23 Anak Selamat Dari Longsor Cisolok 10 Diantaranya Kehilangan Orang Tua, Nasibnya Kini?

Selasa 08 Januari 2019, 05:32 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Bencana longsor yang “menenggelamkan” Kampung Garehong Cimapag, Desa Sirnaresmi, Kecamatan Cisolok Kabupaten Sukabumi sudah delapan hari berlalu. Proses pencarian korbanpun sudah dihentikan sejak tanggal 6 Januari 2019 silam, 32 dari 33 korban yang dinyatakan hilang berhasil ditemukan, termasuk dua orang anak.

Saat ini pemerintah daerah melalui BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) tengah mempersiapkan proses penanganan korban selanjutkan pasca tahapan tanggap darurat dan pencarian korban berlalu. Masuk tahapan rehabilitasi baik untuk korban yang selamat maupun kawasan bencana, termasuk upaya mencari lahan untuk pemukiman baru.

Diantara 68 korban selamat dalam bencana ini 23 diantaranya adalah anak-anak. Dari 23 anak-anak ini, 10 diantaranya saat ini harus diasuh oleh keluarga dekat karena ayah dan ibunya tewas dalam musibah tersebut.

Data P2TP2A Kabupaten Sukabumi menyebutkan 23 anak korban longsor yang selamat ini terdiri dari empat bayi, empat balita (dibawa lima tahun) dan 15 anak usia 7 hingga 18 tahun. 15 anak ini berstatus pelajar, 11 duduk dibangku sekolah dasar, tiga orang SMP dan 1 anak siswa SMA atau sederajat.

Saat ini mereka tinggal di rumah kerabat, menunggu proses pemulihan dan rehabilitasi. Duka masih menyelimuti benak anak-anak ini walaupun sudah berkali-kali coba dihibur oleh banyak pihak.

“Anak ini harus terus diberi motivasi agar kedepan mereka menjadi anak yang berguna dan siap berjuang,” ungkap Bupati Sukabumi Marwan Hamami, usai menghibur anak anak korban gempa dengan kuiz dan hadiah, Sabtu (05/01/2019) silam.

Sebelum Marwan juga mengungkap nasib anak-anak korban gempa ini akan menjadi fokus perharian dinas terkait, terutama pendidikan dan kebutuhan hidup lainnya. Khususnya yang kini berstatus yatim piatu. Tak hanya Marwan, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dalam kunjungan ke lokasi bencana ini, Rabu (2/1/2018) silam memutuskan untuk mengasuh dua kakak beradik, Henki dan Farel yang kehilangan kedua orang tuanya.

BACA JUGA: Kang Emil Bakal Urus Dua Anak yang Kehilangan Orang Tuanya Akibat Longsor Cisolok

"Insya Allah ke depannya, hidup keduanya akan saya dan bu Cinta @ataliapr urus sampai mereka dewasa dan mandiri. Semoga Allah selalu melindungi Hengki dan Farel dan memberikan ketabahan lahir bathin karena kehilangan orang tua kandungnya. Aamiin," tulis Emil dalam akun media sosialnya.

Tak hanya Henki (12 Tahun) dan Farel (5 tahun), bencana ini juga membuat sejumlah anak lainnya kehilangan orang tua. Ada Sutina (13 tahun), Rika (7 tahun), Dika (11 tahun), dan Ratih (15 tahun) kini hidup bersama keluarga dekatnya karena bencana longsor jelang magrib, (31/12/2018) merenggut nyawa ayah dan ibu mereka.

Selain itu masih ada sejumlah anak lainnya yang harus kehilangan ayah atau ibu dalam bencana tersebut. Ada Reza bayi berusia empat bulan yang kehilangan ayahnya, Sindi Putri (10 tahun) yang kehilangan ibunya, Melgiansyah (7 tahun) dan Yeni (10 tahun) yang juga kehilangan ibunya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkini
Bola19 Januari 2025, 10:00 WIB

Jadwal Pertandingan Bola Minggu 19 Januari 2025: BRI Liga 1 hingga Premier League

Mulai dari laga-laga Premier League, Serie A, La Liga, hingga BRI Liga 1, berikut rangkuman Jadwal Pertandingan Bola Minggu 19 Januari 2025.
Jadwal Pertandingan Bola Minggu 19 Januari 2025: BRI Liga 1 hingga Premier League. Foto: Streaming Aplikasi Vidio
Mobil19 Januari 2025, 09:12 WIB

