2,7 Kilogram Narkoba di Pembalut dan Bra Gagal Diselundupkan

Kamis 12 April 2018, 13:37 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Penyelundupan narkoba dengan modus menggunakan pembalut wanita kembali digagalkan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta. Sebanyak 2.656 gram alias sekitar 2,7 kilogram methamphetamine atau sabu disita petugas dari dua penumpang wanita warga Malaysia, yaitu SH, 35 tahun, dan EF (43).

"Serbuk putih sabu ditemukan di dalam pembalut dan pakaian dalam yang dikenakan mereka," kata Kepala Kantor Pelayanan Utama Bea dan Cukai Bandara Soekarno-Hatta, Erwin Situmorang melalui keterangan tertulis hari ini, Kamis, 12 April 2018.

Menurut Erwin, pengungkapan penyelundupan narkotika ini yang bermula dari analisa petugas Bea Cukai terhadap data penumpang pesawat Air Asia AK 380 rute Kuala Lumpur Jakarta pada Sabtu, 24 Maret 2018.

Dari pengamatan tersebut petugas melakukan pemeriksaan badan terhadap kedua penumpang tersebut. Dari berat total 2.656 gram, 1.346 gram disembunyikan dalam dua pembalut wanita dan 1.310 gram dalam dua bra yang dikenakan oleh kedua orang tersangka.

Pada hari yang sama, petugas berkoordinasi dengan Kepolisian Resor Bandara Soekarno-Hatta untuk melakukan controlled delivery. Menurut keterangan tersangka, mereka diperintahkan mengantarkan paket sabu itu ke sebuah apartemen di Jakarta Selatan.

Esok harinya, tim menangkap seorang wanita berinisial GR (31), warga Malaysia, yang datang ke lokasi tersebut untuk menemui kedua tersangka.

"la mengaku sebagai perpanjangan tangan pengendali yang berdomisili di Malaysia," ujar Erwin.

Di bawah pengawasan petugas, komunikasi antara GR dan pengendali terus dilakukan. Pada Senin, 26 Maret 2018, tim gabungan menangkap seorang wanita lain berinisial KJ (32), warga Indonesia, yang hendak mengambil paket dari GR.

Tim pun mendapatkan barang bukti tambahan berupa methamphetamine seberat 171.64 gram serta 2 butir pil ekstasi di tempat tinggal KJ, kawasan Bogor.

Selasa 27 Maret, petugas kembali menangkap empat tersangka lain, yaitu FH (27), B alias A (50), serta R (32) sebagai penerima paket shabu, dan P (21) rekan R.

Sebelumnya, Bea dan Cukai Soekarno-Hatta bersama Polres Bandara Soekarno-Hatta menggagalkan penyelundupan sabu oleh jaringan Malaysia-Indonesia.

Penyelundupan narkoba dari Malaysia tersebut terungkap berkat hasil analisa bersama polisi dan Bea Cukai atas data manifes penumpang pesawat KLM Royal Dutch KL 809 rute Kuala Lumpur-Jakarta, pada Minggu, 4 Maret 2018.

Narkoba jenis sabu sebanyak 662 gram tersebut dibawa oleh ibu dan anak wanitanya warga Indonesia, RC (40) dan No (20), dengan cara dimasukkannya ke dalam pembalut wanita yang mereka kenakan.

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Inspirasi27 April 2024, 11:00 WIB

Lowongan Kerja Administrasi Minimal Lulusan SMA dengan Lokasi Penempatan di Kota Bandung

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Administrasi dengan Lokasi Penempatan di Kota Bandung. | (Sumber : Freepik.com/jcomp)
Sukabumi27 April 2024, 10:32 WIB

435 Kasus DBD Tercatat di Kota Sukabumi pada Triwulan Pertama 2024

Periode triwulan pertama 2024, sebanyak 132 pasien berasal dari usia 5-14 tahun.
(Foto Ilustrasi) Dinkes Kota Sukabumi merilis data terbaru kasus DBD selama Januari hingga Maret 2024. | Foto: Pixabay
Life27 April 2024, 10:30 WIB

