Video Viral Perempuan di Masjid Sentul City, Keluarga Minta Maaf

Senin 01 Juli 2019, 08:05 WIB

SUKABUMIUPDATE.com -  Keluarga SM, wanita yang marah-marah di masjid menyampaikan permintaan maaf atas kejadian yang viral di medsos itu. Melalui akun instagram @christian_joshuapale, keluarga menjelaskan bahwa SM menderita penyakit kejiwaan sehingga berperilaku di luar kewajaran.

 “Kami minta maaf kepada semua orang dan pihak yang tersakiti baik jasmani maupun rohani oleh salah seorang keluarga kami,” tulis akun tersebut, Senin 1 Juli 2019.

Akun tersebut menyebut pihak keluarga maupun SM tidak memiliki maksud sedikitpun untuk menyakiti perasaan baik jemaah Masjid Al-munawaroh di Sentul City maupun masyarakat muslim.

“Beliau bertingkah seperti itu karena beliau mempunyai penyakit jiwa yakni schizophrenia paranoia, di mana penyakit tersebut membuat beliau merasa selalu diikuti dan dijahati oleh pihak tertentu yang bahkan beliau tidak bisa jelaskan,” tulis keluarga SM.

Pihak keluarga mengaku telah membawa SM ke psikiater, namun SM membuang obat yang wajib dikonsumsi.

“Kami juga kesusahan mencari orang/suster yang dapat menjaga beliau. Kami tidak ada pikiran untuk menghina siapapun, tidak peduli ras, suku, agama dan lain-lainnya. Kami minta maaf terutama kepada masyarakat muslim yang kiranya tersakiti oleh kejadian ini dan kepada masyarakat semua. Kejadian ini sudah ditangani oleh polres setempat,” kata keluarga.

Permintaan maaf tersebut disebarkan juga melalui akun twitter @p3nj3l4j4h dan telah retweet oleh 156 orang dan disukai 256 orang.

Kapolres Bogor Ajun Komisaris Besar Andy M Dicky mengatakan, berdasarkan hasil pemeriksaan SM memang mengalami gangguan kejiwaan.

“Itu ditunjukkan dengan bukti rekam medis di dua rumah sakit. Tapi kita memastikan dengan membawa SM ke RS Kramat Jati dinihari tadi, untuk dilakukan observasi termasuk dokter yang pernah menangani yang bersangkutan untuk ditanyai,” kata Dicky di Polres Bogor, Senin 1 Juli 2019.

Dicky mengatakan, saat diberikan pertanyaan oleh pihak penyidik pun, SM tidak memberikan keterangan secara konsisten sehingga membingungkan pihak penyidik.“Sulit diperiksa, emosinya meluap dan histeris juga tidak memberikan keterangan secara konsisten,” kata Dicky.

Dicky mengatakan, pihaknya pun sudah memintai keterangan dari suami SM dan membenarkan jika SM memiliki gangguan kejiwaan. “Jika tidak terbukti adanya penyakit kejiwaan, kita sudah menyiapkan dengan Pasal 156 KUHP tentang penistaan agama dengan ancaman di atas 5 tahun,” kata Dicky.

Sebelumnya, sebuah video viral beredar di media sosial twitter berisi seorang wanita sedang marah-marah sambil membawa anjing di dalam sebuah masjid di kawasan Sentul City, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Minggu 30 Juni 2019.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Motor25 April 2024, 11:00 WIB

8 Dampak yang Terjadi Apabila Motor Jarang Dipanaskan, Yuk Kenali!

Jarang memanaskan motor dapat menimbulkan beberapa dampak negatif.
Jarang memanaskan motor  dapat menimbulkan beberapa dampak negatif. | (Sumber : Freepik.com/@ pressfoto)
Sukabumi25 April 2024, 10:55 WIB

Sempat DPO, Bos Investasi Bodong Senilai Rp 5 Miliar di Sukabumi Serahkan Diri

H selaku direktur dan pemilik CV AAP merupakan oknum wartawan.
H (43 tahun) saat diperiksa di Mapolres Sukabumi Kota, Rabu, 24 April 2024. | Foto: Humas Polres Sukabumi Kota
Sehat25 April 2024, 10:30 WIB

