SUKABUMIUPDATE.com - Perahu nelayan asal Ujung Genteng, Kabupaten Sukabumi, mengalami kecelakaan laut di perairan Cidaun, Kabupaten Cianjur, Senin (4/5/2020) sekitar pukul 02.00. Dalam kejadian tersebut seorang nelayan hilang.
Pada saat kejadian, di perahu Putra Tunggal 03 itu terdapat dua orang nelayan warga Binuangen, Banten. Mereka adalah Galang (28 tahun) sebagai nakhoda dan Sidik (30 tahun) yang merupakan Anak Buah Kapal (ABK). Dalam kejadian ini Sidik selamat sedangkan Galang hilang.
BACA JUGA: Perahu Nelayan Ujung Genteng Sukabumi Belah Dihantam Gelombang Tinggi
"Kecelakaan terjadi (tepatnya) di lokasi Karangpotong (Megatop) perairan laut Cidaun, Cianjur Selatan," kata Ketua Rukun Nelayan Ujunggenteng, Asep Jeka, kepada sukabumiupdate.com.
Perahu yang ditumpangi dua nelayan tersebut terhempas dihantam ombak sehingga terbalik. Hingga kini Galang dan perahunya belum ditemukan sedangkan Sidik yang merupakan ABK selamat berkat kincang perahu.
BACA JUGA: Disapu Gelombang Pasang, Perahu Nelayan Ujung Genteng Sukabumi Rusak
"ABK tersebut selamat dengan menggunakan (memegang) kincang pelampung. Kami bersama pemiliknya sedang menuju lokasi," pungkasnya.