Tiga IKM Berprestasi Mendapatkan Penghargaan Sukabumi Award 2019

Rabu 11 September 2019, 09:10 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Bupati Sukabumi Marwan Hamami memberikan penghargaan Sukabumi Award 2019 kepada sejumlah pelaku Industri Kecil Menengah (IKM) berprestasi. Penghargaan tersebut diberikan dalam rangkaian hari jadi Kabupaten Sukabumi ke-149, di aula Setda Palabuhanratu, Rabu (11/9/2019).

BACA JUGA: DPESDM Fasilitasi Desain dan Cetak Kemasan 22 IKM Sukabumi

Kepala Dinas Perindustrian dan Energi Sumber Daya Mineral (DPESDM) Kabupaten Sukabumi, Aam Ammar Halim mengatakan penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi pemerintah daerah terhadap insan IKM di Kabupaten Sukabumi.

"Penghargaan ini untuk meningkatkan citra IKM, sekaligus memberikan motivasi bagi IKM di Kabupaten Sukabumi untuk berkarya lebih baik," kata Aam.

Menurut Aam, ada tiga IKM yang mendapatkan Sukabumi Award, diantaranya IKM Abah Asep dari Kecamatan Waluran, IKM Saluyu dari Kecamatan Sukaraja, dan IKM Pirocoffe dari Kecamatan Cicantayan.

"Pemberian penghargaan bagi IKM ini masing-masing dengan pertimbangan, yakni aspek pioner inovasi produk hanjeli untuk IKM Abah Asep, aspek wirausaha muda penerima anugrah prakarsa Jawa Barat untuk IKM Pirocofee, dan aspek juara nasional pengolahan ikan untuk IKM Saluyu," terangnya. 

BACA JUGA: DPESDM Kabupaten Sukabumi Persiapkan IKM Survive Hadapi Isu Pembangunan

Menurut Aam, pemerintah daerah menilai IKM di Kabupaten Sukabumi telah mengalami banyak perkembangan, terutama dalam hal legalitas produk, kemasan, pemasaran berbasis e-commerce, pemberdayaan masyarakat sekitar IKM dan memberikan kesejahteraan bagi pemiliknya, sehingga diharapkan IKM di Kabupaten Sukabumi semakin maju dan setara IKM-IKM di kota besar.

"Para penerima penghargaan adalah IKM-IKM yang memberikan kontribusi lebih dari seharusnya, demi kemajuan ekonomi masyarakat dan mengharumkan Kabupaten Sukabumi," tandasnya.

Sementara itu, Bupati Sukabumi Marwan Hamami dalam sambutannya menekankan pentingnya mendorong IKM untuk mampu memposisikan sebagai tuan rumah di Kabupaten Sukabumi

"Kita akan bersinergi dengan seluruh stakeholder baik swasta maupun pemerintah, dalam membentuk dan membangun kekuatan IKM di Kabupaten Sukabumi untuk menghadapi revolusi indutri 4.0," paparnya.

Kedepan IKM yang lain juga, kata Marwan akan terus dibina sesuai kebutuhannya, baik itu dalam bentuk vokasi berwirausaha, fasilitasi legalitas, kemasan, dan mendorong IKM memasarkan melalui e-commerce.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Life24 April 2024, 13:12 WIB

Jadilah Teladan, Berikut 10 Strategi Peraturan di Rumah Agar Lebih Efektif bagi Anak

Meskipun setiap orang tua menerapkan peraturan yang berbeda-beda, namun sangat penting memiliki aturan rumah agar anak lebih disiplin dan tanggung jawab.
Ilustrasi menerapkan strategi peraturan rumah. | Foto: Freepik
Life24 April 2024, 13:00 WIB

10 Ciri Anak Mengalami Stres Karena Pikirannya Tidak Tenang

Ayah Bunda Yuk Kenali Sederet Ciri Anak Mengalami Stres Karena Pikirannya Tidak Tenang.
Ilustrasi. Ciri Anak Mengalami Stres Karena Pikirannya Tidak Tenang (Sumber : Freepik/@freepik)
Bola24 April 2024, 12:00 WIB

