Asian Para Games 2018: Indonesia Raih 23 Emas, Target Terlewati

Kamis 11 Oktober 2018, 02:01 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Cabang olahraga catur dan lawnbowl mampu mendongkrak perolehan medali kontingen Indonesia dalam Asian Para Games 2018. Hingga Kamis pagi, Indonesia menempati posisi enam klasemen dengan total 23 emas, 29 perak, dan 34 perunggu.

Pada Rabu, Tim catur Indonesia memborong enam medali emas, tiga perak, dan tiga medali perunggu pada pertandingan kategori catur standar. Medali emas disumbangkan dari kelas VI-B1 (buta total) perorangan putra atas nama Hendi Wirawan dan putri dari Debi Ariesta. Kemudian, kelas PI (daksa) perorangan putri dari Simanja Nasip Farta. Sementara untuk beregu disumbangkan dari kelas VI-B1 putra, VI-B1 putri, dan kelas PI pria.

Tim lawnbowl Indonesia menyumbang empat emas, tiga perak, dan empat medali perunggu. Empat medali emas masing-masing disumbang oleh Dwi Widiantoro (tunggal terbuka campuran B1), Mella Windasari (tunggal putri B6), Suwondo (tunggal terbuka campuran B4), dan Yulia Verawati (tunggal terbuka campuran B2).

Tiga medali perak dipersembahkan Retnowati Yugia Sibarani (tunggal putri B6), Ni'matul Fauziah (tunggal terbuka campuran B1), dan Dian Kristiyaningsasih (tunggal terbuka campuran B3). Kemudian, empat medali perunggu diraih Sriyanti (tunggal putri B7), I Wayan Damai (tunggal putra B6), Asep Darmawan (tunggal putra B7), dan Sudarno (tunggal putra B8).

Pada Rabu, cabang tenis menyumbang tiga medali emas, dua medali perak, dan tujuh medali perunggu. Medali emas diraih oleh pasangan campuran kelas TT 6-8 Mohamad Rian Prahasta/Suwarti, tim ganda putra Agus Sutanto/Tatok Hardiyanto kelas TT 4-5, serta pasangan putra David Jacobs/Komet Akbar dari kelas TT 10.

Tim para-atletik Merah-Putih menyumbang tambahan dua medali emas, empat medali perak, dan dua medali perunggu. Medali emas masing-masing disumbang Karisma Evi Tiarani pada nomor lari 100 meter putri T42/T63 serta Putri Aulia pada nomor 100 meter putri T13. Nurtani Purba pada kelas 73 kilogram dan Siti Mahmudah pada kelas 79 kilogram menyumbang tambahan medali perak pada cabang para-angkat berat Asian Para Games.

Tim campuran boling tenpin Elsa Maris dan Andrey menyumbang satu medali perak pada pertandingan hari kelima pada nomor ganda campuran TPB4.

Terakhir pada cabang para-renang, Indriani Syuci menambah koleksi medali perak pada nomor renang 100 meter gaya kupu-kupu S14.

Presiden Joko Widodo, dalam kunjungannya ke arena pertandingan para-angkat berat, memprediksi kontingen Indonesia akan merebut 20 medali emas dan melampaui target 16 medali emas.

"Yang jelas sudah saya berikan target 16 emas, masuk 8 besar. Menurut saya emasnya akan lebih dari 16 (emas), Insya Allah, yakin saya, mungkin lebih dari 20 (medali emas)," kata Presiden Joko Widodo di Balai Sudirman, Jakarta, Rabu.

Sementara itu Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi, menyatakan meskipun target sudah tercapai tetapi masih banyak peluang yang bisa direbut dari sisa pertandingan, dua hari ke depan.

"Alhamdulillah membuahkan hasil yang betul-betul cukup menyenangkan bagi kita semua, tentunya kita bersyukur di hati. Kita sudah melampaui target yang sudah ditetapkan pemerintah tapi kami belum puas, kami akan terus berjuang," ujar Imam di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu.

