SUKABUMIUPDATE.com - Bukan hanya nelayan Palabuhanratu saja yang merasakan musim ikan lisong, para nelayan Ciemas pun merasakan hal serupa. Dua hari ini, nelayan Ciemas mendapat banyak tangkapan ikan lisong.
"Banjir ikan lisong baru dua hari kemarin dan sekarang," kata Moedrika AP, warga Desa Ciwaru, kepada sukabumiupdate.com, Jumat (28/6/2019).
BACA JUGA: Tidak Hanya Ikan Lisong, Nelayan Palabuhanratu Siap-siap Panen Tuna
Menurut dia, ikan Lisong tersebut merupakan tangkapan nelayan dari perahu pagang di Pantai Palangpang Desa Ciwaru, Pantai Cikadal Desa Mandrajaya dan Pantai Cilegok Desa Girimukti. Hasil tangkapan para nelayan ini seluruhnya di bawa ke TPI Ciwaru.
Kalau lagi musim ikan lisong, satu perahu pagang bisa menghasilkan 30 keranjang dengan rata-rata berat satu keranjang 25 kilogram.
"Harganya ikan Lisong berkisar Rp 7500 per kilogram namun tergantung kualitasnya juga," pungkasnya.