesia.

Tahun 2019 silam,Pengadilan Belanda menyatakan tentara Belanda mengeksekusi musuh tanpa melewati proses pengadilan apapun. Pengadilan juga menyatakan tentara Belanda menyiksa tahanan selama proses interogasi.

“Pengadilan juga menolak klaim pemerintah Belanda bahwa tindakannya di negara bekas koloninya itu terjadi pada waktu yang telah lama terjadi untuk bisa dimintai pertanggung-jawaban,” begitu dilansir Reuters pada Senin, 19 Oktober 2020.

Aksi brutal tentara belanda pada masa itu juga menyisahkan duka bagi warga Sukabumi.Pegiat sejarah di Sukabumi, Irman Firmansyah menyebut tidak kurang dari 200 warga Sukabumi menjadi korban keganasan tentara belanda pada masa pendudukan tersebut. Salah satu kisah yang menonjol adalah Kapten Harun Kabir yang dieksekusi mati (ditembak) di depan istri dan anak-anaknya.

Harun Kabir dan sang istri, Raden Ayu Soekrati (dokumen keluarga besar Harun Kabir/facebook)

“Di Sukabumi pada masa pendudukan, para pejuang yang tidak ikut hijrah ke Yogya dan Jawa Tengah ditangkap dan dipenjara Van Delden di Gunung Puyuh Sukabumi kemudian baru dikirim ke Takokak Cianjur untuk diseksekusi tanpa pengadilan, dihabisi secara massal,” jelas Irman kepada sukabumiupdate.com, Rabu (21/10/2020).

“Termasuk Harun Kabir yang makamnya saat ini ada di TPU Ciandam. Harun Kabir ditembak depan anak istrinya,” sambung ketua yayasan Dapuran Kipahare ini lebih jauh.

Angka tersebut (200 orang) lanjut Irman belum menunjukkan fakta sebernanya korban agresi militer Belanda pada periode tahun 1945 -1950. “Kuburan di Takokak cukup banyak yang belum terekspose, di Pasir Tulang, Puncak Bungah, Cikaeung, Ciwangi, entah sudah diangkat atau masih terkubur. Perkiraan sih 200 orangan, belum yang tidak terdata,” ungkapnya.

Saat agresi besar-besaran tentara belanda, pejuang republik yang berada di Sukabumi awalnya bergerser ke Nyalindung. Lewat perejanjian Renville para pejuang kemudian diminta masuk ke wilayah Republik yaitu ke Yogyakarta dan Jawa Tengah. 

“Sukabumi saat itu sudah diduduki Belanda,” tambah Irman.

Selain kisah duka Harun Kabir, masa itu juga muncul nama-nama pejuang Sukabumi lainnya yang bernasib sama dieksekusi oleh belanda tanpa proses pengadilan. Saat itu menurut Irman, tidak semua pejuang mau hijrah, bahkan konon Jendral Soedirman melalui Letkol Soetoko minta ada mobilisasi pejuang untuk tetap berada di area perjuangan termasuk Sukabumi. 

Nisan makam Harun Kabir di TPU Ciandam Kota Sukabumi. (foto: Helmi Adam/facebook) 

“Muncul Brigade Citarum yang kemudian hari jadi laskar Bambu Runcing di Sukabumi yang dipimpin Tjetje Subrata. Para pejuang ini terus mengganggu Belanda meski secara resmi Pasukan Siliwangi sudah hijrah keluar dari Jawa Barat,” ungkapnya.

Aksi-aksi ini menjadi alasan Belanda memburu menangkap dan menyiksa hingga kemudian ditembak massal. “Belanda menggunakan intel nefis dan ow (ondernrming wacht) untuk melacak keberadaan para pejuang,” pungkas Irman.

