SUKABUMIUPDATE.com - Polisi langsung melakukan penelusuran identitas pasca penemuan mayat pria tanpa identitas di kolong Jembatan Citamiang, Sungai Cisarua, Kampung Citamiang RT 07/02 Desa Citamiang, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi, Rabu (31/10/2018) siang. Proses visum juga sudah dilakukan Rabu malam, dan jasad pria tersebut disimpan di kamar jenazah RSUD R Syamsudin Kota Sukabumi.
Hasil visum, ditemukan luka robek pada bagian kepala jenazah korban. Sementara di bagian tubuh lainnya tidak ditemukan adanya bekas luka.
Dari hasil pemeriksaan, ciri-ciri fisik pria tersebut memiliki tinggi badan sekitar 155 centimeter, tubuh kurus, serta usia berkisar 55-60 tahun.
"Sampai saat ini, kita masih lakukan pendalaman. Kita cari identitasnya. Selain itu kita masih mencari tahu sebab-sebab kematian," singkat Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Susatyo Purnomo Condro saat dihubungi sukabumiupdate.com, Rabu (1/10/2018) malam.
Informasi terakhir, belum ada pihak keluarga, atau kerabat yang merasa kehilangan dan mengecek jenazah.
BACA JUGA: Mayat Pria Ditemukan di Kolong Jembatan Citamiang Kadudampit Sukabumi
"Ini masih mister X. Perkiraan belum lama hanyut di sungai, soalnya kondisi jenazah masih cukup bagus. Identitasnya belum diketahui. Semalam polisi sudah datang kesini meminta visum terhadap jenazah. Setelah selesai, hasil visumnya juga dibawa. Tapi kalau jenazahnya masih disini," ungkap Roby, salah seorang petugas kamar mayat RSUD R Syamsudin.