Indonesia All Stars Kalahkan Arsenal U-18, Skor 3-1

Minggu 01 Desember 2019, 12:04 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Tim Indonesia All Stars U-20 menang 3-1 atas Arsenal U-18 dalam kompetisi U-20 International Cup 2019 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kabupaten Gianyar, Bali, Minggu.

Sejak peluit ditiup wasit Oki Dwi Putra, kesebelasan Indonesia All Stars melakukan serangan ke daerah pertahanan Arsenal. Saat ini permainan masih berimbang dengan melepas tendangan bola panjang dari tuan rumah, kemudian dibalas dengan strategi menepi lewat penyerang sisi kiri dan kanan.

Pada menit ke-34, pemain Indonesia All Stars Mochmamad Supriadi mendapat umpan dari rekannya, sehingga dengan leluasa melakukan tendangan keras ke mulut gawang Arsenal, sehingga terjadi gol.

Kemudian pada menit ke-41 pemain Theo Fillo Da Costa Numberi lagi mendapat kesempatan menjebol gawang yang dijaga Hubert Graczyk, sehingga kedudukan menjadi 2-0 untuk tim Indonesia All Stars hingga turun minum babak pertama.

Selanjutnya babak kedua, tim Indonesia All Stars semakin semangat untuk menambah gol, permainan terus gencar, sehingga nyaris bola lebih banyak di areal pendatang (Arsenal FC), sehingga tidak disangka pada menit ke-70 Irfan Jauhari kembali memetik gol.

Permainan semakin sengit, tim Arsenal FC mencoba membangun perlawanan dengan tendangan bola panjang, namun beberapa kali kesempatan tersebut meleset. Di saat membangun serangan ke daerah pertahanan kota penalti Indonesia, tidak disangka pemain tuan rumah melakukan pelanggaran, sehingga terjadi tendangan penalti yang dilakukan Sam Greenwood pada menit ke-90.

Hingga peluit panjang ditiup wasit asal Indonesia tersebut, kemenangan berada di tim Indonesia All Stars atas Arsenal FC dengan skor 3-1.

Pelatih kepala Arsenal FC Kennet Joseph Gillard mengakui pemain Indonesia secara performa sangat kuat, dan strateginya sangat baik.

"Kami ucapkan selamat kepada tim Indonesia atas kemenangan dalam pertandingan kali ini," ucapnya.

Kennet Joseph juga mengatakan pemainnya sudah sekuat tenaga bermain, tapi hasilnya tetap belum menggembirakan. Tapi pihaknya menyadari bahwa pemainnya kelelahan, karena perjalanan dari negaranya juga jauh. Sampai di Bali langsung coba lapangan dan bermain. Tentu dari stamina pasti kurang fit sekali.

Sementara itu, pelatih kepala Indonesia All Stars Eko Purjianto mengatakan permainan anak asuhnya sudah bagus, bahkan tak ada kesempatan yang luas untuk membuka peluang pemain Arsenal.

"Anak asuh kami sudah bermain bagus sesuai arahan tim pelatih. Namun demikian kami berpesan selalu waspada menghadapi lawan. Kami berharap dalam kompetisi bisa menang," ujarnya.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Science19 April 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 19 April 2024, Termasuk Wilayah Sukabumi, Cianjur dan Bogor

Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Jumat 18 April 2024.
Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Jumat 18 April 2024. (Sumber : Freepik/@wirestock)
Nasional19 April 2024, 03:16 WIB

Diduga Merayu Anggota PPLN, Ketua KPU RI Dilaporkan ke DKPP dengan Tuduhan Asusila

Lembaga Konsultasi Bantuan Hukum Fakultas Hukum Universitas Indonesia (LKBH FHUI) dan LBH APIK melaporkan Ketua KPU Hayim Asy'ari ke Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP)
Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari | Foto : Youtube KPU
Internasional19 April 2024, 02:43 WIB

28 Karyawan Dipecat, Buntut Protes Kontrak Kerja Google dengan Militer Israel

Google memecat sejumlah karyawan setelah diketahui melakukan protes terhadap kondisi tenaga kerja dan kontrak perusahaan dengan militer Israel.
Kantor Google di San Francisco | Foto : Ist
Internasional19 April 2024, 02:02 WIB

Bencana Banjir Melanda Dubai, Ilmuan Peringatkan Hal Ini

Bencana alam berupa banjir melanda Dubai, Uni Emirat Arab, pada hari Selasa (16/4/2024), setelah hujan deras mengguyur negara tersebut.
Bencana Banjir Melanda Dubai | Foto : Capture video youtube HAG Weather
Keuangan19 April 2024, 01:29 WIB

6 Tanda Kamu Lebih Cocok Jadi Pebisnis Ketimbang Karyawan, Ini Buktinya

Sesungguhnya ada beberapa tanda yang menjadi petunjuk orang lebih cocok jadi pebisnis daripada karyawan
Tanda orang lebih cocok jadi pebisnis  | Foto : Pexels/Andrea Piacquadio
Inspirasi19 April 2024, 01:19 WIB

5 Tipe Overthinking yang Sering Dialami Banyak Orang, Kamu Termasuk yang Mana?

Overthingking sejatinya dibagi ke dalam beberapa tipe yang mungkin jarang diketahui banyak orang. Mari simak penjelasan berikut
Tipe orang overthingking | Foto : Pexels/Andrea Piacquadio
Sukabumi19 April 2024, 00:53 WIB

Warga Keluhkan Sampah Dekat Terminal Sagaranten Sukabumi, Tidak Ada TPS Meski Iuran

Sejumlah pedagang dan warga mengeluhkan pengolahan sampah di sekitar Terminal Sagaranten Kabupaten Sukabumi
Warga Sagaranten sedang membersihkan sampah yang menumpuk | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi19 April 2024, 00:03 WIB

ASN di Sukabumi Balik Tuduh Istrinya yang Lakukan KDRT, Akan Dilaporkan Jika Tak Minta Maaf

ASN di Sukabumi membantah tuduhan KDRT. Ia menyebut informasi yang disampaikan oleh istrinya melalui kuasa hukumnya merupakan kebohongan, tidak sesuai fakta, dan terlalu dilebih-lebihkan.
Huasa hukum BCA, Muhammad Adad Maulana saat menunjukan bukti KDRT yang dilakukan oleh DM kepada BCA | Foto : Asep Awaludin
Sukabumi18 April 2024, 23:16 WIB

Pelajar dan Forkopimcam Cisolok Bersihkan Pantai Karang Hawu Pasca Libur Lebaran 2024

Usai cuti libur lebaran 2024, Forkopincam Cisolok bersama para pelajar SMP Cisolok melakukan aksi bersih-bersih sampah di Pantai Karang Hawu, Kabupaten Sukabumi, pada Kamis (18/4/2024).
Forkopincam Cisolok bersama para pelajar SMP Cisolok melakukan aksi bersih-bersih sampah di Pantai Karang Hawu, Kabupaten Sukabumi, pada Kamis (18/4/2024) | Foto : Ilyas Supendi
DPRD Kab. Sukabumi18 April 2024, 22:56 WIB

Anggota DPRD Beri Apresiasi Libur Lebaran 2024 di Sukabumi Nihil Korban Jiwa

Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Badri Suhendi menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada tim gabungan atas keberhasilan mereka dalam meningkatkan keamanan di objek wisata selama libur Lebaran 2024.
Badri Suhendi, Anggota DPRD Fraksi Partai Demokrat Kabupaten Sukabumi | Foto : Ilyas Supendi