Gelombang Kedua Virus Corona Di Beijing Diduga Sejak Bulan Mei

Rabu 17 Juni 2020, 17:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Cina menduga gelombang kedua Corona (COVID-19) di Beijing bermula sejak Mei. Hal itu mengacu pada lama masa inkubasi virus Corona yang rata-rata memakan waktu 14 hari.

"Sangat mungkin sudah ada banyak pasien tanpa gejala (asymptomatic) atau carrier ringan selama bulan Mei. Itulah kenapa, tiba-tiba, ada banyak kasus bulan ini. Hal itu tengah kami verifikasi," ujar Kepala Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Cina, Gao Fu, sebagaimana dikutip dari South China Morning Post, Rabu, 17 Juni 2020.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, angka kasus virus Corona di Beijing tiba-tiba naik kembali dalam beberapa hari terakhir. Ketika ditelusuri, ternyata virus berasal dari cluster baru yaitu Pasar Xinfadi. Berbeda dengan pasar hewan di Wuhan, lokasi penyebaran awal virus Corona, Xinfadi adalah pasar tradisional.

Hingga berita ini ditulis, tercatat sudah ada 137 pasien virus Corona yang berasal dari cluster Pasar Xinfadi. Hal tersebut belum menghitung tiga pasien dalam pemantauan dan serta enam orang pasien tenpa gejala.

Untuk mencegah penyebaran virus Corona meluas, tes massal serta lockdown diterapkan di berbagai penjuru Beijing, terutama di hunian sekitar Pasar Xinfadi. Warga di sana tidak boleh meninggalkan rumah, apalagi meninggalkan Beijing. Selain itu, sekitar 1200 penerbangan keluar dan masuk Beijing juga dibatalkan.

Gao Fu melanjutkan bahwa dirinya juga tengah mengecek berbagai kemungkinan cluster baru. Ia berkata, virus Corona bisa berinkubasi di lokasi-lokasi gelap, lembap, dan kotor.

"Hal itu tidak disadari oleh banyak orang. Mereka yang tidak sadar kemudian terpapar virus Corona (COVID-19) setelah masa inkubasi. Saya menyakini hal itu yang terjadi di Beijing," ujar Gao Fu mengakhiri.

sumber: tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi27 April 2024, 10:32 WIB

435 Kasus DBD Tercatat di Kota Sukabumi pada Triwulan Pertama 2024

Periode triwulan pertama 2024, sebanyak 132 pasien berasal dari usia 5-14 tahun.
(Foto Ilustrasi) Dinkes Kota Sukabumi merilis data terbaru kasus DBD selama Januari hingga Maret 2024. | Foto: Pixabay
Life27 April 2024, 10:30 WIB

Stres dan Kecemasan, 5 Penyebab Susah  Tidur  yang Harus Anda Diwaspadai

Stres dan kecemasan adalah salah satu faktor utama yang menjadi penyebab orang susah tidur.
Ilustrasi - Stres dan kecemasan adalah salah satu faktor utama yang menjadi penyebab orang susah tidur. | (Sumber : Freepik.com/@DCStudio)
Sukabumi Memilih27 April 2024, 10:15 WIB

Didukung Golkar Gerindra dan PPP, Asjap Percaya Diri Maju di Pilkada Sukabumi

Asjap mengaku bahagia dan percaya diri atas kepercayaan yang didapatnya.
Asjap setelah acara deklarasi koalisi di Grand Sulanjana, Jalan Salabintana, Kecamatan/Kabupaten Sukabumi, Jumat, 26 April 2024. | Foto: SU/Asep Awaludin
Life27 April 2024, 10:00 WIB

9 Alasan Mengapa Semakin Dewasa Kamu Pasti Merasa Kesepian

Ada beberapa alasan yang menunjukan seseorang mengalami kesepian dalam hidupnya.
Ilustrasi - Ada beberapa alasan yang menunjukan seseorang mengalami kesepian dalam hidupnya. (Sumber : pexels.com/mikoto.raw Photographer).
Life27 April 2024, 09:30 WIB

5 Manfaat Bangun Subuh Bagi Mental dan Fisik, Nomor 3 Bisa Anda Rasakan Sendiri

Secara umum, bangun subuh memiliki banyak manfaat bagi kesehatan fisik, mental, dan spiritual.
Secara umum, bangun subuh memiliki banyak manfaat bagi kesehatan fisik, mental, dan spiritual.| Sumber: Freepik.com (jcomp)
Sehat27 April 2024, 09:00 WIB

Cara Membuat Teh Serai yang Kaya Antioksidan untuk Mengontrol Tekanan Darah Tinggi

Teh serai menyimpan beragam manfaat kesehatan bagi tubuh manusia.
Ilustrasi - Teh serai menyimpan beragam manfaat kesehatan bagi tubuh manusia. (Sumber : Freepik.com/jcomp).
Sehat27 April 2024, 08:45 WIB

5 Manfaat Kesehatan Teh Hijau untuk Program Diet yang Jarang Diketahui

Teh hijau juga dikenal memiliki beragam manfaat untuk kesehatan tubuh seperti mendukung penurunan berat badan.
Ilustrasi - Teh hijau juga dikenal memiliki beragam manfaat untuk kesehatan tubuh seperti mendukung penurunan berat badan. (Sumber : Pixabay.com/arum33).
Inspirasi27 April 2024, 08:12 WIB

LW Doa Bangsa Sosialisasikan Wakaf dalam Acara Temu Rembug PPPH Kabupaten Kuningan

Edukasi Wakaf Indonesia (EWI) melakukan kunjungan silaturahmi sekaligus temu rembug dengan calon pengurus LPPPH EWI kabupaten Kuningan
Edukasi Wakaf Indonesia (EWI) melakukan kunjungan silaturahmi sekaligus temu rembug dengan calon pengurus LPPPH EWI kabupaten Kuningan (Sumber : Istimewa).
Sehat27 April 2024, 08:00 WIB

6 Rekomendasi Makanan Mengandung Omega 3 untuk Kecerdasan Anak

Berikut Rekomendasi Makanan Mengandung Omega 3 untuk Mendukung Kecerdasan Anak. Ayah Bunda Yuk Simak!
Frittata, Olahan Telur. Rekomendasi Makanan Mengandung Omega 3 untuk Kecerdasan Anak (Sumber : via tastyfitnessrecipes)
Life27 April 2024, 07:00 WIB

Lakukan Sekarang! 7 Kebiasaan Positif di Pagi Hari yang Akan Membentukmu Menjadi Orang Sukses

Kebiasaan positif di pagi hari ini akan membentukmu menjadi orang sukses di masa depan.
Ilustrasi. Membaca Buku | Kebiasaan positif di pagi hari ini akan membentukmu menjadi orang sukses di masa depan.(Sumber : pixabay.com/@455992)