Gawat! Libur Panjang di Pantai Sukabumi Terancam Tanpa Lifeguard

Sabtu 22 Desember 2018, 23:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Musim liburan sekolah, natal, dan tahun baru di sepanjang area wisata di Kabupaten Sukabumi terancam tanpa lifeguard (penjaga pantai,red). Para lifeguard dari Badan Penyelamat Wisata Tirta (Balawista) Kabupaten Sukabumi ancam mogok tugas.

"Seharusnya penjagaan sudah dimulai hari ini, karena sudah memasuki libur sekolah juga jelang liburan natal dan tahun baru," kata Asep Edom Saepulloh, Kepala Divisi Operasional dan Latihan Balawista Kabupaten Sukabumi kepada sukabumiupdate.com, Sabtu (22/12/2018).

Pantauan sukabumiupdate.com, sejumlah pos pengamanan sepanjang kawasan pantai di Palabuhanratu sepi penjagaan. Setidaknya terlihat di Pos Balawista Citepus, Pos Istiqomah, dan Karangnaya.

"Sejauh ini, kemungkinan besar arahnya ke mogok tugas," tutur Asep Edom.

Ia menjelaskan alasan di balik rencana mogok tugas para lifeguard Balawista. Pihaknya tak punya biaya operasional memadai untuk menjalankan tugas di musim liburan kali ini.

Asep Edom mengatakan, lifeguard Balawisata Kabupaten Sukabumi adalah orang-orang yang memiliki kapasitas untuk melakukan prosedur keselamatan wisata. Sayangnya, profesi tersebut belum sepenuhnya mendapat penghargaan.

"Dan hasil rapat koordinasi beberapa waktu lalu, untuk pengamanan libur sekolah, natal dan tahun baru kali ini Balawista tidak dapat anggaran operasional. Padahal kami atas nama pengurus sudah beberapa kali melakukan konfirmasi ke dinas pariwisata juga ke Pak Bupati," imbuhnya.

Aksi mogok tugas lifeguard bisa dibilang keterpaksaan. Bukannya tak mau ikut menjamin keamanan wisata pantai. Tapi para lifeguard punya anggota keluarga yang kebutuhan dasarnya harus dipenuhi.

"Ya terpaksa. Ada yang berdagang, bekerja. Mau gimana lagi," imbuh Asep Edom.

BACA JUGA: Kendaraan Membludak, Begini Potret Kemacetan di Pintu Tol Cigombong

Balawista Kabupaten Sukabumi memiliki lifeguard tetap sebanyak 87 orang. Biasanya, khusus penanganan libur natal dan tahun baru, personel lifeguard yang dikerahkan mencapai 104 orang disebar ke 18 pos pengamanan pantai.

"Sebanyak 18 pos itu tersebar di seluruh kecamatan sepanjang pantai wisata di Kabupaten Sukabumi yang panjangnya sekitar 117 kilometer. Dari Kecamatan Cisolok, sampai Pantai Minajaya di Kecamatan Surade," imbuh Edom.

"Biasanya ada penambahan lifeguard, meskipun jika dibandingkan dengan jumlah pengunjung yang mencapai ribuan, tentu sedikit sekali penjaga pantainya. Tapi tahun ini, kemungkinan besar 104 lifeguard ini tidak bisa bertugas," tambah Edom.

Asep Edom juga menyayangkan minimnya perhatian dan kepedulian Pemkab Sukabumi terhadap lifeguard. Terlebih, pengurus Balawista Kabupaten Sukabumi termasuk salah satu pihak yang mencetuskan Pariwisata Sapta Pesona Aman di Kementerian Pariwisata pada 2010.

BACA JUGA: Libur Natal dan Tahun Baru, Jalur Utama Bogor-Sukabumi Macet

"Waktu itu dengan Bali, Pangandaran, dan Banten. Daerah lain sudah lari dengan sibuknya dan ada kepedulian pemerintah daerah, kita yang mencetuskan malah tertinggal. Itu yang bikin saya prihatin," tuturnya.

Untuk diketahui, lifeguard memiliki peranan penting dalam menjamin keselamatan wisata. Lifeguard bertugas melakukan upaya preventif melalui pemasangan rambu dan himbauan pengeras suara, pertolongan pertama, dan koordinasi dengan pihak medis.

