Rahasia 28 Tahun Berkah Baru Eksis di Sukabumi di Tengah Persaingan Bisnis Ritel

Minggu 28 Juli 2019, 02:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Tak terasa sudah 28 tahun Berkah Baru Toserba melayani masyarakat Sukabumi. Perjalanan usaha yang begitu panjang ini merupakan komitmen Berkah Baru untuk setia memenuhi kebutuhan konsumen, sesuai motto Berkah Baru sekali melangkah, segala kebutuhan terjawab sudah.

Diusianya yang ke-28 tahun bagaimana upaya Berkah Baru Toserba mewujudkan kepuasan pelanggan serta strategi seperti apa melawan persaingan perusahaan ritel di Sukabumi, Simak wawancara Rhasmalajaya, Marketing Berkah Baru.

Bagaimana sejarah memulai usaha Berkah Baru Toserba ini?

Jadi kalau dari sejarah Berkah Baru sendiri, kita flashback ke belakang sebelum ada Berkah Baru, owner kami mendirikan sebuah usaha grosir dan tekstil. Sebelum akhirnya di tahun 1992 mendirikan swalayan, Berkah Baru ini sebagai pelopor swalayan di Sukabumi.

Saat ini ada berapa cabang Berkah Baru Toserba?

Kita ada delapan cabang. Pusat di Cibadak, Cicurug, Cisaat, Pangleseran, Warungkiara, Cikembar, Palabuhanratu dan Cidahu. 

Kalau sasaran pelanggan Berkah Baru kalangan apa?

Dulu sampai sekarang semua kalangan dari mulai anak TK sampai ke bapak-bapak ibu-ibu nenek kakek pasti jadi pelanggan kita. Karena di Berkah Baru tersedia semua jenis kebutuhan semua kalangan.

Saat ini toko-toko ritel ini sudah banyak sekali bagaimana Berkah Baru menghadapinya?

Berkah Baru sendiri merasakan banget head to head (dengan toko retail lain). Terus apa yang menjadi keunggulan dan bisa bertahan sampai 28 tahun itu salah satunya kita punya costumer yang solid pastinya dan harga kita murah. Kalau bisa membanggakan diri, bisa kita bilang ritel termurah tuh kita. Yang bedain Berkah Baru dengan ritel lain dari harga aja. Saya berani jamin Berkah Baru berani beda. Kalau sekilas aja kita lihat Berkah Baru memang tak ada bedanya (dengan ritel lain) tapi begitu masuk, disitu baru merasakan perbedaan. Kalau di kompetitor harganya misalkan seribu di Berkah Baru bisa di bawah itu. 

Di tengah persaingan retail bagaimana perkembangan usaha Berkah Baru?

Karena persaingan itu mau tidak mau bagaimana nih caranya kita terus berkembang.

Cara memelihara ikatan Berkah Baru dengan costumer seperti apa?

Selain murah, kita juga setiap bulan mengadakan promo-promo. Jadi sudah murah terus dapat promo lagi. Selain itu ada event-event tertentu. Itu salah satu andalan menjalin hubungan dengan costumer.

Kalau jalinan kerja Berkah Baru dengan siapa saja?

Berkah Baru menjalin kerja sama dengan beberapa koperasi di Sukabumi. Kita suplai barang juga. 

Dalam waktu dekat ini di puncak hari jadi ke-28 ada acara apa?

Kita sudah siapkan spesial untuk costumer kita. Kita siapkan event besar-besaran kalau disebut pesta rakyat nggak, lebih kepada hiburan saja. Eventnya kita laksanakan minggu depan, 4 Agustus di Lapang Sekarwangi Cibadak. Event utamanya kita laksanain jalan santai. Jadi pada dasarnya gak bayar. Gimana cara dapatin tiketnya bisa datang ke Berkah Baru Toserba. Kalau di wilayah Kota Sukabumi di kantor sukabumiupdate.com.

Sebelum puncak acara, ada event apa lagi? 

Sebetulnya kita ada dua acara sekarang sedang berjalan di toko yaitu kupon undian belanja. Jadi setiap belanja Rp 50 ribu di cabang kami itu dapat satu kupon undian berlaku kelipatan. Misalkan belanja Rp 200 ribu dapat empat kupon. Berarti dapat kesempatan hadiah yang akan diundi pada tanggal 4 Agustus nanti. Di tanggal 4 Agutus sendiri seperti yang saya sampaikan di main eventnya ada jalan santai terus ada senam aerobik, ada bazzar. Bazzar ini ada bagi-bagi mie kopi itu gratis. Ada pangkas rambut gratis setelah dipangkas ada hair styling. Ada periksa kesehatan gratis, ada donor darah ada lomba mewarnai usia 4-6 tahun itu kategori A. Kategori B itu ada 7-10 tahun. Untuk lomba ini hadiahnya sepeda. Hiburannya dangdut. Hadiahnya yah, hadiah grand prize ada satu buah sepeda motor, hadiah lainnya ada kulkas, sepeda, mesin cuci, tv led, ada parsel, goodie bag, setrika, kaos, jam dinding, dispenser, total ada 600 hadiah yang kita bagikan.

