Prediksi Timnas Indonesia Vs Vietnam: Tim Tamu Diunggulkan

Selasa 15 Oktober 2019, 01:33 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Timnas Indonesia harus bisa meraih poin maksimal saat menjamu Vietnam di laga keempat Kualifikasi Piala Dunia 2022. Tiga rentetan kekalahan sebelumnya, membuat langkah Hansamu Yama dan kawan-kawan semakin berat dalam persaingan di Grup G.

Pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy, punya pekerjaan berat. Selain dituntut menang, tim Garuda juga harus bisa bangkit dari kekalahan telak saat bertandang ke Uni Emirat Arab. McMenemy tahu betul hal itu namun ia memilih fokus kepada kondisi fisik pemain.

Sementara di kubu lawan, Vietnam diperkirakan bakal tampil lepas dan percaya diri. Kemenangan atas Malaysia di laga sebelumnya jelas menjadi modal berharga bagi Vietnam. Apalagi Malaysia bisa mengalahkan Indonesia di laga perdana.

Walau Vietnam diprediksi tak akan diperkuat gelandang andalan, Nguyen Tuan Anh, namun sang pelatih sudah tahu betul materi pemain yang dibawa Simon McMenemy. Hal ini tentunya akan membuat pertandingan berjalan lebih ketat.

Kedua kesebelasan dijadwalkan akan bertemu di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Selasa 15 Oktober 2019. Kick off akan dimulai pukul 18.30 WIB.

Komentar Pelatih

Timnas Indonesia, Simon McMenemy

"Pada tahun 2010, permainan Vietnam mudah ditebak. Namun, sekarang mereka sangat sulit dihadapi." "Yang menjadi tantangan saat ini bukan mental tetapi fisik pemain." "Kami fokus ke pemulihan dan akan bekerja keras untuk pertandingan melawan Vietnam."

"Pemain-pemain ini seperti ksatria yang siap bertanding di mana saja. Saat ini mereka bahagia dan tersenyum. Situasi tim sangat positif."

Timnas Vietnam, Park Hang-Seo

"Saya menyaksikan pertandingan Indonesia melawan Thailand di Jakarta. Ketika itu, saya melihat ada beberapa pemain yang harus diwaspadai yakni yang bernomor 9 (Alberto Goncalves), 10 (Stefano Lilipaly), 15 (Osas saha), dan 17 (Irfan Bachdim). Selain itu, saya juga mengetahui Indonesia kedatangan satu bek naturalisasi dari Brazil."

"Seperti nomor 17 yang memiliki tendangan bebas akurat. Kami mesti memerhatikan hal-hal seperti ini."

"Indonesia sangat kuat karena ada pemain naturalisasi dari Belanda, Brasil. Kami harus fokus sepanjang pertandingan untuk menang."

“Kami memiliki pemain-pemain yang bisa menggantikannya termasuk Nguyen Quang Hai,” tutur Park.

Head to Head

Dari 22 pertemuan dengan Vietnam sejak tahun 1991, Indonesia menang delapan kali dan lima kali kalah. Sementara sembilan laga lain berakhir seri. Timnas Indonesia belum pernah takluk dari Vietnam kala bermain di kandang.

Prediksi

Vietnam bisa bermain imbang dengan Thailand dan menang atas Malaysia. Sementara Indonesia takluk dari Thailand dan Malaysia walau mendapat dukungan penuh penonton. Di laga nanti jelas tidak akan mudah bagi Timnas Indonesia. Bila tidak waspada sepanjang pertandingan, Vietnam bisa membawa pulang poin dari Indonesia.

