SUKABUMIUPDATE.com - Warga Desa Pasirhalang Kecamatan Sukaraja Kabupaten Sukabumi sudah begitu jenuh dengan kondisi jalan desa yang rusak parah.
Bila musim hujan seperti ini, jalan digenangi air hingga membuat sulit pengendara kendaraan.
BACA JUGA:Â Kesal Jalan Rusak, Warga Lebaksari Kecamatan Parakansalak Tanam Pohon Pisang
Warga pun berinisiatif memperbaiki jalan di Kampung Cigadog hingga Kampung Cisero dengan menambal lubang menggunakan pasir, tanah dan batu. Panjang jalan ini sekitar 300 meter.
"Hal ini warga lakukan supaya nyaman," ujar Deden (47) kepada sukabumiupdate.com, Selasa (9/1/2018).
Perbaikan jalan terus diajukan kepada pemerintah namun hingga kini masih saja tidak ada tanggapan yang serius dari pemerintah kabupaten Sukabumi.
BACA JUGA:Â Jalan Rusak, Desa Pasirhalang Sukaraja dan Developer Saling Lempar Tanggung Jawab
Sementara, Nining (32 tahun) warga Kampung Kebon Pedes mengakui cukup kesulitan bila berkendara di jalan tersebut. Wanita yang berprofesi sebagai sales pulsa ini membandingkan kondisi jalan tersebut dengan kondisi jalan lain yang lebih baik.
"Kalau di desa lain jalannya- sudah pada di aspal hotmix juga ada yang di cor beton. Sebetulnya malas sih lewat jalan ini tapi ini jalan alternatif menuju desa lain," ungkapnya.