Satgas Covid-19 Kabupaten Sukabumi Datangi Perusahaan di Cicurug Sukabumi

Jumat 15 Mei 2020, 12:10 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Sukabumi melakukan pengecekan terkait penerapan protokol Covid-19 di perusahaan yang berada di Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, Jumat (15/5/2020).

BACA JUGA: Dukung Kinerja Jurnalis, PT. Amerta Indah Otsuka Tebar Minuman Isotonik di Sukabumi

Ketua Gugus TugaS Covid-19 Kabupaten Sukabumi, Iyos Somantri mengatakan, pengecekan ini dilakukan pada dua perusahaan, antara lain PT Amerta Indah Otsuka dan PT Youngjin Javasuka Garment. 

"Kondisi perusahaan PT Amerta Indah Otsuka sudah menerapkan protokol kesehatan yang  sangat optimal," ujarnya kepada sukabumiupdate.com, di sela anjangsana.

BACA JUGA: Otsuka Kirim Oronamin C Untuk Paramedis, di Sukabumi Ini Titiknya

Selain protokol kesehatan yang baik, lanjut Iyos, perusahaan tersebut juga telah menerapkan aturan dan implementasinya, sehingga penangan Covid-19 seperti ini dapat dicontoh perusahaan-perusahaan lain.

"Penanganan seperti ini saya rasa dapat meminimalisir atau memutus mata rantai penyebaran Covid-19, khususnya di lingkungan perusahaan," katanya.

Pemaparan pihak perusahaan terkait penanganan Covid-19, Jumat (15/5/2020). | Sumber Foto: Syahrul Himawan

Sementara itu, PT Youngjin Javasuka Garment dikabarkan akan melakukan rapid test pada buruhnya secara massal. Hal itu merupakan salah satu penerapan dari Juknis Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Kabupaten Sukabumi.

"Saya berharap perusahaan ikut melakukan arahan dari PSBB salah satunya mengurangi karyawan dan lakukan rapid test mandiri. Sementara untuk PT Youngjin Javasuka Garment, akan segera melakukan rapid test," tandas Iyos.

BACA JUGA: Amerta Indah Otsuka Dorong Budaya Hidup Sehat Pada Kader Posyandu di Kabupaten Sukabumi

Plan Director PT Amerta Indah Otsuka, Miftahul Jauhari mengatakan, yang menjadi inti dalam penanganan Covid-19 adalah perusahaan menerapkan zonasi pada setiap karyawannya agar tidak terjadi cross contact.

"Untuk meeting kita dengan teleconference. Dari mulai gate (gerbang) saja kita lakukan seleksi sehingga karyawan yang sakit dapat isolasi mandiri di rumah," pungkasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Bola16 April 2024, 12:30 WIB

Prediksi Liga 1 Persebaya Surabaya vs Dewa United: H2H, Susunan Pemain dan Skor Akhir

Persebaya akan saling bentrok dengan Dewa United dalam lanjutan Liga 1 pekan ke-31.
Persebaya akan saling bentrok dengan Dewa United dalam lanjutan Liga 1 pekan ke-31. (Sumber : X@persebayaupdate@dewaunitedfc_).
Sukabumi16 April 2024, 12:05 WIB

Kerja Setelah Cuti Lebaran, Pj Wali Kota Sukabumi Soroti Kedisiplinan ASN

Kusmana menyoroti kedisiplinan ASN, terutama kehadiran pada hari pertama bekerja.
Foto bersama setelah apel di Balai Kota Sukabumi pada Selasa (16/4/2024). | Foto: Website Pemkot Sukabumi
Life16 April 2024, 12:00 WIB

8 Kebiasaan yang Bisa Membuat Orang Lain Kecewa Pada Kita

Tidak memenuhi kewajiban atau menghindari tanggung jawab dapat menyebabkan kekecewaan pada orang lain.
Ilustrasi. Cuek. Kebiasaan yang Bisa Membuat Orang Lain Kecewa Pada Kita (Sumber : Freepik/@lookstudio)
Sukabumi16 April 2024, 11:30 WIB

Lahirkan Anak Laki-laki, Ibu Hamil yang Terjebak Macet Lebaran di Palabuhanratu Sukabumi

Ketika itu mobil bak terbuka yang ditumpangi Sumarni terjebak kemacetan lebaran.
(Foto Ilustrasi) Sumarni (31 tahun) melahirkan anak laki-lakinya dengan selamat di RSUD Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Pexels.com/@Rene Asmussen
Sehat16 April 2024, 11:30 WIB

6 Rekomendasi Makanan Kaya Nutrisi Agar Luka Operasi Cepat Kering

Berikut Beberapa Rekomendasi Makanan Kaya Nutrisi Agar Luka Operasi Cepat Kering. Yuk, Konsumsi Segera!
Ilustrasi. Makan Sehat. Nutrisi Penting Agar Luka Operasi Cepat Kering (Sumber : Pexels/KarolinaG)
Keuangan16 April 2024, 11:06 WIB

34 Binaan Dinsos, Pemkot Sukabumi Salurkan Hibah Miliaran untuk 123 Lembaga

Bantuan ini bentuk dukungan agar setiap organisasi bisa melaksanakan program.
Foto bersama setelah kegiatan penyerahan hibah oleh Pemkot Sukabumi pada 3 April 2024 di Balai Kota. | Foto: Website Pemkot Sukabumi
Life16 April 2024, 11:00 WIB

9 Cara Menjadi Ayah yang Baik untuk Anak Laki-laki dan Perempuan

Menjadi seorang ayah yang baik adalah sebuah tanggung jawab besar dan mulia.
Ilustrasi - Menjadi seorang ayah yang baik adalah sebuah tanggung jawab besar dan mulia. (Sumber : Freepik.com/@artursafronovvvv).
Sukabumi16 April 2024, 10:46 WIB

Lewat Talkshow, DPUTR Sosialisasikan Layanan Tata Ruang di Kota Sukabumi

SKRK merupakan dokumen yang diperlukan sebagai landasan untuk menerbitkan PBG.
Pejabat atau pegawai DPUTR Kota Sukabumi saat hadir dalam talkshow Radio Swara Perintis pada 2 April 2024. | Foto: Website Pemkot Sukabumi
Sehat16 April 2024, 10:30 WIB

7 Rekomendasi Buah-buahan Saat Sakit Tenggorokan, Pilih yang Banyak Mengandung Air

Pastikan untuk memilih buah-buahan yang lembut dan tidak terlalu asam jika tenggorokan Anda sangat sensitif.
Ilustrasi. Rekomendasi Buah-buahan Saat Sakit Tenggorokan. (Sumber : Pexels/JaneTrangDoan)
Keuangan16 April 2024, 10:27 WIB

Tahun Kemarin Rp 1,1 Miliar, BPR Jampangkulon Sukabumi Kembali Buka Tahara

Saat ini nasabah Tahara belum ada yang membuka kembali tabungannya.
Pegawai Perumda BPR Sukabumi Cabang Jampangkulon di kantornya. | Foto: Istimewa