SUKABUMIUPDATE.com - Pemandangan unik terlihat usai jajaran Polres Sukabumi Kota melangsungkan Salat Idul Adha di Lapang Merdeka, Rabu (22/8/2018).
Puluhan aparat kepolisian nampak sibuk membawa kambing sambil berjalan kaki dari Mapolres Sukabumi Kota di Jalan Perintis Kemerdekaan menuju ke Asrama Koloni Polisi di Jalan Kenari.
Masing-masing memegang satu kambing yang diikat dengan tali tambang. Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Susatyo Purnomo Condro juga turut serta.
"Kami mengumpulkan hewan kurban di Polres, dan tidak mungkin disembelih di Polres. Jadi kami bawa ke tempat penyembelihan, di Asrama Koloni. Sambil berjalan, anggota polisi yang ikhlas berkurban membawa kambing. Jadi ada usahanya lah. Sebagai sarana hiburan juga buat masyarakat. Pemandangan tadi cukup membuat masyarakat terhibur," kata Susatyo kepada sukabumiupdate.com di lokasi penyembelihan.
BACA JUGA: Salat Idul Adha di Masjid Agung Al-Hurriyah Cicurug Sukabumi
Informasi yang dihimpun, tercatat ada 22 kambing yang siap dijadikan kurban. Selain kambing, lima ekor sapi juga sudah berada di lokasi penyembelihan. Seluruh hewan kurban tersebut merupakan kurban dari anggota Polres Sukabumi Kota. Bukan hanya itu, seluruh hewan kurban juga dinyatakan sehat usai diperiksa Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Peternakan (DKP3) Kota Sukabumi.
"Tentunya ini sebagai sarana ibadah, melatih kesabaran dan keikhlasan kita. Ada lebih dari 2.050 bungkus daging yang akan segera kita distribusikan ke Polsek-polsek agar diberikan kepada masyarakat yang membutuhkan, maupun keluarga besar Polri, termasuk purnawirawan dan lain-lain," pungkas Susatyo.