Tim Siaga Bencana ESDM di Palu dan Donggala Terus Bergerak Cepat untuk Pulihkan Kondisi

Selasa 02 Oktober 2018, 08:48 WIB

SUKABUMIUPDATE.com  - Tim Siaga Bencana Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) terus bergerak cepat untuk melakukan penanggulangan bencana gempa dan tsunami di Provinsi Sulawesi Tengah. Saat ini, jumlah tim Kementerian ESDM Siaga Bencana di Palu dan Donggala yang menyatakan siap bergabung terdiri dari 34 Emergency Response Team (ERT) Perusahaan, dengan total anggota ERT sebanyak 214 orang yang terdiri dari Rescue 156 orang, Paramedis 32 orang, Dokter 13 orang dan CSR 13 orang.

Staf Ahli Menteri ESDM (SAM) Bidang Lingkungan Hidup dan Tata Ruang yang juga bertindak Ketua Tim Cepat Tanggap ESDM Satry Nugraha yang saat ini berada di lokasi bencana terus melakukan koordinasi dengan berbagai pihak. Pertemuan dengan Gubernur Sulawesi Tengah, Longki Djanggola dan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) juga telah dilakukan.

Hingga Senin (1/10/2018), berdasarkan hasil evaluasi bersama SATGAS Gabungan di KOREM Palu, Kementerian ESDM memaparkan bahwa kekuatan Kementerian ESDM terdiri dari 36 Personil Rescuers, 5 personil Paramedis dan 1 dokter. Selain itu, 1 Unit PC 200 dan 1 unit Dozer 85R yang datang malam ini akan diarahkan ke TNI sebagai penanggung jawab alat berat.

Tim Rescue PT Vale juga saat ini menuju ke hotel Roa-Roa dengan membawa serta life detector. Sementara tim medis dan dokter dari PT Vale dan PT MSM juga diperbantukan di Rumah Sakit Undata, Palu.

Di samping kedua tim di atas, Tim Berau Coal, PT MSM dan PT Vale juga beroperasi di lokasi jalan ongka malino No 5, tepatnya Gedung Yayasan Banua Alquran, Kelurahan Lolu Selatan, Kecamatan Palu timur. Di Lokasi ini masih terdapat 3 orang yang masih terjebak di reruntuhan. Saat ini tim terus melakukan pencarian korban dengan membuat akses vertikal.

Selain bantuan di atas, Tim ESDM Siaga Bencana memberikan bantuan logistic berupa 200 paket bahan makanan (beras, mie, kornet), 50 paket kebutuham bayi (bubur, makanan, diapers), 10 buah kantong mayat dan 30 buah chemical suit.

Tim juga melaporkan bahwa telah terjadi gempa susulan dengan kekuatan 5 SR pada pukul 01.25 WIB dini hari. Sementara pada pukul 02.00 WIB dini hari tadi, masyarakat Kota Palopo panik dan berusaha mencari/menuju ke dataran yang lebih tinggi (jalur ke arah Palopo - Toraja) karena tiba-tiba air laut pasang yang ketinggiannya tidak seperti biasanya bahkan sudah naik ke dataran kota.

Kementerian ESDM memastikan semua unsur ESDM terlibat secara aktif dan cepat, dengan selalu berkordinasi dengan BNPB terkait penanganan bencana gempa dan tsunami di Provinsi Sulawesi Tengah.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Sukabumi08 Mei 2024, 10:14 WIB

Perumdam TJM Purabaya-Sagaranten Sukabumi Sosialisasikan Program Subsidi Mandiri

Program subsidi mandiri dimulai sejak Januari 2024 sehingga saat ini sudah berjalan.
Kepala Perumdam TJM Sukabumi Cabang Purabaya-Sagaranten Tedy Sutady di kantornya. | Foto: Istimewa
Life08 Mei 2024, 10:00 WIB