Menyembuhkan Asam Urat Secara Alami dengan 8 Gaya Hidup Sehat

Penting untuk diingat bahwa sebaiknya konsultasikan dengan dokter sebelum memulai atau mengubah regimen pengobatan asam urat, terutama jika Anda memiliki kondisi kesehatan yang mendasarinya atau sedang mengonsumsi obat-obatan lain.
Ilustrasi. Untuk Menyembuhkan Asam Urat Secara Alami Yuk Terapkan Cara Pola Hidup Sehat. | Foto: Freepik/@freepik
Life25 April 2024, 10:00 WIB

Bersyukur, 10 Kebiasaan Kecil yang Membuat Kamu Bisa Hidup Lebih Bahagia

Dengan mempraktikkan kebiasaan-kebiasaan kecil ini, kamu dapat meningkatkan kebahagiaan dan menjalani hidup yang lebih memuaskan.
Ilustrasi - Dengan mempraktikkan kebiasaan-kebiasaan kecil ini, Anda dapat meningkatkan kebahagiaan dan menjalani hidup yang lebih memuaskan. (Sumber : Freepik.com/jcomp)
Sukabumi25 April 2024, 09:43 WIB

28 Tahun Otda: Kota Sukabumi Komitmen Soal Ekonomi Hijau dan Lingkungan Sehat

Otonomi daerah adalah upaya desentralisasi kekuasaan kepada pemerintah daerah.
Sekda Kota Sukabumi Dida Sembada memimpin apel memperingati Hari Otda ke-28 di halaman Setda Kota Sukabumi, Kamis (25/4/2024). | Foto: Dokpim Kota Sukabumi
Inspirasi25 April 2024, 09:31 WIB

Lowongan Kerja Lulusan S1 di Bekasi, Syarat: Bisa Bahasa Inggris Dasar

Jobseeker Yuk Cek Lowongan Kerja Lulusan S1 di Bekasi, Salah Satu Syaratnya adalah Bisa Bahasa Inggris Dasar.
Ilustrasi. Wawancara. Lowongan Kerja Lulusan S1 di Bekasi, Syarat: Bisa Bahasa Inggris Dasar (Sumber : Pexels/EdmondDantes)
Nasional25 April 2024, 09:03 WIB

Menunggu Prabowo-Gibran Dilantik, Begini Aturan Pasang Foto Presiden dan Wapres

Foto presiden dan wakil presiden sering dipasang di berbagai instansi dan kantor.
Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. | Foto: Instagram/Prabowo Subianto
Sehat25 April 2024, 09:00 WIB

Mengenal 6 Manfaat Lidah Buaya untuk Kesehatan, Bisa untuk Menyembuhkan Luka!

Manfaat Lidah Buaya untuk Kesehatan yang jarang orang ketahui.
Ilustrasi - Manfaat Lidah Buaya untuk Kesehatan yang jarang orang ketahui.(Sumber : Freepik.com/@Racool_studio)
Keuangan25 April 2024, 08:21 WIB

Daftar Lengkap 537 Pinjol Ilegal Terbaru yang Diblokir Satgas Pasti

Satgas Pasti mengimbau masyarakat untuk selalu waspada dan berhati-hati.
(Foto Ilustrasi) Satgas Pasti memblokir 537 entitas pinjol ilegal di sejumlah situs dan aplikasi. | Foto: Istimewa
Sehat25 April 2024, 08:00 WIB

10 Rekomendasi Asupan Sehat untuk Mengatasi Serangan Asam Urat

Berikut Rekomendasi Asupan Sehat untuk Mengatasi Serangan Asam Urat. Yuk Coba Konsumsi!
Ilustrasi. Minyak Zaitun. Rekomendasi Asupan Sehat untuk Mengatasi Serangan Asam Urat (Sumber : pixabay.com/@SteveBuissinne)