Klasemen perolehan medali Asian Para Games 2018

Negara

Emas

Perak

Perunggu

1. Cina

105  

53  

39  

2. Korea

38  

31  

26  

3. Iran

30  

23  

27  

4. Uzbekistan

25  

12  

10  

5. Jepang

23  

42  

44  

6. Indonesia

23  

29  

34  

7. Thailand

16  

22  

30  

8. Malaysia

9  

15  

17  

9. India

7  

13  

17  

10 Hong Kong

6  

9  

19  

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Musik26 April 2024, 15:15 WIB

Konser Dua Hari di Indonesia, Berikut Profil dan Daftar Lagu Milik Penyanyi IU

IU akan menggelar konser bertajuk H.E.R selama dua hari di Indonesia. Penggemar menyambut antusias kedatangan penyanyi tersebut sampai tiketnya langsung sold out dan menambah kursi.
IU yang akan menggelar konser H.E.R selama dua hari pada tanggal 27-28 April 2024 di ICE BSD, Tangerang. (Sumber Foto: Instagram /@ dlwlrma)
Sukabumi26 April 2024, 15:02 WIB

BPJS Ketenagakerjaan Sukabumi Hadiri Podcast Perlindungan Sosial di Radio Swara Perintis

Program BPJS Ketenagakerjaan ini memberikan perlindungan sosial kepada pekerja.
BPJS Ketenagakerjaan Sukabumi di acara podcast Radio Swara Perintis Sukabumi, Kamis, 25 April 2024. | Foto: Istimewa
Inspirasi26 April 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sebagai Mechanic dengan Penempatan di Sukabumi, Cek Kualifikasinya

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Sebagai Mechanic dengan Penempatan di Sukabumi, Cek Kualifikasinya. (Sumber : Freepik.com/@Drazen Zigic).
Life26 April 2024, 14:19 WIB

Jangan Bandingkan Anak, 9 Trik Pengasuhan Umum yang Harus Dihindari Orang Tua

Hanya karena beberapa nasihat dan taktik tertentu telah ada selama beberapa generasi, bukan berarti nasihat tersebut bagus.
Ilustrasi pengasuhan yang harus dihindari. | Foto: Pexels.com/@Sonam Prajapati
Sukabumi26 April 2024, 14:10 WIB

Kerugian Rp 928 Juta! Polisi Bongkar Investasi Bodong Berkedok Koperasi di Sukabumi

YK diduga melakukan penipuan dan penggelapan dengan modus mencari dan membujuk korban untuk menginvestasikan sejumlah uang dan sewa hunian.
YK (53 tahun) saat diperiksa di Mapolres Sukabumi Kota. YK adalah ketua koperasi Murni Berkah Jaya yang diduga melakukan penipuan dalam kasus investasi bodong. | Foto: Humas Polres Sukabumi Kota
Sehat26 April 2024, 14:00 WIB

Berapa Seharusnya Kadar Kolesterol Normal? Simak Kisarannya Berdasarkan Usia

Penting untuk mengetahui pedoman kadar kolesterol normal agar Anda siap hidup sehat.
Ilustrasi - Penting untuk mengetahui pedoman kadar kolesterol normal agar Anda siap hidup sehat. (Sumber : Freepik.com/@wirestock)
Sehat26 April 2024, 13:30 WIB

8 Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui

Inilah Sejumlah Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui.
Ilustrasi - Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui. (Sumber : Freepik.com/jcomp)
Produk26 April 2024, 13:21 WIB

Simak Cara Mencairkan Saldo BPJS Ketenagakerjaan Peserta yang Meninggal Dunia

Saldo JHT peserta dapat diklaim oleh ahli warisnya yang sah.
Ilustrasi dari BPJS Ketenagakerjaan. | Foto: BPJS Ketenagakerjaan
Bola26 April 2024, 13:00 WIB

Persis Solo vs Persita Tangerang di Liga 1, Pendekar Cisadane Terancam Degradasi!

Persita Tangerang diambang ancaman degradasi apabila kala di laga melawan Persis Solo.
Persita Tangerang diambang ancaman degradasi apabila kala di laga melawan Persis Solo. (Sumber : X/@persisofficial/@Persitajuara).
Sehat26 April 2024, 12:30 WIB

8 Rekomendasi Makanan untuk Mengatasi Gejala Batuk Pilek

Berikut Rekomendasi Makanan untuk Mengatasi Gejala Batuk Pilek. Sudah Coba?
Sup Ayam. Rekomendasi Makanan untuk Mengatasi Gejala Batuk Pilek (Sumber : Freepik/@freepik)