SUKABUMIUPDATE.com - Toyota Avanza bernomor polisi F 1434 VD masuk kedalam jurang di Jalan Raya Loji Palangpang tepatnya Kampung Cipeundeuy, RT 03/04, Desa Sangrawayang, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, jalur sabuk ciletuh. Informasi dari Kepala Unit Laka Lantas Polres Sukabumi, kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 03.00 WIB, Minggu (14/7/2019).
BACA JUGA: Tak Kuat Naik Tanjakan Dini, Truk Terguling di Pinggir Jurang Geopark Ciletuh Palabuhanratu
Kronologisnya, bermula saat minibus yang dikemudikan Erwan (35 tahun) Warga Kampung Cibojong, Desa Mekarsakti, Kecamatan Ciemas dengan satu orang penumpang Wahyudin (40tahun) melaju dari arah Loji menuju Pasir Malang. Saat tiba ditempat kejadian, melintasi jalan menanjak tikungan ke kanan, sopir diduga tidak konsentrasi sehingga tidak bisa mengendalikan laju, oleng ke kanan jalan hingga masuk ke dalam jurang dengan kedalam kurang lebih 200 meter.
BACA JUGA: Tanjakan Curam, Bus dan Truk Dilarang Lewat Jalur Sabuk Geopark
Mobil terbalik didasar jurang, dengan kondisi kendaraan rusak berat. "Pengemudi mengalami meninggal dunia, mengeluarkan darah dari hidung, luka sobek di kepala, mengeluarkan darah dari mulut dan lecet di bagian kaki," ujar Kanit Laka Polres Sukabumi, AKP Nandang Herawan.
BACA JUGA: Viral Video Penampakan di Tanjakan Dini Geopark Ciletuh Palabuhanratu, Ini Faktanya
Penumpangnya mengalami luka ringan, terdapat luka memar di Jidat, pinggang dan lecet kaki bagian kanan. "Masih dalam penanganan anggota polres, korban dibawa ke RSUD Palabuhanratu," tandasnya.