Ingat pesan ibu: Wajib 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Life28 Maret 2024, 23:54 WIB

7 Skill yang Wajib Dimiliki oleh Mahasiswa, Harus Bisa Beradaptasi

Sebagai seorang mahasiswa, terdapat banyak tuntutan dan tantangan dalam menghadapi dunia akademik dan persiapan untuk karir masa depan.
Ilustrasi mahasiswa. (Sumber : Pixabay)
Produk28 Maret 2024, 23:16 WIB

Pekan Ketiga Ramadan, Beras dan Cabai-cabaian Turun Harga di Pasar Parungkuda Sukabumi

Harga komoditas pangan di Pasar Parungkuda Sukabumi seperti beras dan cabai-cabaian kompak alami penurunan di pekan ketiga ramadan.
Ilustrasi Cabai. (Sumber : SU/Ibnu)
Life28 Maret 2024, 22:58 WIB

Jangan Diberi Racun, Ternyata Ini 6 Cara Ampuh Usir Tikus di Rumah

Tikus adalah salah satu hama yang sering menjadi masalah bagi banyak orang karena dapat merusak makanan, kabel listrik, dan bahkan kesehatan kita.
Ilustrasi. Hewan tikus yang sering dianggap hama di rumah. (Sumber : Pixabay)
Keuangan28 Maret 2024, 22:41 WIB

KPPN Sukabumi Telah Realisasikan Seratus Persen Pembayaran THR 2024

Jelang Hari Raya Idul Fitri, KPPN Sukabumi telah merealisasikan pembayaran THR untuk 7.917 penerima di 67 satuan.
Kepala KPPN Sukabumi, Abdul Lutfi. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi28 Maret 2024, 22:11 WIB

Modal Rayuan di Medsos, Playboy asal Sukabumi Ini Kencani 5 Wanita untuk Gasak Motor

Polisi berhasil menangkap seorang Playboy asal Sukabumi yang melakukan penipuan dan penggelapan motor milik korban yang dikencaninya.
Tampang HH pria asal Cisaat Sukabumi pelaku penipuan dan penggelapan sepeda motor korban dengan modus berkencan dan berkenalan via medsos saat diinterogasi petugas. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi28 Maret 2024, 21:11 WIB

Tingkatkan Pelayanan, Perumdam TJM Sukabumi Pasang Jaringan Pipa Baru di Cikembar

Perumdam TJM Sukabumi cabang Cikembar melakukan pemasangan koneksi jaringan baru pada Kamis (28/3/2024) pagi.
Perumdam TJM Sukabumi melakukan uji coba sambungan pipa distribusi baru di Cikembar. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi28 Maret 2024, 21:01 WIB

CSR PT Dwiharta Logistindo, Ini Daftar Lomba Agama di Cisande Cicantayan Sukabumi

Gebyar Ramadhan merupakan salah satu bentuk penyaluran CSR perusahaannya yang berkantor pusat di Jakarta
Pembukaan gebyar Ramadhan di Masjid Jami Al-Ikhlas RT 15/05 Kampung Cikukulu, Desa Cisande, Kecamatan Cicantayan, Kabupaten Sukabumi, Kamis (28/3/2024). | Foto: Istimewa
Sehat28 Maret 2024, 21:00 WIB

Banyak Ditemui Pas Buka Puasa, 9 Makanan Ini Harus Dihindari Penderita Asam Lambung

Berikut ini beberapa makanan yang harus dihindari oleh penderita asam lambung agar tidak menimbulkan masalah kesehatan
Ilustrasi - Berikut ini beberapa makanan yang harus dihindari oleh penderita asam lambung agar tidak menimbulkan masalah kesehatan (Sumber : Freepik/freepik)
Inspirasi28 Maret 2024, 20:42 WIB

5 Skill yang Wajib Dipelajari dalam Dunia Kerja agar Disayang Atasan

Penting untuk memiliki keterampilan yang tidak hanya relevan dengan bidang pekerjaan yang diinginkan, tetapi juga mencakup kemampuan interpersonal, manajemen waktu, dan adaptabilitas.
Ilustrasi dunia kerja. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi28 Maret 2024, 20:02 WIB

Disdik Sukabumi Ungkap Alasan Rekrut Kepala Sekolah SD dari Guru SMP dan TK

Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Khusyairin menjelaskan proses rekrutmen sebagian calon kepala sekolah yang tidak hanya berasal dari guru SD saja, namun juga dari Guru SMP dan guru TK.
Kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi | Foto : Sy