SUKABUMIUPDATE.com - Dalam rangka memperingati hari lingkungan hidup sedunia dan Hari Jadi Kabupaten Sukabumi ke-73, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sukabumi bersama sejumlah elemen masyarakat serta pelajar melaksanakan aksi bersih-bersih pantai dan sungai. Aksi bersih-bersih tersebut dilakukan di sekitar muara pantai Citepus Kebonkalapa Palabuhanratu, Kamis (4/10/2018).
Bupati Sukabumi Marwan Hamami mengatakan, dirinya mengajak masyarakat untuk tidak menggunakan kemasan plastik dalam aktivitas kesehariannya termasuk di jajaran pemerintahan daerah.
Lanjut Marwan menjelaskan, beberapa kebijakan telah dikeluarkan pemerintah daerah tentang penggunaan plastik, namun sejauh ini masih kurang efektif. Pasalnya kebijakan tersebut belum sepenuhnya mendapat respon dari masyarakat.
"Padahal aturan itu untuk kita semua, untuk itu mari mempelopori dan mengajak saudara kita agar menghindari penggunaan plastik," ajaknya.
Masih kata Marwan, yang terpenting saat ini adalah bagaimana kondisi di lingkungan kita dipelihara secara baik. Salah satunya mengajak dan membiasakan anak-anak untuk tidak membuang sampah sembarangan.
BACA JUGA: Bupati Sukabumi Buka Festival Bunga Hias dan Seni Budaya GCP
"Kalau tidak dimulai dari diri kita ya siapa lagi?, kita harus merubah mental, cara berpikir, merubah serta karakter. Saya berharap dengan adanya kegiatan ini bisa memotivasi mereka yang selama ini tidak perduli dengan sampah," tegasnya.
"Kita sama-sama meyakini lingkungan ini adalah tempat tinggal kita, tempat masa depan anak cucu kita, mudah-mudahan aksi bersih-bersih ini adalah langkah kita untuk berbuat kebaikan pada lingkungan," imbuhnya.