Tujuan event ini apa?

Ucapan rasa terima kasih kita Berkah Baru 28 tahun berdiri. Terima kasihnya kami kepada costumer setia kami makanya kita adakan event ini yang memang benar-benar untuk costumer dan belum menjadi costumer kami.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life26 April 2024, 16:30 WIB

6 Kebiasaan Penting yang Melatih Diri Jadi Penyabar dalam Hidup, Ini Kuncinya

Kebiasaan tertentu akan melatih diri menjadi pribadi yang penyabar ketimbang emosian, baperan (bawa perasaan) dan marah-marah dalam kehidupan ini.
Ilustrasi. Orang Sabar. Kebiasaan penting yang melatih diri jadi penyabar. Sumber foto : Pixabay/Alena Darmel
Sukabumi26 April 2024, 16:25 WIB

Rumah Tak Layak Huni Popon Guru Honorer di Waluran Sukabumi Dibedah Bupati

Rumah tak layak huni Popon guru honorer asal Waluran Sukabumi dirobohkan untuk dibangun kembali oleh Bupati.
Rumah Popon guru honorer di Waluran Sukabumi dirobohkan untuk dibangun kembali oleh Bupati. (Sumber : Istimewa)
Bola26 April 2024, 16:00 WIB

Prediksi RANS Nusantara vs Persija Jakarta di Liga 1: H2H, Susunan Pemain, dan Skor Akhir

RANS FC akan menjalani laga hidup mati saat melawan Persija, demi menjaga asa tetap di Liga 1.
RANS FC akan menjalani laga hidup mati saat melawan Persija, demi menjaga asa tetap di Liga 1. (Sumber : X/@persija/rans.nusantara).
Life26 April 2024, 15:30 WIB

6 Didikan Orang Tua yang Membuat Pola Pikir Anak Semakin Dewasa, Ini Rahasianya

Anak akan memiliki pola pikir dewasa ketika orang tuanya mengajarkan beberapa hal penting sudah semenjak belia. Ini penting untuk pertumbuhan seorang anak kelak.
Ilustrasi. Didikan yang membuat pola pikir anak dewasa. Sumber Foto : Pexels/RDNE Stock Project
Musik26 April 2024, 15:15 WIB

Konser Dua Hari di Indonesia, Berikut Profil dan Daftar Lagu Milik Penyanyi IU

IU akan menggelar konser bertajuk H.E.R selama dua hari di Indonesia. Penggemar menyambut antusias kedatangan penyanyi tersebut sampai tiketnya langsung sold out dan menambah kursi.
IU yang akan menggelar konser H.E.R selama dua hari pada tanggal 27-28 April 2024 di ICE BSD, Tangerang. (Sumber Foto: Instagram /@ dlwlrma)
Sukabumi26 April 2024, 15:02 WIB

BPJS Ketenagakerjaan Sukabumi Hadiri Podcast Perlindungan Sosial di Radio Swara Perintis

Program BPJS Ketenagakerjaan ini memberikan perlindungan sosial kepada pekerja.
BPJS Ketenagakerjaan Sukabumi di acara podcast Radio Swara Perintis Sukabumi, Kamis, 25 April 2024. | Foto: Istimewa
Inspirasi26 April 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sebagai Mechanic dengan Penempatan di Sukabumi, Cek Kualifikasinya

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Sebagai Mechanic dengan Penempatan di Sukabumi, Cek Kualifikasinya. (Sumber : Freepik.com/@Drazen Zigic).
Life26 April 2024, 14:19 WIB

Jangan Bandingkan Anak, 9 Trik Pengasuhan Umum yang Harus Dihindari Orang Tua

Hanya karena beberapa nasihat dan taktik tertentu telah ada selama beberapa generasi, bukan berarti nasihat tersebut bagus.
Ilustrasi pengasuhan yang harus dihindari. | Foto: Pexels.com/@Sonam Prajapati
Sukabumi26 April 2024, 14:10 WIB

Kerugian Rp 928 Juta! Polisi Bongkar Investasi Bodong Berkedok Koperasi di Sukabumi

YK diduga melakukan penipuan dan penggelapan dengan modus mencari dan membujuk korban untuk menginvestasikan sejumlah uang dan sewa hunian.
YK (53 tahun) saat diperiksa di Mapolres Sukabumi Kota. YK adalah ketua koperasi Murni Berkah Jaya yang diduga melakukan penipuan dalam kasus investasi bodong. | Foto: Humas Polres Sukabumi Kota
Sehat26 April 2024, 14:00 WIB

Berapa Seharusnya Kadar Kolesterol Normal? Simak Kisarannya Berdasarkan Usia

Penting untuk mengetahui pedoman kadar kolesterol normal agar Anda siap hidup sehat.
Ilustrasi - Penting untuk mengetahui pedoman kadar kolesterol normal agar Anda siap hidup sehat. (Sumber : Freepik.com/@wirestock)