SUMBER: TEMPO.CO

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Musik19 April 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu Illusion Dua Lipa yang Viral

Inilah Lirik dan Terjemahan Lagu Illusion Dua Lipa yang Viral di Media Sosial, khususnya platform musik.
Ilustrasi. Gitar | Chord Gitar Before You Go Lewis Capaldi, Cover Lagu Galau Malam Minggu (Sumber : pixabay.com/@pvproductions)
Sukabumi19 April 2024, 16:15 WIB

Pingsan dan Kejang Setelah Tes Lari, Siswi Sukabumi Meninggal saat Seleksi Paskibraka

Kayla meninggal setelah mengikuti tahapan tes lari bersama peserta lain.
Suasana rumah duka Kayla Nur Syifa di Desa Cibentang, Kecamatan Gunungguruh, Kabupaten Sukabumi, Jumat (19/4/2024). | Foto: SU/Asep Awaludin
Inspirasi19 April 2024, 16:13 WIB

6 Tanda Orang Tua yang Belum Dewasa dalam Mendidik Anak, Nomor 5 Sering Diabaikan

Orang tua yang tidak dewasa dalam mendidik anak akan terlihat pada pola asuhnya yang terlihat kurang bijaksana
Tanda-tanda orang tua yang belum dewasa dalam mendidik anak | Foto : Pexels/Gustavo Fring
Sehat19 April 2024, 16:00 WIB

3 Cara Membuat Rebusan Bunga Telang untuk Menurunkan Gula Darah Tinggi

Bunga telang (Clitoria ternatea) telah lama digunakan dalam pengobatan tradisional untuk membantu menurunkan gula darah pada penderita diabetes.
Ilustrasi - Bunga telang (Clitoria ternatea) telah lama digunakan dalam pengobatan tradisional untuk membantu menurunkan gula darah pada penderita diabetes. (Sumber : Freepik.com/@azerbaijan_stockers).
Sukabumi19 April 2024, 15:25 WIB

Inilah Finalis Terpilih Pasanggiri Mojang Jajaka Kabupaten Sukabumi 2024

Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Sukabumi telah sukses menggelar acara Pasanggiri Mojang Jajaka tahun 2024
Dinas Pariwisata Kabupaten Sukabumi menggelar Pasanggiri Mojang Jajaka Sukabumi 2024 | Foto : Ilyas Supendi
Inspirasi19 April 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sebagai Cleaning Service di Salah Satu Coffe di Kota Sukabumi

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Cleaning Service Lokasi Penempatan di Kota Sukabumi. (Sumber : Freepik.com/jcomp)
Sukabumi19 April 2024, 14:48 WIB

Gaji Belum Dibayar, Buruh Pabrik Tripleks Mengadu ke Disnakertrans Sukabumi

Terdapat 89 buruh yang belum menerima gaji, baik berstatus aktif maupun non-aktif.
Buruh pabrik pengolahan kayu tripleks (plywood) saat mendatangi kantor Disnakertrans Kabupaten Sukabumi pada Jumat (19/4/2024). | Foto: SU/Asep Awaludin
Opini19 April 2024, 14:36 WIB

Kartini Hari Ini: Refleksi Pemikiran Pemberdayaan Perempuan dalam Konteks Multikulturalisme

Pemikiran Kartini tentang emansipasi perempuan masih memiliki relevansi. Namun, dalam mengaplikasikan pemikiran tersebut, perlu dipertimbangkan juga konteks multikulturalisme yang menjadi realitas masyarakat Indonesia saat ini
Dr. Tetty Sufianty Zafar, MM, Dosen Universitas Muhammadiyah Sukabumi/Sekretaris Forum Doktor Sukabumi/Pembina Research & Literacy Institute | Foto : Sukabumi Update
Sehat19 April 2024, 14:30 WIB

7 Manfaat Kayu Manis untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui

Kayu Manis : Rempah Asli Indonesia Satu Ini Ternyata Punya Sederet Manfaat untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui.
Ilustrasi - Manfaat Kayu Manis untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui. (Sumber : pexels.com/@Mareefe)
Sehat19 April 2024, 14:00 WIB

Selain untuk Gula Darah, Ini 10 Manfaat yang Luar Biasa dari Buah Mengkudu

Buah mengkudu memiliki banyak manfaat kesehatan yang baik untuk tubuh.
Ilustrasi - Buah mengkudu memiliki banyak manfaat kesehatan yang baik untuk tubuh. (Sumber : Pixabay.com/@ignartonosbg).