Tunanetra Tak Dapat Mengakses Informasi Tertulis Tentang Corona

Senin 30 Maret 2020, 14:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Seruan pemerintah pusat maupun pemerintah daerah tentang pencegahan dan pengendalian virus corona masih sulit diakses penyandang disabilitas. Dilansir dari tempo.co, informasi visual tidak menyediakan juru bahasa isyarat dan pedoman tertulis mengenai penanganan wabah corona banyak yang tidak dapat diakses pembaca layar untuk tunanetra.

"Sayangnya semua informasi disampaikan dalam dokumen berbentuk gambar hasil pemindaian dokumen asli, seperti surat edaran, poster, kertas, dan flyer," ujar Ketua Persatuan Tunanetra Indonesia atau Pertuni, Aria Indrawati dalam pernyataan yang disampaikan pada Minggu 22 Maret 2020.

Perlu diketahui, program pembaca layar yang biasa digunakan tunanetra untuk membaca teks hanya akan menyebut kata "gambar" tanpa membaca tulisan di dalam dokumen. Sebab itu, penyebaran informasi dalam bentuk pemindaian tidak dapat terakses oleh penyandang disabilitas netra.

"Tunanetra masih harus mencari bantuan non-tunanetra untuk membacakan isi edaran yang berisi informasi penting," kata Aria. Padahal Persatuan Tunanetra Dunia atau World Blind Union telah mengeluarkan pernyataan publik berupa peringatan dan imbauan kepada pemerintah di negara seluruh dunia agar semua informasi mengenai COVID-19 harus dapat diakses oleh semua orang.

Dalam keterangan tertulis yang disampaikan pada Minggu, 22 Maret 2020, Ketua Tim Pakar Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19, Wiku Adisasmito mengatakan para pakar dalam tim gugus tugas percepatan penanganan wabah corona telah merumuskan sejumlah pedoman pencegan untuk masyarakat serta penanganan medis di beberapa fasilitas kesehatan. Salah satunya pedoman komunikasi informasi serta edukasi masyarakat tanpa tatap muka.

Melalui pedoman ini, kelompok difabel berharap mendapatkan edukasi dan informasi yang jelas serta dapat terakses dengan baik. "Pertuni mengingatkan kembali kepada semua pihak yang memberikan informasi kepada masyarakat tentang virus corona menyadari bahwa orang yang membutuhkan informasi tersebut beragam, bukan seragam," kata Aria.

 

Sumber : tempo.co

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life19 April 2024, 10:00 WIB

Kesehatan Mental Terganggu, 11 Ciri Orang yang Memiliki Luka Batin Dalam Hidupnya

Luka batin adalah bekas luka emosional yang tertanam dalam diri seseorang akibat pengalaman menyakitkan di masa lalu.
Ilustrasi - Luka batin adalah bekas luka emosional yang tertanam dalam diri seseorang akibat pengalaman menyakitkan di masa lalu.  (Sumber : unplash/@Danie Franco)
Inspirasi19 April 2024, 09:30 WIB

8 Panduan Sederhana untuk Bisnis Online Pemula, Jangan Lupa Riset Pasar!

Bisnis online dapat dijalankan dengan cara membuat toko online, memasarkan produk melalui marketplace, atau menawarkan jasa melalui situs web atau platform online lainnya.
Ilustrasi. Bisnis online. Sumber : pixabay/janeb13
Sehat19 April 2024, 09:00 WIB

Menurunkan Gula Darah Secara Alami, 7 Langkah Ubah Pola Makan dan Gaya Hidup

Sebaiknya Anda menghindari hal ini dengan melakukan beberapa perubahan gaya hidup sehat untuk menurunkan gula darah.
Ilustrasi. Sebaiknya Anda menghindari hal ini dengan melakukan beberapa perubahan gaya hidup sehat untuk menurunkan gula darah. Sumber: Freepik/freepik
DPRD Kab. Sukabumi19 April 2024, 08:38 WIB

DPRD Minta DLH Pikirkan Solusi Soal Masalah Sampah di Sagaranten Sukabumi

Menurut Budi, masalah sampah bukan hanya terjadi di Kecamatan Sagaranten.
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali. | Foto: SU
Life19 April 2024, 08:19 WIB

Cukup 4 Bahan, Asam Urat Minggat! Yuk Bikin Minuman Herbal Ala Zaidul Akbar

Asam urat memiliki gejala yang membuat persendian nyeri saat kambuh.
Resep minuman herbal cuma 4 bahan untuk atasi asam urat ala Zaidul Akbar. | Foto: Freepik.com/8foto
Life19 April 2024, 08:12 WIB

Asam Urat Kambuh Setelah Lebaran? Bikin Minuman Herbal Sederhana Ala Zaidul Akbar Ini

Penyakit asam urat yang kambuh setelah lebaran pasti membuat Anda tidak nyaman dan tubuh terasa tidak enak.
Resep minuman herbal sederhana ala Zaidul Akbar yang dapat meredakan asam urat saat kambuh. | Foto: Freepik.com/jcomp
Sehat19 April 2024, 08:00 WIB

6 Jenis Makanan yang Sebaiknya Tidak Dikonsumsi Penderita Gula Darah

Sobat Sehat Merapat! Yuk, Ketahui Apa Saja Jenis Makanan yang Sebaiknya Tidak Dikonsumsi Berlebihan oleh Penderita Gula Darah.
Bola Sarden. Olahan Ikan. | Contoh Makanan yang Sebaiknya Tidak Dikonsumsi Berlebihan oleh Penderita Gula Darah. Foto: YouTube/MamaSuka Indonesia
Life19 April 2024, 07:00 WIB

10 Gaya Hidup Sehat yang Bisa Membantu Menurunkan Gula Darah

Yuk Lakukan Gaya Hidup Sehat yang Bisa Membantu Menurunkan Gula Darah Ini!
Ilustrasi. Gaya Hidup Sehat yang Bisa Membantu Menurunkan Gula Darah. (Sumber : Pexels/JaneTrangDoan)
Food & Travel19 April 2024, 06:00 WIB

Cara Membuat Air Rebusan Jambu Biji untuk Menurunkan Gula Darah, Ini 8 Langkahnya!

Daun jambu biji juga mengandung senyawa-senyawa aktif seperti flavonoid dan tanin yang memiliki sifat antioksidan dan antiinflamasi. Beberapa orang juga mengonsumsi teh atau ekstrak daun jambu biji untuk mendukung kesehatan secara umum.
Ilustrasi. Cara Membuat Air Rebusan Jambu Biji untuk Menurunkan Gula Darah, Ikuti Langkah-Langkahnya! (Sumber : Instagram/@parboaboa)
Science19 April 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 19 April 2024, Termasuk Wilayah Sukabumi, Cianjur dan Bogor

Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Jumat 18 April 2024.
Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Jumat 18 April 2024. (Sumber : Freepik/@wirestock)