SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disperkim) Kabupaten Sukabumi, menyayangkan masih ada oknum yang tidak bertanggungjawab melakukan perusakan fasilitas penunjang taman.
BACA JUGA: Empat Alun-alun Dua Taman Kota di Kabupaten Sukabumi Ditutup, Disperkim: Antisipasi Covid-19
Seperti yang terjadi di Lapang Taman Cangehgar Kelurahan Palabuhanratu, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi. Beberapa lampu taman hilang dan rusak, bahkan tiang lampu tercabut dan dibiarkan tergeletak di area taman.
"Sangat disayangkan ini bisa terjadi, padahal sudah beberapa kali kita membuat imbauan dan melakukan patroli oleh petugas jaga taman," ujar Kepala Seksi Pertamanan dan Pemakaman, Dedi Hidayat, kepada sukabumiupdate.com, Jumat (1/5/2020).
Untuk itu, kata Dedi pihaknya dalam waktu dekat ini akan kembali memasang spanduk imbauan serta membentuk petugas khusus, yang nantinya akan selalu mengawasi situasi di sekitar taman lapang Cangehgar
BACA JUGA: Disperkim Kabupaten Sukabumi Kebut Target Pembuatan Wastafel Portabel
"Insya Allah kita akan bikin imbauan kembali dan mudah mudahan di bulan Mei-Juni kita sudah ada penjaga khusus polisi taman di Lapang Cangehgar," jelasnya.
Di sisi lain, sambung dia, pihaknya tidak bisa menyalahkan siapa-siapa. Namun ia berharap atas kejadian tersebut masyarakat dapat ikut membantu menjaga fasilitas taman Lapang Cangehgar.
"Untuk pemasangan kembali tiang lampu taman atau portal yang roboh dan rusak akan segera dilakukan segera oleh petugas sesuai intruksi pimpinan. Mudah-mudahan kedepan tidak ada lagi kejadian serupa seperti aksi coret coret dinding serta pengrusakan fasilitas lainnya," tandas Dedi.