Parlemen Israel Setuju Pemenjaraan Teroris dari Usia 12 Tahun

Sabtu 24 Februari 2018, 16:47 WIB

SUKABUMIUPDATE.COM - Parlemen Israel menyetujui pemenjaraan anak-anak semuda 12 tahun yang dianggap terbukti  melakukan "tindakan teroris" menyusul sejumlah serangan dari anak-anak muda Palestina, kata parlemen Rabu (3/8).

Rancangan Undang-Undang Pemuda itu akan memungkinkan otoritas memenjarakan anak-anak yang terbukti melakukan tindak pidana serius seperti pembunuhan, percobaan pembunuhan atau pembunuhan tidak berencana bahkan jika usianya kurang dari 14 tahun menurut pernyataan berbahasa Inggris dari parlemen yang dikutip kantor berita AFP.

Pernyataan tersebut menyebut "keseriusan serangan dalam beberapa bulan terakhir menuntut pendekatan yang lebih agresif, termasuk terhadap anak-anak."

Pernyataan itu mengutip Anat Berko, anggota parlemen dari Partai Likud Perdana Menteri Benjamin Netanyahu dan pendukung rancangan undang-undang, mengatakan "bagi mereka yang dibunuh dengan tusukan pisau ke jantung tidak masalah jika anak itu 12 atau 15 tahun".

Kekerasan di wilayah Palestina dan Israel sejak Oktober telah menewaskan sedikitnya 219 warga Palestina, 34 warga Israel, dua warga Amerika, seorang warga Eritrea dan seorang warga Sudan menurut perhitungan AFP.

Sebagian besar warga Palestina yang tewas melakukan penyerangan menggunakan pisau, senapan, atau mobil menurut otoritas Israel.

Kebanyakan penyerang berusia muda, termasuk remaja. Anak-anak muda lainnya ada yang ditembak mati selama protes atau bentrok dengan pasukan keamanan.

Menteri Kehakiman Israel Ayelet Shaked mendukung penuh rancangan undang-undang itu ketika masuk komite kementerian tahun lalu.

"Anak-anak muda, seperti Ahmed Manasra, yang terlibat dalam teror dan ingin membunuh warga sipil Yahudi tidak akan diampuni oleh hukum," demikian media mengutip perkataannya.

Manasra, anak Palestina berusia 14 tahun, dihukum pada Mei karena dianggap berusaha membunuh dua orang Israel menggunakan pisau Oktober tahun lalu. Dia berusia 13 tahun saat melakukan penyerangan. Sidang penghukumannya akan dimulai 22 September.

Bersama sepupunya yang berusia 15 tahun dia menusuk dan melukai warga Yahudi berusia 20 tahun dan seorang anak 12 tahun di permukiman Pisgat Zeev di wilayah Yerusalem Timur yang dicaplok Israel.

Sepupunya ditembak mati oleh pasukan keamanan, sementara Manasra ditabrak sebuah mobil saat mereka melarikan diri.

Manasra, seorang warga Yerusalem Timur, adalah warga Palestina paling muda yang dihukum pengadilan sipil Israel.

Kelompok hak asasi Israel BTselem mengkritik rancangan undang-undang itu dan perlakuan Palestina terhadap anak-anak muda Palestina.

"Ketimbang mengirim mereka ke penjara, lebih baik Israel mengirim mereka ke sekolah tempat mereka bisa tumbuh dengan martabat dan kebebasan bukan di bawah pendudukan," kata lembaga itu dalam satu pernyataan.

