Mobil Rusak karena 7 Kebiasaan Buruk Ini, Baca Tipsnya

Jumat 02 Oktober 2020, 18:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Kebiasaan buruk dalam berkendara berpotensi merusak mobil. Tips untuk menghindarinya tak cuma jangan mabuk atau mengantuk ketika berkendara.

Ada banyak kebiasaan buruk lainnya yang perlu dihindari. Maka perhatikan tips di bawah ini.

Melansir Tempo.co dari newsvision.co.ug hari ini, Jumat, 2 Oktober 2020, berikut tujuh kebiasaan buruk yang bisa merusak mobil menurut Kenneth Kalyango, mekanis dari lembaga pelatihan menyetir asal Uganda, Lugogo:

Menaruh tangan di persneling

Ketika berkendara, letakkan kedua tangan di setir. Jangan pernah mengistirahatkan tangan di persneling.

Tangan membebani persneling. Jika dilakukan terlalu sering, akan merusak gerak persneling mobil. Ganti gigi lama kelamaan bisa jadi kasar atau berat.

Mengerem saat jalan menurun

Kebiasaan ini bisa membuat mobil jadi sering ke bengkel. Melewati turunan memang tidak mudah.

Banyak pengendara melewati turunan sambil mengerem untuk kehati-hatian. Padahal kebiasaan ini tak baik untuk mobil.

Cara terbaik atau tips melewati turunan adalah dengan menurunkan gigi, sehingga kecepatan mobil turun dengan sendirinya tanpa membuat rem bekerja sehingga kampas rem lebih awet.

Mengabaikan peringatan mobil

Di mobil ada banyak peringatan. Ada peringatan ketika bensin tinggal sedikit, ada peringatan mobil overheating, dan berbagai peringatan lainnya.

Jangan pernah abaikan peringatan yang muncul. Ini bisa merusak transmisi mobil, membuat Anda harus sering mengganti suku cadang dari waktu yang semestinya.

Menjalankan mobil sebelum mesin panas

Banyak pengendara yang malas memanaskan mobil atau kendaraannya. Padahal idealnya, mobil bekerja dengan mesin yang hangat, dan bukan mesin yang dingin.

Nyalakan mesin setidaknya 10 detik sebelum Anda mulai menginjak pedal gas.

Membawa muatan berlebih

Mobil dengan beban berlebih dapat menggerus komponen rem, suspensi, dan sistem penggerak. Setiap mobil punya batas beban maksimal. Jangan bawa penumpang atau barang melebih batasnya.

Tidak menggunakan rem tangan

Mobil matik punya mode transmisi "P" atau parkir. Cara kerjanya lewat parking pawl atau pin logam yang terhubung pada cincin takik yang menempel pada poros output tramsisi.

Parking pawl bisa rusak jika kerjanya terlalu berat. Nah, rem tangan berfungsi sebagai penahan kendaraan agar parking pawl tidak perlu digunakan.

Pengguna mobil matic wajib menggunakan rem tangan ketika parkir bahkan ketika parkir di bidang datar.

Menunda servis berkala

Laksanakan tips ini. Biasakan servis rutin untuk memastikan semua fungsi mobil bekerja sesuai seharusnya.

Jika pengguna mobil biasa menunda ketika ada masalah kecil, lama kelamaan masalah itu akan "menulari" bagian lainnya. Akibatnya, mobil jadi punya masalah serius dan Anda harus merogoh kocek lebih dalam untuk memperbaikinya.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life18 April 2024, 10:30 WIB

6 Bahaya Besar Jika Orang Tua Terlalu Memanjakan Anak, Bisa Jadi Durhaka?

Bahaya memanjakan anak sangat buruk bagi perkembangan mental dan karakternya. Itu sebabnya kebiasaan tersebut perlu dihindari.
Ilustrasi. Bahaya memanjakan seorang anak. Sumber Foto : Pexels/Andrea Piacquadio
Sukabumi18 April 2024, 10:26 WIB

