Malam Kedua Ramadan, Warga Pajampangan Sukabumi Diselimuti Kegelapan

Senin 06 Mei 2019, 15:02 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Warga Pajampangan Kabupaten Sukabumi mengeluhkan pemadaman listrik yang kerap terjadi saat hujan dan malam hari. Sudah dua hari berturut-turut terjadi, pemadaman listrik membuat aktivitas warga terutama saat beribadah solat tarawih jadi terganggu.

BACA JUGA: Cerita Petugas TPS di Cikembar Sukabumi, Hitung Suara Ditengah Kegelapan

Pantauan sukabumiupdate.com, adapun daerah yang mengalami kejadian pemadaman listrik tersebut yakni di Kecamatan Ciracap, Kecamatan Ciemas, Kecamatan Surade, Kecamatan Tegalbuleud dan Kecamatan Waluran, Kabupaten Sukabumi.

Salah seorang warga Desa Ciracap, Sulaeman (38 Tahun) mengatakan, kejadian pertama pemadaman listrik ini diawali saat hujan gerimis sekitar pukul 18.00 WIB, hari Sabtu (4/5/2019) lalu, tiba-tiba listrik padam namun selang beberapa menit, listrik kembali menyala lalu padam lagi beberapa kali.

"Saat gerimis, selang beberapa menit lampu mati, terus menyala dan mati lagi sampai tiga kali reup-bray (nyala-padam, red)," kata Sulaeman kepada sukabumiupdate.com, Senin (6/5/2019).

BACA JUGA: Malam Ini, Semua Kantor Pemkab Sukabumi Dihimbau Matikan Listrik Selama Satu Jam

Lanjutnya, kejadian ini juga terjadi pada saat warga melaksanakan ibadah solat tarawih pertama di beberapa masjid. Ia menerangkan, ada yang melaksanakan solat dengan kondisi gelap gulita, ada yang menggunakan lilin dan ada yang menggunakan genset.

"Listrik kembali menyala pukul 20.15 WIB sesudah melaksanakan solat tarawih," tandasnya.

Sementara itu, warga Desa Pasiripis, Kecamatan Surade, Aming (30 Tahun), menuturkan, di desanya pun mengalami pemadaman listrik sekitar pukul 19.00 WIB saat solat tarawih pertama berlangsung. Bahkan, di malam kedua solat tarawih, listrik kembali padam setelah hujan mengguyur daerah Desa Pasiripis tersebut pada malam hari.

"Tadi sesudah hujan, mati lampu sekitar pukul 20.00 WIB, sesudah solat tarawih," tuturnya.

BACA JUGA: Gardu Listrik Meledak, Pasar Cibadak Kabupaten Sukabumi Alami Pemadaman

Aming mengatakan, atas kejadian padamnya listrik di sejumlah daerah Pajampangan Kabupaten Sukabumi tersebut, masyarakat merasa aktivitas beribadah di malam hari di bulan puasa seperti solat tarawih dan tadarusan menjadi terganggu.

"Mohon ini jadi bentuk perhatian bagi pihak yang berwenang agar memperhatikan aliran listrik yang masuk ke wilayah Pajampangan," pungkasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life26 April 2024, 15:30 WIB

6 Didikan Orang Tua yang Membuat Pola Pikir Anak Semakin Dewasa, Ini Rahasianya

Anak akan memiliki pola pikir dewasa ketika orang tuanya mengajarkan beberapa hal penting sudah semenjak belia. Ini penting untuk pertumbuhan seorang anak kelak.
Ilustrasi. Didikan yang membuat pola pikir anak dewasa. Sumber Foto : Pexels/RDNE Stock Project
Musik26 April 2024, 15:15 WIB

Konser Dua Hari di Indonesia, Berikut Profil dan Daftar Lagu Milik Penyanyi IU

IU akan menggelar konser bertajuk H.E.R selama dua hari di Indonesia. Penggemar menyambut antusias kedatangan penyanyi tersebut sampai tiketnya langsung sold out dan menambah kursi.
IU yang akan menggelar konser H.E.R selama dua hari pada tanggal 27-28 April 2024 di ICE BSD, Tangerang. (Sumber Foto: Instagram /@ dlwlrma)
Sukabumi26 April 2024, 15:02 WIB

BPJS Ketenagakerjaan Sukabumi Hadiri Podcast Perlindungan Sosial di Radio Swara Perintis

Program BPJS Ketenagakerjaan ini memberikan perlindungan sosial kepada pekerja.
BPJS Ketenagakerjaan Sukabumi di acara podcast Radio Swara Perintis Sukabumi, Kamis, 25 April 2024. | Foto: Istimewa
Inspirasi26 April 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sebagai Mechanic dengan Penempatan di Sukabumi, Cek Kualifikasinya

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Sebagai Mechanic dengan Penempatan di Sukabumi, Cek Kualifikasinya. (Sumber : Freepik.com/@Drazen Zigic).
Life26 April 2024, 14:19 WIB

Jangan Bandingkan Anak, 9 Trik Pengasuhan Umum yang Harus Dihindari Orang Tua

Hanya karena beberapa nasihat dan taktik tertentu telah ada selama beberapa generasi, bukan berarti nasihat tersebut bagus.
Ilustrasi pengasuhan yang harus dihindari. | Foto: Pexels.com/@Sonam Prajapati
Sukabumi26 April 2024, 14:10 WIB

Kerugian Rp 928 Juta! Polisi Bongkar Investasi Bodong Berkedok Koperasi di Sukabumi

YK diduga melakukan penipuan dan penggelapan dengan modus mencari dan membujuk korban untuk menginvestasikan sejumlah uang dan sewa hunian.
YK (53 tahun) saat diperiksa di Mapolres Sukabumi Kota. YK adalah ketua koperasi Murni Berkah Jaya yang diduga melakukan penipuan dalam kasus investasi bodong. | Foto: Humas Polres Sukabumi Kota
Sehat26 April 2024, 14:00 WIB

Berapa Seharusnya Kadar Kolesterol Normal? Simak Kisarannya Berdasarkan Usia

Penting untuk mengetahui pedoman kadar kolesterol normal agar Anda siap hidup sehat.
Ilustrasi - Penting untuk mengetahui pedoman kadar kolesterol normal agar Anda siap hidup sehat. (Sumber : Freepik.com/@wirestock)
Sehat26 April 2024, 13:30 WIB

8 Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui

Inilah Sejumlah Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui.
Ilustrasi - Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui. (Sumber : Freepik.com/jcomp)
Produk26 April 2024, 13:21 WIB

Simak Cara Mencairkan Saldo BPJS Ketenagakerjaan Peserta yang Meninggal Dunia

Saldo JHT peserta dapat diklaim oleh ahli warisnya yang sah.
Ilustrasi dari BPJS Ketenagakerjaan. | Foto: BPJS Ketenagakerjaan
Bola26 April 2024, 13:00 WIB

Persis Solo vs Persita Tangerang di Liga 1, Pendekar Cisadane Terancam Degradasi!

Persita Tangerang diambang ancaman degradasi apabila kala di laga melawan Persis Solo.
Persita Tangerang diambang ancaman degradasi apabila kala di laga melawan Persis Solo. (Sumber : X/@persisofficial/@Persitajuara).