SUKABUMIUPDATE.com - Nanih (58 tahun) yang mengalami luka bakar akibat gas tiga kilogram bocor dirujuk ke RSUD R Syamsudin SH Kota Sukabumi. Sebelumnya Nanih menjalani perawatan di RSUD Sekarwangi Cibadak.
Anak Nanih, Neni (45 tahun) yang juga mengalami luka bakar sudah berada di RSUD R Syamsudin SH Kota Sukabumi sejak Minggu (27/5/2018).
Selain Nanih dan Neni, korban tabung gas yang terjadi di Kampung Cikaroya RT 22/04, Desa Gunungjaya, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi ini mengakibatkan Tifa Hayatul (6 tahun) meninggal pada Minggu malam akibat luka bakar parah. Tifa merupakan anak Neni juga Cucu Nanih.
BACA JUGA: Api dari Tungku Jadi Pemicu Ledakan Gas 3 Kg di Cisaat Sukabumi
Ketua Tim Penanganan Keluhan dan Informasi RSUD R Syamsudin SH Kota Sukabumi Wahyu Handriana mengatakan Neni dan Nanih dalam kondisi baik. menurut dia, pada Minggu, IGD RSUD R Syamsudin SH mendapat pasien luka bakar seorang ibu yaitu Neni dan anaknya Cici (20 tahun). Keduanya ditangani, tapi Cici diperbolehkan pulang.
Menurutnya, korban pertama yaitu Neni mengalami luka sekitar 35 persen dan ditangani di ruangan unit luka bakar atau Burn Centre.
Pasien ditangani oleh dokter Arianto spesialis bedah plastik.
BACA JUGA: Anak Enam Tahun Meninggal Dunia Akibat Ledakan Gas 3 Kg di Sukabumi
Luka yang dialami Nanih, lebih luas dari Neni.
"Luka korban pertama kebanyakan kaki sementara pasien rujukan (Nanih) pada tangan dan sebagian wajah. Tapi Secara keseluruhan stabil," pungkasnya.