Jadi Musuh Petani, Ketika Babi Hutan Diserang Anjing Pemburu di Puncak Buluh Sukabumi

Pasukan anjing berburu diturunkan hingga ke dalam hutan Leuweung Kiarajegang.
Tangkapan layar saat pasukan anjing pemburu menyerang babi hutan di Puncak Buluh, Desa Karanganyar, Kecamatan Jampangkulon, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa
Life18 April 2024, 10:00 WIB

9 Ciri Orang yang Tidak Gampang Stres dan Hidupnya Selalu Bahagia, Apa Kamu Termasuk?

Meskipun tidak mudah, menjadi orang yang tidak mudah stres adalah kemampuan yang dapat dipelajari dan diperkuat melalui latihan dan kesadaran diri.
Ilustrasi - Meskipun tidak mudah, menjadi orang yang tidak mudah stres adalah kemampuan yang dapat dipelajari dan diperkuat melalui latihan dan kesadaran diri.  (Sumber : unsplash.com/Elsa Tonkinwise)
Sukabumi18 April 2024, 09:48 WIB

Diduga Overdosis! Anak Jalanan Tewas di Sukaraja Sukabumi, Ini Identitasnya

Dedi menyebut korban diduga overdosis setelah mengonsumsi obat-obatan.
Anak jalanan yang ditemukan tewas di sebuah jongko dagangan milik warga di Cimahpar, Desa/Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Sukabumi, Kamis (18/4/2024). | Foto: Istimewa
Inspirasi18 April 2024, 09:30 WIB

Lowongan Kerja Jawa Barat Lulusan S1, Usia Maksimal 27 Tahun

Berikut Informasi Lengkap Lowongan Kerja di Jawa Barat untuk Lulusan S1, Usia Maksimal 27 Tahun
Lowongan Kerja Jawa Barat Lulusan S1, Usia Maksimal 27 Tahun (Sumber : Istimewa)
Sehat18 April 2024, 09:00 WIB

Mau Tahu Kadar Gula Darah Normal Setelah Makan? Penderita Diabetes Yuk Simak Disini!

Kadar gula darah yang normal penting bagi penderita diabetes tipe 1 atau tipe 2.
Ilustrasi - Kadar gula darah yang normal penting bagi penderita diabetes tipe 1 atau tipe 2. (Sumber : pexels.com/@Nataliya Vaitkevich)
Bola18 April 2024, 08:42 WIB

Klasemen Liga 1: Persib Bandung Dipastikan Lolos ke Championship Series

Hasil ini membuat Persib Bandung tak akan mungkin keluar dari posisi empat besar.
Pemain Persib Bandung. | Foto: Persib.co.id
Kecantikan18 April 2024, 08:00 WIB

8 Basic Skincare yang Wajib Dimiliki Pemula, Cleanser hingga Moisturizer

Inilah Basic Skincare yang Wajib Dimiliki Pemula, Ada Cleanser hingga Moisturizer.
Basic Skincare yang Wajib Dimiliki Pemula, Cleanser hingga Moisturizer  (Sumber : Freepik.com)
Life18 April 2024, 07:00 WIB

9 Kebiasaan Baik yang Bisa Membantu Meredakan Pikiran Stres

Yuk Lakukan Kebiasaan Baik yang Bisa Membantu Meredakan Pikiran Stres Berikut Ini!
Ilustrasi - Kebiasaan Baik yang Bisa Membantu Meredakan Pikiran Stres. (Sumber : pexels.com/@Leah Kelley)
Food & Travel18 April 2024, 06:00 WIB

Cara Membuat Air Rebusan Daun Pepaya untuk Menurunkan Gula Darah, Ini 6 Langkahnya!

Berikut Cara Membuat Air Rebusan Daun Pepaya untuk Menurunkan Gula Darah, Coba Ikuti 6 Langkahnya!
Ilustrasi. Daun pepaya - Manfaat Air Rebusan Daun Pepaya Bagi Kesehatan Tubuh, Bisa Menurunkan Gula Darah. | (Sumber : Pixabay.com)