Sementara itu Kepala Instruktur Balawista Kabupaten Sukabumi, Usup Supriatna, membenarkan adanya rencana mogok tugas tersebut. Seluru lifeguard di sepanjang pantai Kabupaten Sukabumi sudah saling berkoordinasi.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life29 Maret 2024, 21:21 WIB

6 Kebiasaan yang Membuat Anda Selalu Spesial dan Menarik di Mata Orang Lain

Terdapat kebiasaan keseharian yang bila diterapkan akan membaut anda dianggap pribadi yang menyenangkan dan menarik oleh orang lain.
Ilustrasi kebiasaan yang membuat spesial dan menarik. (Sumber foto : Pexels/Sora Shimazaki)
Sehat29 Maret 2024, 21:00 WIB

8 Bahan Herbal untuk Mengatasi Asam Lambung Naik, Alami Tanpa Obat-obatan

Bahan-bahan herbal ini dipercaya mampu mengatasi asam lambung yang naik.
Ilustrasi Lemon Balm - Bahan-bahan herbal ini dipercaya mampu mengatasi asam lambung yang naik. (Sumber : Freepik.com/@jcomp).
Kecantikan29 Maret 2024, 20:51 WIB

Agar Tampil Makin Cantik, Ini 7 Item yang Wajib Dipakai Perempuan

Dalam dunia mode dan gaya, aksesori tubuh memainkan peran yang sangat penting dalam menambahkan dimensi dan pesona pada penampilan seseorang.
Ilustrasi item yang dipakai perempuan agar semakin cantik. (Sumber : Pixabay)
Sehat29 Maret 2024, 20:30 WIB

Aman untuk Dikonsumsi, 5 Buah yang Membantu Anda Menurunkan Asam Lambung

Asam lambung naik dapat diatasi dengan mengonsumsi buah-buahan yang bisa meredakannya
Ilustrasi - Asam lambung naik dapat diatasi dengan mengonsumsi buah-buahan yang bisa meredakannya. (Sumber : Freepik/ @lifeforstock)
Sukabumi29 Maret 2024, 20:19 WIB

3 Ruang Kelas SDN Sukalaksana Sukabumi Rusak Parah dan Nyaris Roboh, Butuh Perbaikan

Tiga ruang kelas SDN Sukalaksana di Curugkembar Sukabumi bertahun-tahun kondisinya rusak parah, sehingga tak layak untuk KBM.
Kondisi salah satu ruang kelas di SDN Sukalaksana di Curugkembar Sukabumi yang rusak parah. (Sumber : Istimewa)
Life29 Maret 2024, 20:00 WIB

8 Gaya Hidup Tidak Sehat yang Bisa Menyebabkan Penyakit Asam Urat

Jangan Lakukan Sederet Gaya Hidup Tidak Sehat Berikut Karena Bisa Menyebabkan Potensi Penyakit Asam Urat di Kemudian Hari.
Ilustrasi - Asam urat kambuh. Ketahui Gaya Hidup Tidak Sehat yang Menyebabkan Penyakit Asam Urat (Sumber : Freepik.com/@Lifestylememory)
Sehat29 Maret 2024, 19:30 WIB

Memahami Apa Itu Kolesterol: Gejala, Jenis, Penyebab dan Cara Memantau Kadarnya

Kolesterol adalah jenis lemak yang ditemukan dalam tubuh dan juga ada dalam berbagai makanan.
Ilustrasi - Kolesterol adalah jenis lemak yang ditemukan dalam tubuh dan juga ada dalam berbagai makanan. (Sumber : Freepik.com/@wayhomestudio).
Sehat29 Maret 2024, 19:00 WIB

5 Manfaat Infused Water untuk Penderita Asam Urat: Pengganti Minuman Tinggi Kalori

Perlu diingat bahwa infused water tidak menggantikan perawatan medis yang tepat dan diet sehat secara keseluruhan untuk penderita asam urat.
Ilustrasi. Manfaat Infused Water untuk Penderita Asam Urat, Pengganti Minuman Tinggi Kalori. Sumber: Freepik/bublikhaus
Sehat29 Maret 2024, 18:58 WIB

Selain Sebabkan Asam Lambung, Ini 6 Bahaya Langsung Tidur Setelah Makan Sahur

Menjadi perhatian bagi semua orang yang berpuasa agar tidak langsung tidur setelah makan sahur. Hal ini bisa memicu penyakit yang membahayakan bagi kesehatan tubuh
Ilustrasi. Bahaya buruk bagi orang yang langsung tidur setelah makan sahur. (Sumber foto : Pexels/Ron Lach Pexels)
Sukabumi29 Maret 2024, 18:21 WIB

Hati-hati! Ruas Jalan Nasional di Cikadu Palabuhanratu Terendam Banjir Campur Kerikil

Pengendara roda dua harus hati-hati, jalan nasional di Cikadu Palabuhanratu Sukabumi ini terendam banjir campur kerikil.
Kondisi ruas jalan nasional di Cikadu Palabuhanratu yang tergenang banjir campur kerikil akibat hujan deras. (Sumber : SU/Ilyas)