Foto Polisi Berhijab Viral pasca Teror di Selandia Baru

Sabtu 23 Maret 2019, 22:46 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Foto seorang petugas polisi perempuan bersenjata lengkap dan memakai hijab menjadi viral dan menarik perhatian dunia saat berjaga di Kota Christchurch pasca serangan teror di Selandia Baru.

Ini terjadi setelah sebelumnya PM Selandia Baru, Jacinda Ardern, juga mengenakan hijab sehari pasca serangan teror di Selandia Baru saat menemui keluar korban penembakan di Kota Christchurch.

“Ini merupakan foto yang mengkombinasikan rasa hormat, khidmat, dan perlindungan,” begitu dilansi rmedia Stuff dari Selandia Baru pada Jumat, 22 Maret 2019.

Petugas polisi ini bernama Michelle Evans, yang mengenakan kerudung bermerek Calvin Klein yang menutupi rambutnya. Dia juga menaruh setangkai bunga mawar merah di dada kirinya sambil bersiaga memegang erat senapa semi-otomatis Bushmaster.

“Saya telah lama memfoto polisi dan kegiatannya tapi kombinasi hijab, senapan serbu, dan bunga mawar belum pernah saya lihat sebelumnya. Bahkan jika dia hanya mengenakan satu item itu saja sudah bermakna beda,” kata Alden Williams, yang merupakan jurnalis dari media Stuff.

Williams mengatakan mayoritas jurnalis dan media fokus pada prosesi penguburan para korban penembakan yang dilakukan tersangka Brenton Harrison Tarrant, 28 tahun asal Australia.

“Petugas polisi ini agak terlewatkan,” kata dia. Foto ini diunggah di laman live blogging Stuff dan menjadi viral.

Williams juga mengunggah foto ini di akun Instagramnya dan mendapat banyak like dibanding foto-foto lainnya.

“Ada yang berkomentar foto ini sangat luar biasa, cantik dan kuat,” kata dia.

Evans lahir dan tumbuh di daerah Whanganui dan bergabung dengan kesatuan polisi di sana. Dia mengatakan ingin menjadi polisi sejak muda.

“Saya ingin bekerja bersama publik di tempat saya dibesarkan dan membantu orang-orang. Rasanya puas bekerja seperti ini dan dibayar untuk membantu orang-orang,” kata Evans seperti dilansir Whanganui Chronicle pada 2016.

Evans mengatakan sebagian masyarakat terkadang bersikap bermusuhan pada awal interaksi dengan polisi. Namun, masyarakat akan bersikap tenang setelah dia dan teman-temannya mulai saling mengenal.

“Mereka tahu kami harus menyelesaikan masalah. Kami tidak akan meninggalkan lokasi sebelum yakin semua orang aman,” kata dia.

Evans berjaga di kawasan pemakaman Memorial Park Cemetery. Pada Jumat ini, ada 26 orang korban penembakan dalam serangan teror di Selandia Baru dikuburkan bersamaan termasuk seorang bocah bernama Mucaad Ibrahim, 3 tahun. Dia adalah korban termuda dari aksi brutal Tarrant, yang bersimpati pada kelompok supremasi kulit putih.

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Life26 April 2024, 21:05 WIB

6 Mental Miskin yang Membuat Hidup Anda Melarat di Masa Depan, Yuk Hindari!

Orang yang memelihara mental miskin tentu akan berpengaruh terhadap masa depannya, melarat atau berjaya. Itulah pentingnya hal ini.
Ilustrasi. Mental miskin yang wajib dijauhi. | Sumber foto : Pexels/Mehmet Turgut Kirkgoz
Life26 April 2024, 21:00 WIB

8 Sikap Baik Orang Sopan yang Membuatnya Dihargai dan Dihormati

Inilah Contoh Sikap Baik Orang Sopan yang Membuatnya Dihargai dan Dihormati. Apa Kamu Salah Satunya?
Ilustrasi - Sikap Baik Orang Sopan yang Membuatnya Dihargai dan Dihormati . (Sumber : Freepik.com)
Sukabumi26 April 2024, 20:57 WIB

