Warga Palabuhanratu Berhamburan, Rangkasbitung Diguncang Gempa 5.4 Magnitudo

Selasa 07 Juli 2020, 05:50 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Warga Kampung Cangehgar, Kelurahan Palabuhanratu, Kecamatan Palabuhanratu dikejutkan dengan guncangan gempa yang terasa kuat pada Selasa (7/7/2020) siang.  

Gempa yang berpusat di Rangkasbitung, Provinsi Banten pada pukul 11.44 WIB itu membuat warga di Palabuhanratu yang berada di dalam ruangan berhamburan keluar. 

"Iya barusan lagi kumpul di dalam ruangan, terasa getaranya besar cuman sebentar. Getarannya besar tapi gak lama paling tiga detik lah," ujar salah seorang penyiar radio pemerintah daerah Radio Citra Lestari Palabuhanratu, Jhordy Hartwan. 

BACA JUGA: Gempa Lagi Goyang Sukabumi, Episentrumnya di Rangkasbitung Banten Kekuatan 5.4 Magnitudo

Gedung siaran ini berada di lantasi atas yang membuat guncangan terasa begitu kuat. Ketika itu, Jhordy bersama staf radio yang sedang melakukan rapat langsung  berhamburan keluar ruangan.

"Mudah mudahan tidak ada dampak di Kabupaten Sukabumi," jelasnya. 

Sementara itu, salah seorang pedagang es Kelapa Muda yang sedang berjualan di wilayah Kecamatan Cisolok, Wildansyah juga merasakan guncangan gempa. Menurut dia, meski sebentar namun gempa cukup membuat warga panik dan berhamburan ke luar rumah. 

BACA JUGA: Guncangan Hingga Sukabumi, BMKG Sebut Gempa di Laut Jawa Deep Focus Earthquake, Apa Itu?

"Saya lagi jualan es kelapa, tiba-tiba kerasa ada getaran gempa di susul warga berlarian ke luar rumah sambil bilang Allahu Akbar Allahu Akbar," ujarnya. 

Dihubungi terpisah staf Observatori BMKG Bandung Wilayah Palabuhanratu, Rafdi Ahadi menyatakan, gempa yang mengguncang itu bermagnitudo 5.4 dan terjadi tepatnya pada pukul 11.44.14 WIB.

Episentrum gempa bumi terletak pada koordinat 6.69 Lintang Selatan - 106.14 Bujur Timur atau 18 km Barat Daya Rangkasbitung, Provinsi Banten. BMKG menyatakan, gempa dengan kedalaman 82 kilometer itu tidak berpotensi tsunami.

BACA JUGA: Puluhan Jiwa di Kabupaten Sukabumi Mengungsi Akibat Gempa Banten

Gempa dirasakan di Lebak III-IV MMI, Cihara, Rangkasbitung, Bayah, Pandeglang, Malingping, Cibeber, Banjarsari, Sukabumi III MMI, Jakarta, Depok, Bandung II-III MMI, Tangerang Selatan II MMI. 

 "Tidak berpotensi Tsunami, hingga saat ini belum ada laporan dampak di Kabupaten Sukabumi khususnya Palabuhanratu," singkatnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi04 Mei 2024, 10:14 WIB

Geger Pria di Citepus Sukabumi Ditemukan Tewas Telanjang di Rumah Majikan

Seorang pria bernama Ajo Sutarjo ditemukan tewas di ruang tamu rumah majikannya yang berada di sebuah perumahan di Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (4/5/2024) sekitar pukul 04.15 WIB
Rumah (TKP) pembantu ditemukan tewas di Citepus Palabuhanratu | Foto : Ilyas Supendi
Life04 Mei 2024, 10:00 WIB

Berikan Contoh yang Baik! 12 Cara Mendidik Anak Laki-laki Agar Disiplin dan Penurut