Prediksi Persebaya Surabaya vs Bali United di Liga 1: Susunan Pemain, H2H dan Skor Akhir

Persebaya akan melawan Bali United di Liga 1 2023/2024 pekan ke-33 sore ini.
Persebaya akan melawan Bali United di Liga 1 2023/2024 pekan ke-33 sore ini. (Sumber : X@persebayaupdate/@BaliUtd).
Life24 April 2024, 11:40 WIB

Perhatian Positif Bisa Kurangi Masalah Perilaku, Terapkan 3 Tips Ini untuk Bantu Anak

Memiliki hubungan yang sehat dan positif dengan anak dapat membantu mengurangi masalah perilaku dan mempererat hubungan orang tua dan anak.
Ilustrasi perhatian positif dapat mengurangi masalah perilaku pada anak. | Foto: Freepik
Sukabumi Memilih24 April 2024, 11:29 WIB

Belum Ditambah dari Jabar, Pilkada 2024 Kota Sukabumi akan Habiskan Rp 25 Miliar

Anggaran Rp 25 miliar ini muncul setelah perampingan dari pengajuan Rp 37 miliar.
(Foto Ilustrasi) KPU menyebut pilkada serentak tahun 2024 di Kota Sukabumi akan menyerap anggaran sekitar Rp 25 miliar. | Foto: Istimewa
Sukabumi Memilih24 April 2024, 11:08 WIB

Anggaran Pilkada Kota Sukabumi Capai Rp25 Miliar

Ketua KPU Kota Sukabumi Imam Sutrisno mengatakan anggaran sebesar Rp25 miliar itu muncul setelah melalui proses perampingan anggaran.
Ketua KPU Kota Sukabumi saat diwawancarai pada Selasa (23/4/2024). (Sumber : SU/Asep Awaludin)
Life24 April 2024, 11:01 WIB

Beri Pujian, Terapkan 8 Cara Mendisiplinkan Anak Tanpa Memukul

Memukul sering dilakukan oleh banyak orang tua, karena menurut mereka hal ini efektif untuk mendisiplinkan anak. Padahal, hal ini memiliki efek negatif jangka panjang pada diri anak.
Ilustrasi mendisiplinkan anak tanpa memukul. | Foto: Freepik
Life24 April 2024, 11:00 WIB

Melihat Dirimu Apa Adanya, 10 Ciri Si Dia Ternyata adalah Jodoh Sejatimu

Jodoh adalah seseorang yang akan menemani kita dalam suka dan duka, menjadi partner hidup, dan membangun keluarga bersama.
Ilustrasi - Jodoh adalah seseorang yang akan menemani kita dalam suka dan duka, menjadi partner hidup, dan membangun keluarga bersama. (Sumber : Freepik.com/@marymarkevich)
Sukabumi24 April 2024, 10:52 WIB

Selamat! 66 Siswa Dapat Beasiswa Wali Kota Sukabumi di Universitas Nusa Putra

Calon mahasiswa peraih beasiswa ini merupakan hasil seleksi dari ratusan peserta.
Pemerintah Kota Sukabumi bekerja sama dengan Universitas Nusa Putra memberikan beasiswa kepada 66 siswa. | Foto: Universitas Nusa Putra
Life24 April 2024, 10:31 WIB

6 Cara Mendisiplinkan Anak Tanpa Membentak, Salah Satunya Tetapkan Aturan yang Jelas

Ketika sering membentak atau mengomel anak, maka mereka akan menangkap bahwa hal itu boleh dilakukan kepada orang lain. Ada cara lain untuk mendisiplinkan anak tanpa perlu membentak.
Ilustrasi mendisiplinkan anak tanpa membentak. | Foto: Pexels.com/@Monstera Production