Hukum militer yang diterapkan kepada warga Palestina di wilayah pendudukan Israel di Tepi Barat sudah memungkinkan pemenjaraan anak-anak berusia 12 tahun.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Tags :
Berita Terkini
Sukabumi26 April 2024, 14:10 WIB

Kerugian Rp 928 Juta! Polisi Bongkar Investasi Bodong Berkedok Koperasi di Sukabumi

YK diduga melakukan penipuan dan penggelapan dengan modus mencari dan membujuk korban untuk menginvestasikan sejumlah uang dan sewa hunian.
YK (53 tahun) saat diperiksa di Mapolres Sukabumi Kota. YK adalah ketua koperasi Murni Berkah Jaya yang diduga melakukan penipuan dalam kasus investasi bodong. | Foto: Humas Polres Sukabumi Kota
Sehat26 April 2024, 14:00 WIB

Berapa Seharusnya Kadar Kolesterol Normal? Simak Kisarannya Berdasarkan Usia

Penting untuk mengetahui pedoman kadar kolesterol normal agar Anda siap hidup sehat.
Ilustrasi - Penting untuk mengetahui pedoman kadar kolesterol normal agar Anda siap hidup sehat. (Sumber : Freepik.com/@wirestock)
Sehat26 April 2024, 13:30 WIB

8 Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui

Inilah Sejumlah Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui.
Ilustrasi - Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui. (Sumber : Freepik.com/jcomp)
Produk26 April 2024, 13:21 WIB

Simak Cara Mencairkan Saldo BPJS Ketenagakerjaan Peserta yang Meninggal Dunia

Saldo JHT peserta dapat diklaim oleh ahli warisnya yang sah.
Ilustrasi dari BPJS Ketenagakerjaan. | Foto: BPJS Ketenagakerjaan
Bola26 April 2024, 13:00 WIB

Persis Solo vs Persita Tangerang di Liga 1, Pendekar Cisadane Terancam Degradasi!

Persita Tangerang diambang ancaman degradasi apabila kala di laga melawan Persis Solo.
Persita Tangerang diambang ancaman degradasi apabila kala di laga melawan Persis Solo. (Sumber : X/@persisofficial/@Persitajuara).
Sehat26 April 2024, 12:30 WIB

8 Rekomendasi Makanan untuk Mengatasi Gejala Batuk Pilek

Berikut Rekomendasi Makanan untuk Mengatasi Gejala Batuk Pilek. Sudah Coba?
Sup Ayam. Rekomendasi Makanan untuk Mengatasi Gejala Batuk Pilek (Sumber : Freepik/@freepik)
Bola26 April 2024, 12:00 WIB

Prediksi Calon Lawan Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Indonesia lolos ke semifinal Piala Asia U-23 2024 dan akan menghadapi dua calon kuat antara Arab Saudi dan Uzbekistan.
Indonesia lolos ke semifinal Piala Asia U-23 2024 dan akan menghadapi dua calon kuat antara Arab Saudi dan Uzbekistan. (Sumber : X/@TimnasIndonesia).
Bola26 April 2024, 11:46 WIB

Saingan Prabowo Gibran? Netizen dan Media Korsel Kompak Usung Shin Tae-yong jadi Presiden RI 2029

Ucapan selamat dan meme bertebaran di media sosial.
Media Korsel: Shin Tae-yong Calon Presiden Indonesia 2029-2034 (Sumber: Tangkap layar Twitter)
Life26 April 2024, 11:30 WIB

10 Kebiasaan Orang Miskin yang Membuatnya Sulit Kaya, Apa Kamu Termasuk?

Inilah Beberapa Kebiasaan Orang Miskin yang Membuatnya Sulit Kaya, Apa Kamu Termasuk Salah Satunya?
Ilustrasi. Rebahan Malas Gerak. Kebiasaan Orang Miskin yang Membuatnya Sulit Kaya (Sumber : Freepik)
Life26 April 2024, 11:13 WIB

Ini 5 Cara untuk Mengajari Anak Berpikir Sendiri, Salah Satunya Berikan Contoh

Mengambil langkah mundur dan membiarkan anak-anak berpikir sendiri mungkin merupakan tugas yang sulit bagi orang tua.
Ilustrasi mengajari anak berpikir sendiri. | Foto: Freepik