Beberapa cara dapat membantu anak laki-laki agar memiliki sikap disiplin dan penurut.
Ilustrasi. Beberapa cara dapat membantu anak laki-laki agar memiliki sikap disiplin dan penurut. (Sumber : Unplash.com)
Life04 Mei 2024, 09:30 WIB

6 Cara Sederhana untuk Menemukan Jati Diri yang Sebenarnya, Ini Langkahnya

Menemukan jati diri yang sebenarnya memang harus terus dicari oleh setiap orang. Pasalnya, mengenal jati diri bisa membantu hidup lebih bermakna.
Ilustrasi. Cara menemukan jati diri yang sebenarnya. Sumber foto : Pexels/iam hogir
Sehat04 Mei 2024, 09:00 WIB

Rahasia Menaklukkan Kolesterol Jahat dengan 10 Makanan Terbaik Ini

Beberapa makanan baik ini mampu membantu menurunkan kadar kolesterol jahat.
Ilustrasi - Beberapa makanan baik ini mampu membantu menurunkan kadar kolesterol jahat. (Sumber : Freepik.com/jcomp).
Sukabumi04 Mei 2024, 08:26 WIB

Saber Pungli Selidiki Dugaan Pungutan Liar Tenaga Kerja di Pabrik Sukabumi

Tim Saber Pungli tengah melakukan penyelidikan terkait adanya informasi dugaan pungutan liar terhadap para pencari kerja di salah satu pabrik di Kabupaten Sukabumi.
Ketua Unit Pemberantasan Pungutan Liar (UPP) Saber Pungli Kabupaten Sukabumi Kompol Rizka Fadhila. (Sumber : SU/Ilyas)
Life04 Mei 2024, 08:00 WIB

7 Ciri Anak Stres Karena Suka Dimarahi Orang Tua, Sikapnya Tak Biasa

Ciri-Ciri Anak Stres Karena Suka Dimarahi Orang Tua Dapat Dilihat Dari Sikapnya yang Tak Biasa. Ayah Bunda Jangan Abai!
Ilustrasi. Sikap anak yang tidak biasa mengindikasikan bahwa mereka sedang mengalami stres hingga tekanan emosional dan psikologis yang berat. (Sumber : Pixabay/GabrielMiguelBero)
Food & Travel04 Mei 2024, 07:00 WIB

9 Langkah Mudah, Ini Cara Membuat Air Jeruk Peras untuk Menjaga Gula Darah Stabil

Berikut Sembilan Langkah Mudah untuk Membuat Air Jeruk Peras untuk Menjaga Gula Darah Stabil. Yuk, Coba!
Jeruk peras memiliki banyak manfaat kesehatan karena kandungan nutrisi yang kaya, terutama vitamin C. (Sumber : Pexels/pixabay)
Sukabumi04 Mei 2024, 06:28 WIB

KAI akan Tutup Perlintasan Liar TKP Pasutri Tertabrak Kereta di Kebonpedes Sukabumi

Lokasi kejadian pasutri tertabrak KA Siliwangi di Kebonpedes Sukabumi merupakan perlintasan sebidang liar.
Lokasi kejadian pasutri tertabrak kereta api KA Siliwangi di Kebonpedes Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Science04 Mei 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 4 Mei 2024, Cek Dulu Langit Sebelum Berakhir Pekan

Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Sabtu 4 September 2024.
Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Sabtu 4 September 2024. (Sumber : Freepik/@wirestock)
Sukabumi04 Mei 2024, 00:01 WIB

Bayi Baru Lahir Ditemukan Menangis di Semak-semak Gegerkan Warga Gunungguruh Sukabumi

Berawal dari suara tangis, Warga Gunungguruh Sukabumi temukan bayi baru lahir berlumuran darah di semak-semak.
Penemuan bayi laki-laki baru lahir di Gunungguruh Sukabumi. Ditemukan menangis di semak-semak kebun. (Sumber : Istimewa)