Stres dan Kecemasan, 5 Penyebab Susah  Tidur  yang Harus Anda Diwaspadai

Stres dan kecemasan adalah salah satu faktor utama yang menjadi penyebab orang susah tidur.
Ilustrasi - Stres dan kecemasan adalah salah satu faktor utama yang menjadi penyebab orang susah tidur. | (Sumber : Freepik.com/@DCStudio)
Sukabumi Memilih27 April 2024, 10:15 WIB

Didukung Golkar Gerindra dan PPP, Asjap Percaya Diri Maju di Pilkada Sukabumi

Asjap mengaku bahagia dan percaya diri atas kepercayaan yang didapatnya.
Asjap setelah acara deklarasi koalisi di Grand Sulanjana, Jalan Salabintana, Kecamatan/Kabupaten Sukabumi, Jumat, 26 April 2024. | Foto: SU/Asep Awaludin
Life27 April 2024, 10:00 WIB

9 Alasan Mengapa Semakin Dewasa Kamu Pasti Merasa Kesepian

Ada beberapa alasan yang menunjukan seseorang mengalami kesepian dalam hidupnya.
Ilustrasi - Ada beberapa alasan yang menunjukan seseorang mengalami kesepian dalam hidupnya. (Sumber : pexels.com/mikoto.raw Photographer).
Life27 April 2024, 09:30 WIB

5 Manfaat Bangun Subuh Bagi Mental dan Fisik, Nomor 3 Bisa Anda Rasakan Sendiri

Secara umum, bangun subuh memiliki banyak manfaat bagi kesehatan fisik, mental, dan spiritual.
Secara umum, bangun subuh memiliki banyak manfaat bagi kesehatan fisik, mental, dan spiritual.| Sumber: Freepik.com (jcomp)
Sehat27 April 2024, 09:00 WIB

Cara Membuat Teh Serai yang Kaya Antioksidan untuk Mengontrol Tekanan Darah Tinggi

Teh serai menyimpan beragam manfaat kesehatan bagi tubuh manusia.
Ilustrasi - Teh serai menyimpan beragam manfaat kesehatan bagi tubuh manusia. (Sumber : Freepik.com/jcomp).
Sehat27 April 2024, 08:45 WIB

5 Manfaat Kesehatan Teh Hijau untuk Program Diet yang Jarang Diketahui

Teh hijau juga dikenal memiliki beragam manfaat untuk kesehatan tubuh seperti mendukung penurunan berat badan.
Ilustrasi - Teh hijau juga dikenal memiliki beragam manfaat untuk kesehatan tubuh seperti mendukung penurunan berat badan. (Sumber : Pixabay.com/arum33).
Inspirasi27 April 2024, 08:12 WIB

LW Doa Bangsa Sosialisasikan Wakaf dalam Acara Temu Rembug PPPH Kabupaten Kuningan

Edukasi Wakaf Indonesia (EWI) melakukan kunjungan silaturahmi sekaligus temu rembug dengan calon pengurus LPPPH EWI kabupaten Kuningan
Edukasi Wakaf Indonesia (EWI) melakukan kunjungan silaturahmi sekaligus temu rembug dengan calon pengurus LPPPH EWI kabupaten Kuningan (Sumber : Istimewa).
Sehat27 April 2024, 08:00 WIB

6 Rekomendasi Makanan Mengandung Omega 3 untuk Kecerdasan Anak

Berikut Rekomendasi Makanan Mengandung Omega 3 untuk Mendukung Kecerdasan Anak. Ayah Bunda Yuk Simak!
Frittata, Olahan Telur. Rekomendasi Makanan Mengandung Omega 3 untuk Kecerdasan Anak (Sumber : via tastyfitnessrecipes)