K85 Daftarkan Edy Rahmayadi Sebagai Caketum PSSI

Sabtu 24 Februari 2018, 16:47 WIB

SUKABUMIUPDATE.COM - Pemilik suara resmi PSSI yang tergabung dalam kelompok 85 (K-85) secara resmi telah mendaftarkan Pangkostrad Letnan Jenderal Edy Rahmayadi sebagai calon Ketua Umum PSSI di sekretariat Komite Pemilihan di Jakarta, Rabu siang.

Petugas pendaftaran calon Ketua Umum dan komite eksekutif PSSI Abdul Hakim mengatakan Edy resmi didaftarkan oleh perwakilan Kelompok 85 yang terdiri dari Iwan Budianto (CEO Arema Cronus), Haruna Sumitro (manajer Madura United), Pieter Tanuri (pemilik Bali United), Ferry Paulus (Presiden Persija) dan lainnya.

"Mereka menyerahkan berkas formulir A1 sampai B1 yang langsung diterima Ketua KP pak Agum Gumelar pada pukul 13.30 tadi," kata Hakim yang juga merupakan tenaga ahli Sekretariat Jenderal PSSI itu melalui pesan singkat.

Dari informasi yang dihimpun, hingga saat ini sudah ada tiga orang yang mendaftar untuk menjadi calon ketum PSSI selain Edy, ada juga nama mantan panglima TNI Jenderal TNI Moeldoko serta pengusaha asal Sulawesi Selatan Erwin Aksa.

Kendati demikian, pihak sekretariat pendaftaran belum mau mengungkap siapa lagi selain Edy yang hari ini melengkapi persyaratan untuk calon ketua umum PSSI hingga ditutupnya tempat pendaftaran tersebut pada pukul 17.00 WIB, dengan alasan tidak berkewenangan.

Sementara itu, ketua Kongres Pemilihan Agum Gumelar dan anggotanya belum bisa dihubungi dan dimintai keterangan.

Kongres Pemilihan ketua umum PSSI sendiri bakal digelar di Makassar pada 17 Oktober nanti keputusan itu menjadi tindak lanjut dari hasil Kongres Luar Biasa PSSI yang digelar di Ancol pada 3 Agustus 2016 lalu.

Setelah masa pendaftaran yang dijadwalkan hingga tanggal 5 September, PSSI menjadwalkan pada tanggal 6-11 September 2016 untuk verifikasi data dan diumumkan hasilnya pada 11 September, proses banding tanggal 12-16 September, sidang banding 17-18 September dan diumumkan pada 18 September.

Pengumuman calon komite eksekutif PSSI dijadwalkan pada 19 September hingga 17 Oktober 2016.

Hingga tanggal 31 Agustus 2016, bakal calon Ketua Umum dan Komite Eksekutif PSSI terdiri dari:

(Formulir A1), Bakal Calon Ketua Umum: 

1. Edy Rahmayadi

2. Moeldoko

3. Erwin Aksa

(Formulir A2), Bakal Calon Wakil Ketua Umum:

1. Joko Driyono

2. Iwan Budianto

3. Tonny Apriliani

4. Erwin Aksa

5. Andi Rukman Karumpa

(Formulir A3), Bakal Calon Anggota Komite Eksekutif:

1. Very Mulyadi

2. Gusti Randa

3. Joko Driyono

4.Pieter Tanuri

5. Yunus Nusi

6. Ferry Paulus

7. Yoyok Sukawi

8. Umuh Muchtar

9. Gede Widiade

10. David Sulaksmono

11. drh.H Chaidir

12. Johar Ling Eng

13. Dirk Soplanit

14. Marzuki

15. Gatot haryo Tejo

16. Dr Hidayat

17.Peter Kalakmabin

18. Herdiat

19. Juni A. Rachman

20. Muddai Maddang

21. Refrizal

22. Papat Yunisal

23. Dwi Iriyanto

24. Jackson Kumaat

25. Maurice Tuguis

26. Achsanul Kosasih

27. Agus Santoso

28. Ari Sutedi

29. Aven Hinelo

30. Budiman Dalimunthe

31. Daconi Khotob

32. Jamal Aziz

33. Dodik Wijanarko

34. Sabarudin Labamba

35. Sumirlan

36. Edi Nurinda

37. Efendi Gazali

37. Fahmi Fikroni

38. Fahmi Hakim

39. Hadiyandra

40. Haruna Soemitro

41. Hasani Abdul Gani

42. Iwan Budiawan

43. Vivin Sungkono Cahyadi

44. Budi Setiawan

45. Sukur Mandar

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi26 April 2024, 23:14 WIB

Marwan Belum Terima 2 Partai Tambahan yang Akan Dukung Asjap di Pilkada Sukabumi, Kenapa?

Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Sukabumi, Marwan Hamami menyebut ada dua partai lagi yang ingin turut hadir pada acara deklarasi koalisi tiga partai dalam pengusungan pasangan bakal calon untuk maju di Pilkada 2024.
Marwan Hamami, Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Sukabumi | Foto : Asep Awaludin
Sukabumi26 April 2024, 23:09 WIB

Tiga Partai Resmi Berkoalisi, Marwan Beberkan Alasan Usung Asep Japar di Pilkada Sukabumi

Tiga partai yakni Golkar, Gerindra, dan PPP secara resmi berkoalisi untuk mengusung Asep Japar di Pilkada 2024
Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Sukabumi, Marwan Hamami menandatangani kesepakatan koalisi tiga partai Golkar, PPP dan Gerindra, Jumat (26/4/2024) | Foto : Asep Awaludin
Sukabumi26 April 2024, 21:49 WIB

Akibat Banjir, Toko Alat Listrik di Cidahu Sukabumi Alami Kerugian hingga Belasan Juta

Banjir yang terjadi di Kampung Pasirdoton, Desa Pasirdoton, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Sukabumi, pada Kamis, 25 April 2024 membuat beberapa pihak mengalami kerugian yang cukup besar.
Sejumlah warga dan karyawan toko memindahkan barang yang sebelumnya terendam banjir di Kampung Pasirdoton, Desa Pasirdoton, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Sukabumi | Foto : Ibnu Sanubari
Life26 April 2024, 21:05 WIB

6 Mental Miskin yang Membuat Hidup Anda Melarat di Masa Depan, Yuk Hindari!

Orang yang memelihara mental miskin tentu akan berpengaruh terhadap masa depannya, melarat atau berjaya. Itulah pentingnya hal ini.
Ilustrasi. Mental miskin yang wajib dijauhi. | Sumber foto : Pexels/Mehmet Turgut Kirkgoz
Life26 April 2024, 21:00 WIB

8 Sikap Baik Orang Sopan yang Membuatnya Dihargai dan Dihormati

Inilah Contoh Sikap Baik Orang Sopan yang Membuatnya Dihargai dan Dihormati. Apa Kamu Salah Satunya?
Ilustrasi - Sikap Baik Orang Sopan yang Membuatnya Dihargai dan Dihormati . (Sumber : Freepik.com)
Sukabumi26 April 2024, 20:57 WIB

Jelang Kongres, PAN Kabupaten Sukabumi Pastikan Dukung Zulhas Tiga Periode

DPD PAN Kabupaten Sukabumi menyatakan sikapnya untuk mendukung kembali Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan kembali melanjutkan kepemimpinan di periode ketiga pada masa jabatan 2025-2030.
Mansurudin, Ketua DPD PAN Kabupaten Sukabumi | Foto : Sukabumi Update
Life26 April 2024, 20:30 WIB

Kamu Akan Tetap Miskin Jika 10 Kebiasaan Ini Masih Terus Dilakukan!

Kebiasaan buruk dapat menghambat kemajuanmu dan membuatmu terjebak dalam jurang kemiskinan.
Ilustrasi - Kebiasaan buruk dapat menghambat kemajuanmu dan membuatmu terjebak dalam jurang kemiskinan. (Sumber : Freepik)
Inspirasi26 April 2024, 20:24 WIB

5 Kebiasaan Orang China yang Membuat Hidupnya Gampang Kaya dan Jauh dari Kemiskinan

Orang China memiliki kebiasaan yang membuat hidupnya selalu kaya dan jauh dari kehidupan miskin di masa depannya, apalagi di hari tuanya.
Ilustrasi. Kebiasaan orang china yang membuatnya hidup kaya. | Sumber foto : Pexels/Pixabay
Sukabumi26 April 2024, 20:09 WIB

Kades Ungkap Penyebab Banjir hingga Rendam Jalan dan 18 Rumah Warga di Cidahu Sukabumi

Data sementara terdampak banjir yang melanda Kampung Pasirdoton Desa Pasirdoton Kecamatan Cidahu Kabupaten Sukabumi, pada Kamis, 25 April 2024 bertambah
Kondisi jalan raya Cidahu dan rumah warga yang terendam banjir. (Sumber : Istimewa)
Life26 April 2024, 20:07 WIB

6 Cara Membaca Karakter Orang Pecundang di Sekitar Kita, Kenali Ciri-cirinya

Membaca karakter orang pecundang di sekitar kita sesungguhnya cukup mudah. Tentunya dengan mengenali beberapa karakter yang melekat di dalam dirinya.
Ilustrasi. Membaca karakter orang yang pecundang. | Sumber foto : Pexels/Mike Greer