Surat DPP Diperlihatkan, Partai Golkar Usung Herman-Tb Mulyana di Pilkada Cianjur

Senin 13 Juli 2020, 10:25 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Partai Golkar resmi mengusung pasangan Herman Suherman-Tb Mulyana Syahrudin di Pilkada Kabupaten Cianjur 2020. Kepastian jadi pengusung terjadi setelah penyerahan surat rekomendasi dari DPP Partai Golkar yang digelar di rumah warga di Kampung Bojongloa, Desa Kertaraharja, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Cianjur, Senin (13/7/2020).

Surat rekomendasi diserahkan langsung Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat, Ade Barkah Surahman kepada Herman Suherman dan Tb Mulyana.

BACA JUGA: PPP Gerak Cepat, di Pilkada Cianjur Usung Duet Herman-TB Mulyana

Partai Golkar memberikan kado paling indah bagi masyarakat Cianjur, kadonya rekomendasi 12 Juli mengusung Herman Suherman-Tb Mulyana Syahrudin untuk maju di pilkada akan datang. Semoga seluruh jajaran pengurus Partai Golkar di tingkat kabupaten, kecamatan, dan desa agar mendukung. Semua kader Golkar tetap kompak, tidak boleh ada satupun keluar dari jalur partai,” tegas Ade Barkah.

Kang AB sapaan akrab Ade Barkah mengaku mempertaruhkan karir politiknya sebagai Ketua Partai Golkar Jawa Barat dan Wakil Ketua DPRD Jawa Barat, bahwa BHS-M harus menang di Pilkada Cianjur.

BACA JUGA: Ini SK-nya! PAN Resmi Usung Herman - Tb Mulyana di Pilkada Cianjur

“Ketua Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG), Ishfan Taufik Munggaran, saya tugaskan secara khusus galang pemilih milenial,” ujarnya.

Sementara itu Herman Suherman mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kepercayaan Partai Golkar untuk mengusung Herman-Tb Mulyana maju di Pilkada Cianjur 2020-2025.

”Dari hati nurani paling dalam, saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota, masyarakat, dan Partai Golkar. Ada peribahasa, batur sakasur, batur sadapur, batur salembur, batur sa-Cianjur dalam rangka memenangkan Pilkada 2020,” pungkasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Food & Travel29 Maret 2024, 03:00 WIB

Resep Kue Nastar Keju 6 Kuning Telur Khas Lebaran Idul Fitri

Yuk Recook Resep Kue Nastar Keju 6 Kuning Telur Khas Lebaran Idul Fitri!
Ilustrasi. Resep Kue Nastar Keju 6 Kuning Telur Khas Lebaran Idul Fitri. Sumber Foto : Instagram/@sukabikinkue
Life29 Maret 2024, 00:57 WIB

Jangan Salah Kaprah, Ini 6 Etika Makan di Depan Calon Mertua Agar Tidak Canggung

Saat makan dengan calon mertua, etika makan yang benar sangat penting untuk diperhatikan dan dapat memengaruhi kesan pertama yang Anda buat pada mereka.
Ilustrasi makan makan bersama calon mertua. (Sumber : Pixabay)
Life29 Maret 2024, 00:51 WIB

6 Cara Ampuh Hilangkan Kecoak di Rumah Dalam Sekejap

Pengendalian kecoak di dalam rumah merupakan salah satu langkah penting dalam menjaga kebersihan dan kesehatan rumah tangga.
Ilustrasi kecoak. (Sumber : Pixabay)
Life28 Maret 2024, 23:54 WIB

7 Skill yang Wajib Dimiliki oleh Mahasiswa, Harus Bisa Beradaptasi

Sebagai seorang mahasiswa, terdapat banyak tuntutan dan tantangan dalam menghadapi dunia akademik dan persiapan untuk karir masa depan.
Ilustrasi mahasiswa. (Sumber : Pixabay)
Produk28 Maret 2024, 23:16 WIB

Pekan Ketiga Ramadan, Beras dan Cabai-cabaian Turun Harga di Pasar Parungkuda Sukabumi

Harga komoditas pangan di Pasar Parungkuda Sukabumi seperti beras dan cabai-cabaian kompak alami penurunan di pekan ketiga ramadan.
Ilustrasi Cabai. (Sumber : SU/Ibnu)
Life28 Maret 2024, 22:58 WIB

Jangan Diberi Racun, Ternyata Ini 6 Cara Ampuh Usir Tikus di Rumah

Tikus adalah salah satu hama yang sering menjadi masalah bagi banyak orang karena dapat merusak makanan, kabel listrik, dan bahkan kesehatan kita.
Ilustrasi. Hewan tikus yang sering dianggap hama di rumah. (Sumber : Pixabay)
Keuangan28 Maret 2024, 22:41 WIB

KPPN Sukabumi Telah Realisasikan Seratus Persen Pembayaran THR 2024

Jelang Hari Raya Idul Fitri, KPPN Sukabumi telah merealisasikan pembayaran THR untuk 7.917 penerima di 67 satuan.
Kepala KPPN Sukabumi, Abdul Lutfi. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi28 Maret 2024, 22:11 WIB

Modal Rayuan di Medsos, Playboy asal Sukabumi Ini Kencani 5 Wanita untuk Gasak Motor

Polisi berhasil menangkap seorang Playboy asal Sukabumi yang melakukan penipuan dan penggelapan motor milik korban yang dikencaninya.
Tampang HH pria asal Cisaat Sukabumi pelaku penipuan dan penggelapan sepeda motor korban dengan modus berkencan dan berkenalan via medsos saat diinterogasi petugas. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi28 Maret 2024, 21:11 WIB

Tingkatkan Pelayanan, Perumdam TJM Sukabumi Pasang Jaringan Pipa Baru di Cikembar

Perumdam TJM Sukabumi cabang Cikembar melakukan pemasangan koneksi jaringan baru pada Kamis (28/3/2024) pagi.
Perumdam TJM Sukabumi melakukan uji coba sambungan pipa distribusi baru di Cikembar. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi28 Maret 2024, 21:01 WIB

CSR PT Dwiharta Logistindo, Ini Daftar Lomba Agama di Cisande Cicantayan Sukabumi

Gebyar Ramadhan merupakan salah satu bentuk penyaluran CSR perusahaannya yang berkantor pusat di Jakarta
Pembukaan gebyar Ramadhan di Masjid Jami Al-Ikhlas RT 15/05 Kampung Cikukulu, Desa Cisande, Kecamatan Cicantayan, Kabupaten Sukabumi, Kamis (28/3/2024). | Foto: Istimewa