Travel Gelap Menjamur, Operasi Penertiban Angkutan Liar di Sukabumi

mendorong masyarakat yang ingin menggunakan kendaraan pribadi sebagai sarana usaha agar melengkapinya dengan badan hukum, seperti koperasi atau bentuk legalitas lainnya
Operasi penertiban angkutan liar, travel atau taksi gelap di Kabupaten Sukabumi (Sumber: su/ibnu)
Sehat19 Januari 2025, 09:00 WIB

Cara Efektif Mengatasi Alergi, dr. Zaidul Akbar Ungkap dengan Membersihkan Usus

dr. Zaidul Akbar memberikan cara untuk mengatasi alergi dengan membersihkan usus.
dr. Zaidul Akbar memberikan cara untuk mengatasi alergi dengan membersihkan usus. (Sumber : Youtube/@dr.Zaidul Akbar Official)
Life19 Januari 2025, 08:00 WIB

7 Ciri Orang yang Suka Menghakimi Secara Halus dan Cara Menghadapinya

Berikut Sederet Ciri Orang yang Suka Menghakimi Secara Halus dan Cara Menghadapinya.
Ilustrasi. Cara Menghadapi Orang yang Suka Menghakimi Secara Halus. (Sumber : Freepik/@yanalya)
Food & Travel19 Januari 2025, 07:00 WIB

3 Resep Smoothies Buah untuk Sarapan Sehat di Pagi Hari, Cocok Buat Diet!

Smoothie populer di kalangan orang yang mencari gaya hidup sehat karena bisa menjadi cara enak untuk mengonsumsi lebih banyak buah dan sayuran.
Ilustrasi. Minuman Smoothies Buah, Sarapan Sehat di Pagi Hari untuk Diet. (Sumber : Freepik/@rorozoa)
Science19 Januari 2025, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 19 Januari 2025, Sedia Payung Sebelum Keluar Rumah

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan di siang hari pada 19 Januari 2025.
Ilustrasi - Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan di siang hari pada 19 Januari 2025. (Sumber : Freepik.com/@pvproductions)
Sukabumi18 Januari 2025, 23:13 WIB

5 Tempat Jogging Nyaman Di Sekitar Kota Sukabumi untuk Menjaga Kesehatan

Bagi warga Sukabumi yang ingin menikmati manfaat olahraga ini, berikut adalah delapan tempat jogging yang nyaman dan cocok untuk meningkatkan kesehatan:
Rekomendasi tempat jogging yang ada di sekitar Kota Sukabumi | Foto : Istimewa
Nasional18 Januari 2025, 22:24 WIB

MUI Tolak Dana Zakat Dipakai untuk Makan Bergizi Gratis

Wakil Ketua MUI, Anwar Abbas menolak anggaran program MBG diambil dari dana zakat. Menurutnya menggunakan dana zakat untuk mendukung program unggulan Presiden Prabowo tersebut bakal berpotensi menimbulkan masalah dan perbedaan
Kegiatan Dapur Umum Makan Bergizi Gratis Badan Gizi Nasional. Foto: IG/@badangizinasional.ri
Sukabumi18 Januari 2025, 20:39 WIB

Mulai Tahun Ini, Dinsos Sukabumi Akan Labelisasi Rumah Milik Peserta PBI

ebanyak 5.000 rumah warga tidak mampu di Kabupaten Sukabumi yang terdaftar sebagai peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) penerima bantuan iuran (PBI) dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD)
Dinas Sosial Kabupaten Sukabumi akan labelisasi rumah milik warga penerima PBI ABPB | Foto : shutterstock.com
Gadget18 Januari 2025, 20:00 WIB

Spesifikasi HP Oppo Reno 13 yang Dibekali CPU Mediatek Dimensity 8350 dengan RAM 12 GB

Oppo Reno 13 hadir sebagai salah satu seri Reno terbaru yang menawarkan desain elegan, performa tinggi, dan fitur-fitur menarik lainnya.
Oppo Reno 13 hadir sebagai salah satu seri Reno terbaru yang menawarkan desain elegan, performa tinggi, dan fitur-fitur menarik lainnya. (Sumber : oppo.com).