Jelang Kongres, PAN Kabupaten Sukabumi Pastikan Dukung Zulhas Tiga Periode

DPD PAN Kabupaten Sukabumi menyatakan sikapnya untuk mendukung kembali Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan kembali melanjutkan kepemimpinan di periode ketiga pada masa jabatan 2025-2030.
Mansurudin, Ketua DPD PAN Kabupaten Sukabumi | Foto : Sukabumi Update
Life26 April 2024, 20:30 WIB

Kamu Akan Tetap Miskin Jika 10 Kebiasaan Ini Masih Terus Dilakukan!

Kebiasaan buruk dapat menghambat kemajuanmu dan membuatmu terjebak dalam jurang kemiskinan.
Ilustrasi - Kebiasaan buruk dapat menghambat kemajuanmu dan membuatmu terjebak dalam jurang kemiskinan. (Sumber : Freepik)
Inspirasi26 April 2024, 20:24 WIB

5 Kebiasaan Orang China yang Membuat Hidupnya Gampang Kaya dan Jauh dari Kemiskinan

Orang China memiliki kebiasaan yang membuat hidupnya selalu kaya dan jauh dari kehidupan miskin di masa depannya, apalagi di hari tuanya.
Ilustrasi. Kebiasaan orang china yang membuatnya hidup kaya. | Sumber foto : Pexels/Pixabay
Sukabumi26 April 2024, 20:09 WIB

Kades Ungkap Penyebab Banjir hingga Rendam Jalan dan 18 Rumah Warga di Cidahu Sukabumi

Data sementara terdampak banjir yang melanda Kampung Pasirdoton Desa Pasirdoton Kecamatan Cidahu Kabupaten Sukabumi, pada Kamis, 25 April 2024 bertambah
Kondisi jalan raya Cidahu dan rumah warga yang terendam banjir. (Sumber : Istimewa)
Life26 April 2024, 20:07 WIB

6 Cara Membaca Karakter Orang Pecundang di Sekitar Kita, Kenali Ciri-cirinya

Membaca karakter orang pecundang di sekitar kita sesungguhnya cukup mudah. Tentunya dengan mengenali beberapa karakter yang melekat di dalam dirinya.
Ilustrasi. Membaca karakter orang yang pecundang. | Sumber foto : Pexels/Mike Greer
Keuangan26 April 2024, 20:00 WIB

Sumber Pendapatan Pasif, 6 Manfaat Investasi dalam Pengelolaan Keuangan

Beberapa jenis investasi, seperti saham dividen, obligasi, atau properti sewa, dapat menghasilkan pendapatan pasif secara teratur. Pendapatan dari investasi ini dapat membantu meningkatkan arus kas dan memberikan stabilitas finansial tambahan.
Ilustrasi. Perhitungan Ekonomi. Manfaat Investasi dalam Pengelolaan Keuangan. (Sumber : Pexels/Mikhail Nilov.)
Life26 April 2024, 19:53 WIB

Terapkan Konsekuensi, Ini 7 Cara Memperbaiki Perilaku Tidak Baik Pada Anak

Ekspektasi orang tua terhadap anaknya kadang membuat mereka tertekan. Maka dari itu, lakukan tips berikut untuk membuat anak memperbaiki perilakunya.
Ilustrasi cara memperbaiki perilaku tidak baik anak / Sumber Foto : Freepik/jcomp
Gadget26 April 2024, 19:30 WIB

3 Cara Mengetahui Password Wifi yang Lupa Melalui HP, Mudah dan Cepat!

Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengetahui password wifi yang lupa.
Ilustrasi. Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengetahui password wifi yang lupa. (Sumber foto : Pexels/PhotoMIX Company)