SUKABUMIUPDATE.com - Unit Pengelola Kegiatan (UPK) Kecamatan Cidahu, Kabupaten Sukabumi, menggelar Festival dan Kreasi Seni Generasi Sehat dan Cerdas(GSC), Kecamatan Cidahu, Kabupaten Sukabumi 2017. Kegiatan ini digelar untuk menumbuh kembangkan kreativitas anak.
"Kami bersyukur animo peserta lomba dalam kegiatan ini begitu tinggi," kata Ketua UPK Kecamatan Cidahu, Nova Adhal Muzaky, Sabtu (16/12/2017).
BACA JUGA:Â Tingkatkan Pelayanan, UPK Kecamatan Kabandungan Kabupaten Sukabumi Gelar Pelatihan Pengelolaan Posyandu
Festival diisi dengan beragam kegiatan, diantaranya lomba pidato Pelayan Sosial Dasar (PSD), mewarnai untuk anak jenjang PAUD, dan lomba kreasi seni lain. Kegiatan ini juga menampilkan pentas seni tari anak berkebutuhan khusus dari Sekolah Luar Biasa ABC Anugerah.
Camat Cidahu, Ading Ismail mengatakan festival dan kreasi seni juga diikuti oleh kader Pendidikan Anak Usia Dini(PAUD). Menurutnya, festival dan kreasi seni ini sebagai wujud keberhasilan program PSD-GSC, sekaligus membuktikan bahwa program tersebut diminati masyarakat.
"Terlihat dari animo peserta. Bahkan warga sekitar juga antusias mengikuti lomba hingga kreasi seni ini," pungkas Ading.