Jangan Sedih, 10 Cara Agar Bisa Hidup Bahagia Meskipun Belum Punya Pasangan

Ada beberapa langkah yang bisa dilakukan untuk hidup bahagia meski belum punya pasangan.
Ilustrasi. Ada beberapa langkah yang bisa dilakukan untuk hidup bahagia meski belum punya pasangan. (Sumber : Freepik/pikisuperstar)
Life08 Mei 2024, 09:34 WIB

12 Cara Mendidik Anak Agar Menjadi Orang Sukses, Bunda Yuk Latih Sikapnya!

Ingatlah bahwa kesuksesan anak tidak hanya diukur dari pencapaian materi, tetapi juga dari kebahagiaan, kesejahteraan, dan kontribusi positif mereka terhadap dunia.
Ilustrasi. Pola asuh orang tua. | 
 Cara Mendidik Anak Agar Menjadi Orang Sukses, Bunda Yuk Latih Sikapnya! Sumber Foto: Freepik/@freepik
Nasional08 Mei 2024, 09:11 WIB

Kementan Siapkan Skema Program Susu Gratis, Drh Slamet: Libatkan Petani dan Peternak

Program ini digagas Presiden dan Wakil Presiden terpilih Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Anggota Komisi IV DPR RI F-PKS drh Slamet. | Foto: Istimewa
Sukabumi08 Mei 2024, 09:00 WIB

Lindas Jalan Berlubang, Kronologi Pemotor Nmax Tewas di Sagaranten Sukabumi

FA dan YA terjatuh dari sepeda motor dan terlempar ke tumpukan kayu.
Polisi dan warga di lokasi kecelakaan di jalan provinsi ruas Sagaranten-Sukabumi, tepatnya di Kampung Pasirantanan, Desa Hegarmanah, Kecamatan Sagaranten, Kabupaten Sukabumi, Selasa malam, 7 Mei 2024. | Foto: Istimewa
Sehat08 Mei 2024, 09:00 WIB

5 Makanan yang Harus Dihindari Jika Anda Menderita Asam Lambung

Beberapa makanan sudah seharusnya dihindari bagi penderita asam lambung.
Ilustrasi Mie Setan pedas - Beberapa makanan sudah seharusnya dihindari bagi penderita asam lambung. | Foto : YouTube / Devina Hermawan
Sukabumi Memilih08 Mei 2024, 08:31 WIB

Serap Aspirasi dan Paparkan Visi Misi, Ayep Zaki Kembali Botram Bareng Warga Kota Sukabumi

Ayep Zaki menyampaikan program-program unggulan yang akan dijalankannya jika terpilih nanti.
H. Ayep Zaki terus memperkuat hubungannya dengan masyarakat Kota Sukabumi melalui serangkaian kegiatan Botram. | Foto: Istimewa
Inspirasi08 Mei 2024, 08:30 WIB

Lowongan Lulusan SMA, Pendaftaran Dibuka Hingga 31 Mei 2024

Berikut Informasi Lowongan Lulusan SMA, Pendaftaran Akan Dibuka Hingga 31 Mei 2024 Mendatang.
Ilustrasi. Lowongan Lulusan SMA, Pendaftaran Dibuka Hingga 31 Mei 2024. | Foto: Pixabay
Gadget08 Mei 2024, 08:00 WIB

9 Penyebab Baterai HP Cepat Habis, Smartphone Anda Salah Satunya?

Hindari menggunakan ponsel di bawah sinar matahari langsung atau di lingkungan yang sangat dingin.
Ilustrasi. Penyebab Baterai HP Cepat Habis. Sumber: freepik.com/wirestock
Life08 Mei 2024, 07:00 WIB

8 Kebiasaan yang Bisa Membuat Anak Gampang Sakit, Kurang Bersih hingga Stres

Stres dapat melemahkan sistem kekebalan tubuh anak-anak, membuat mereka lebih rentan terhadap penyakit.
Ilustrasi. Bermain. Ketahui Kebiasaan yang Bisa Membuat Anak Gampang Sakit Sumber : Freepik/@jcomp