Meninggal Mendadak di Ruang Kemudi, ABK Dievakuasi di Dermaga Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi

Sabtu 13 Mei 2017, 05:37 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Seorang Anak Buah Kapal (ABK) KM Hasil Laut 30 ditemukan meninggal di ruang kemudi kapal yang sedang berlayar di perairan samudera Hindia.

Keterangan dihimpun, korban atas nama Kuswandi (45) warga kampung Krapyak Lor RT 03/06 gang 3B nomor 10, Desa Krapyak Lor, Kecamatan Pekalongan Utara, Kota Pekalongan, Jawa Tengah, ditemukan meninggal dunia oleh rekan kerjanya, Rabu (10/5) malam, sekitar pukul 23.45 WIB.

Padahal, korban yang sebelumnya bertugas jaga di kapal tersebut, terlihat baik-baik saja. Ia terakhir masih terlihat tengah memainkan handphone-nya sambil merokok pada sekitar pukul 21.00 WIB.

"Tiba-tiba terlihat kejang-kejang sebelum meninggal dunia oleh rekan kerjanya sekitar pukul 23.45 WIB," kata Kepala Satuan Polisi Air Kepolisian (Kasat Polair) Kepolisian Resor (Polres) Sukabumi, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Amran Kusnandar, kepada sukabumiupdate.com, Minggu (13/5).

BACA JUGA:

Pemuda Bojonggede Ditemukan Tewas di Perairan Sunset Palabuhanratu

Juru Masak Kapal Meninggal Tersengat Listrik di Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi

Diterjang Badai Nelayan Palabuhanratu Hilang di Pacitan

Setelah diketahui meninggal dunia, korban langsung di evakuasi ke Pelabuhan Perikanan Nusantara Palabuhanratu (PPNP), karena dermaga tersebut menjadi lokasi terdekat untuk evakuasi korban.

"Kapal sandar tadi malam sekitar pukul 20.00 WIB, dan korban langsung di evakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Palabuhanratu untuk dilakukan autopsi dan visum et revertum," beber Amran.

Setelah dilakukan pemeriksaan luar, pihak keluarga meminta agar korban tidak di autopsi, sehingga jenazah korban langsung dibawa oleh keluarga untuk dikebumikan di kampung halamannya di Pekalongan.

"Saksi-saksi sudah diperiksa dan Tempat Kejadian Perkara (TKP) sudah dicek. Kesimpulan, korban meninggal dunia secara wajar atau sakit, kita masih menunggu hasil visum dan masih berkoordinasi dengan dokter," pungkasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi23 April 2024, 18:18 WIB

Drainase Tersumbat, Banjir Cileuncang Sempat Rendam Jalan Raya Sukaraja Sukabumi

Kapolsek Sukaraja Sukabumi Kompol Dedi Suryadi mengatakan bahwa peristiwa banjir cileuncang ini sepengetahuannya baru pertama kali terjadi.
Kondisi ruas jalan raya Sukaraja Sukabumi tepatnya di depan RSU Hermina pada  Selasa (23/4/2024) siang. (Sumber : Istimewa)
Life23 April 2024, 18:00 WIB

Doa Agar Dimudahkan Segala Urusan: Ujian, Rezeki, Pekerjaan Insya Allah Lancar

Doa Agar Terlepas dari Kesulitan dan Diberi Kemudahan Dalam Segala Urusan.
Doa Agar Terlepas dari Kesulitan dan Diberi Kemudahan Dalam Segala Urusan. | Foto : Pixabay
Sukabumi23 April 2024, 17:56 WIB

Bahas Persepsi Indikator Korupsi dengan KPK, Wabup Sukabumi: Kejar MCP 2024

Tindak Lanjut Rekomendasi Hasil Survei Penilaian Integritas (SPI) Tahun 2023 dengan KPK RI secara Virtual di Pendopo SUkabumi, Selasa 24 April 2024
Wakil Bupati Sukabumi Iyos Somantri mengikuti acara Rapat Koordinasi Program Pemberantasan Korupsi Wilayah II, Diseminasi Pedoman Monitoring Centre for Prevention (MCP) Tahun 2024 (Sumber: dokpim kabupaten sukabumi)
Keuangan23 April 2024, 17:56 WIB

BPJS Ketenagakerjaan Sukabumi Terus Dorong Perusahaan Tingkatkan Kualitas Pelayanan

BPJS Ketenagakerjaan Sukabumi terus mendorong perusahaan meningkatkan kualitas pelayanannya. Salah satunya dengan mengingatkan perusahaan mengenai pentingnya mematuhi tertib administrasi kepesertaan dan pelaporan.
BPJS Ketenagakerjaan Sukabumi saat melakukan kegiatan sosialisasi kepatuhan tertib administrasi kepesertaan dan pelaporan | Foto : Ist
Life23 April 2024, 17:30 WIB

Tidak Menghormati Batasan! 10 Sikap yang Membuatmu Tidak Disukai Orang Lain

Ada beberapa sikap yang umumnya tidak disukai orang lain karena dapat membuat mereka merasa tidak nyaman, tersinggung, atau bahkan marah.
Ilustrasi - Ada beberapa sikap yang umumnya tidak disukai orang lain karena dapat membuat mereka merasa tidak nyaman, tersinggung, atau bahkan marah. (Sumber : Freepik.com/@ user15285612)
Musik23 April 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu The Tortured Poets Department Taylor Swift

Lagu The Tortured Poets Department Taylor Swift bercerita tentang kisah sudut pandang seseorang tentang hubungan percintaannya dengan pasangannya meski mereka kerap sekali membuat masalah hingga bertengkar.
Cover Klip Lagu The Tortured Poets Departement Taylor Swift. Sumber: Youtube.com/@Taylor Swift
Sukabumi23 April 2024, 16:56 WIB

Rumah Jebol Terkena Luapan Drainase, Sekeluarga di Nagrak Sukabumi Mengungsi

Peristiwa rumah warga Nagrak Sukabumi jebol akibat terkena luapan drainase ini terjadi pada Senin 22 April 2024 malam.
Kondisi rumah warga Nagrak Sukabumi yang jebol akibat luapan drainase. (Sumber : P2BK Nagrak)
Life23 April 2024, 16:30 WIB

7 Cara Komunikasi yang Baik dengan Pasangan Agar Tidak Mudah Salah Paham

Artikel ini akan membahas beberapa tips praktis untuk meningkatkan komunikasi dengan pasangan. Dengan menerapkan strategi ini, Anda dapat menciptakan hubungan yang lebih erat dan saling mendukung dengan pasangan.
Ilustrasi. Pasangan sedang mengobrol sambil traveling. Sumber Foto : Pixabay/justmrd77
Internasional23 April 2024, 16:00 WIB

Apakah Ada Indonesia? Daftar 10 Negara yang Paling Tidak Aman di Dunia

Di dunia ini ada beberapa negara yang tidak aman untuk dikunjungi.
Ilustrasi - Di dunia ini ada beberapa negara yang tidak aman untuk dikunjungi. (Sumber : Freepik.com).
Life23 April 2024, 15:30 WIB

Wajib Catat! Ini 5 Penyebab Pasangan Tidak Menghargaimu

Artikel ini akan membahas beberapa penyebab umum mengapa seseorang merasa tidak dihargai oleh pasangannya, dari kurangnya komunikasi yang efektif hingga ketidaksesuaian harapan.
Ilustrasi. Pasangan. Sumber Foto : Pixabay/justmrd77